Kaskus

Entertainment

ShamanderInsideAvatar border
TS
ShamanderInside
[ASK] Tentang Kehidupanku
Selamat pagi, agan n sista..

Saya Reza Linuary Pasega @RLPDS, saya mau curhat nih tentang kehidupan saya..

Singkat cerita tentang latar belakang kehidupan saya.
Saya putra kedua dari tiga bersaudara. Lahir di Jakarta, rumah (orang tua) di Depok, dan saya hidup sendiri (mandiri tanpa orang tua) di Tangerang.

Kondisi saya saat ini, saya bekerja di warnet sebagai operator. Dengan penghasilan yang sangat cukup untuk hidup sehari-hari. Saya senang bermain Game Online. Sampai saya punya banyak teman di dunia maya tersebut.

Saya punya seorang teman dari dunia maya itu, bukan teman lama ataupun teman dekat. Saya sudah berkomunikasi dengan dia selama 2 bulan ini. Berbagi cerita tentang kehidupan masing-masing, tentang masalah pribadi masing-masing. Sudah seperti adik-kakak.

Yang saya tahu, dia asli Jakarta, sekolah di Bandung dan saat ini tinggal di Tangerang (katanya sih nge-kost). Singkat latar belakang tentang teman dunia maya saya ini. Dia hanya seorang kurir (you know that) antar barang ke luar kota.

Dia mengajak saya untuk bekerja sama (maksudnya kerja bareng). Tinggal bersama dia, hidup bersama dia. Secara logika, saya punya teman senasib dengan profesi yang berbeda.

Jika saya ikut dengan dia, secara otomatis saya meninggalkan pekerjaan saya. Dia menjanjikan akan membantu tentang kebutuhan yang saya butuhkan (makan, tidur, kerja dan uang).

Percakapan minggu kemarin, tentang buka usaha. Niatnya dia ingin membuka usaha dengan kekasihnya. Dan saya sangat mendukung itu.

Percakapan semalam, tentang pendidikan. Dia hanya lulusan SMP, sedangkan saya lulusan SMK. Dia mengajak saya bekerja di tempat yang lebih baik (melompat lebih tinggi istilahnya).

Saya sisipkan masalah saya soal bekerja di tempat yang lebih baik. Semua berkas lamaran pekerjaan (CV, Latar belakang pendidikan, Latar belakang pekerjaan, DLL) yang saya punya tidak bisa di akses lagi (ymail). Karena meminta verifikasi via SMS, sedangkan nomor yang saya gunakan sudah hangus, dan saya tidak hafal benar latar belakang pekerjaan saya.

Saya bilang sama dia tentang masalah berkas lamaran pekerjaan tersebut. Dan saya bilang, "Sekarang tahung 2013, gak mungkin dong 3 tahun masih fresh graduate? (lulusan 2010)" dan "Kalo status fresh graduate begini, mending kuliah lagi biar bisa di akui status fresh graduate". Dia menjawab, "Lu mau kuliah? Lu ikut gue aja, soal hidup lu nanti gue yang atur. Kalo lu mau kuliah gue bisa tanggung itu juga kok, masuk kuliah paling berapa sih"

Saya berfikir kesekian kalinya, kita sama-sama perantau dan hidup sendiri. Dengan profesi yang berbeda ini, apa bisa dia menyanggupi kata-kata tadi?

Seandainya posisi agan/sista sebagai saya saat ini. Agan/Sista akan menjawab seperti apa ?

Mohon pendapatnya, sebelum saya masuk ke jalan yang salah.

Terima kasih
0
1.1K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan