Quote:
OJK: AJB Bumiputera Cuma Mampu Bertahan 2 Tahun Lagi
Senin, 30 September 2013 19:57 wibDina Mirayanti Hutauruk - Okezone
JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memprediksi Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 hanya akan mampu bertahan dalam dua tahun ke depan jika tidak segera dilakukan perbaikan. Pasalnya, Risk Based Capital (RBC) yang dimiliki sudah berada dibawah 120 persen dari total aset.
Oleh karena itu, Deputi Komisioner OJK Bidang Industri Keuangan Non Bank I (IKNB) Ngalim Sawega mengatakan hal pertama yang harus dilakukan memperbaiki internal perusahaan yakni jajaran direksi dan komisaris.
"Saat ini langkah utama untuk mengatasi hal itu adalah jajaran direksi dan komisaris AJB telah diganti, mulai dari Direktur Utama, Direktur Pemasaran, Direktur SDM dan Umum, Direktur Teknik, dan Direktur Kepatuhan dan Pengawasan Internal," kata Ngalim di Kantor OJK Jakarta, senin (30/9/2013).
Dia berharap, dengan terpilihnya jajaran direksi dan komisaris yang baru maka akan mampu mengembalikan kondisi keuangan internal perusahaan dimana seluruh sahamnya dipegang oleh para pemilik polis asuransi.
Ngalim mengatakan hingga saat ini Bumiputra masih mampu membayarkan klaim asuransi bagi para pemegang polis asuransi. Namun jika tidak segera ada perbaikan, lanjut dia, maka dalam jangka panjang akan menjadi perusahaan yang cukup mengkhawatirkan karena tidak mampu membayarkan semua klaim asuransi yang dimiliki pemilik polisnya sekitar 4 jutaan orang.
Dia menjelaskan, bisnis Bumiputera terhambat karena saat ini jumlah premi baru sangat kecil, sementara kewajiban pembayaran klaim asuransi kepada 4 juta pemilik polis terus berjalan.
"Kalau terhambat, tidak ada likuiditas masuk, jadi takutnya nanti akan terhenti," jelasnya.
Dia mengatakan, yang paling penting dilakukan untuk membangkitkan perusahaan adalah tercukupinya likuiditas untuk memenuhi kebutuhan jangka panjang. (kie) (wdi)
http://economy.okezone.com/read/2013...74379/redirect
padahal baru tahun lalu merayakan ultah 100nya
tapi ndak heran juga sih, masak pemilik perusahaannya nasabah asuransi sendiri, yg ngelola agennya, nasabah sebagai pemilik sama sekali ndak tahu apa2 bagaimana perusahaannya dikelola, lalu yg ngawasi siapa? ada yg bisa jelasin? malah ane salut ini perusahaan kok bisa jalan 100 tahun
