Jika Anda seorang atlet tenar dan ingin memberi surprise berupa lamaran pada kekasih Anda sebaiknya menjauh dari wartawan. Hal ini dibuktikan oleh seorang atlet asal Amerika yang tengah diwawancara oleh reporter. Saat itu sang atlet ditemani oleh kekasihnya yang seorang cheerleader.
Di tengah wawancara tiba-tiba si reporter langsung memberi selamat karena akan melamar sang kekasih. Sontak saja dia dan kekasihnya kaget. Beruntung atlet ini langsung melamar saat itu juga dan sang kekasih menerima lamarannya.
Cincin terbang bersama balon
Spoiler for :
Cara melamar ini romantis dan unik namun kurang hati-hati. Sang pria membawa balon berbentuk hati sambil memasangkan cincin di tali balon tersebut. Kemudian balon itu diberikan pada sang kekasih.
Si pria lantas bertekuk lutut dan melamar kekasihnya. Karena terkejut saat dilamar, si wanita ini tak sengaja melepas balon. Balon dan cincin itu terbang ke udara. Sayang sekali ya?
Meninggalkan proses lamaran
Spoiler for :
Wanita mana yang tidak senang jika pria idamannya melakukan hal romantis. Seperti pria ini yang melamar pacarnya di sebuah restoran. Dia juga mendatangkan pemain musik untuk menambah kesan romantis. Sayangnya, si wanita ini sepertinya malu dengan tingkah laku kekasihnya. Tanpa memberi jawaban ia langsung meninggalkan si pria di restoran.
Ditolak mentah-mentah di pertandingan basket
Spoiler for :
Saat pertandingan sedang break, si pria melamar kekasihnya. Maskot tim basket lalu mengundang si wanita ke tengah lapangan. Dengan disaksikan jutaan pasang mata, ternyata lamaran itu ditolak mentah-mentah oleh sang wanita.
Ia melemparkan bola ke arah pria dan meninggalkannya begitu saja. Meski menyakitkan, maskot tim basket tersebut menghibur si pria yang ditolak.
Gagal melamar di stasiun TV
Spoiler for :
Seorang pria dan kekasihnya tengah menonton siaran langsung di sebuah stasiun televisi. Saat acara itu berlangsung, si pria yang sudah bekerja sama dengan pihak stasiun TV tiba-tiba mendatangi pembawa acara dan melamar kekasihnya. Kamera langsung menyorot sepasang kekasih itu.
Sayangnya, si wanita sepertinya grogi, karena dilihat oleh jutaan penonton. Dia tidak menjawab lamaran bahkan tidak mengeluarkan sepatah kata pun. Akhirnya aksi lamaran itu dihentikan dan diganti tayangan commercial break.
Ah, jangan sampai kisah pilu ini menimpa Anda.
Penolakan yang direkam
Spoiler for :
Pria yang satu ini seharusnya tahu bahwa tak banyak wanita yang suka acara olahraga. Namun mungkin karena kecintaannya pada olahraga dia nekat melamar kekasihnya di sebuah acara olahraga yang tayang langsung. Ketika pria itu melamar, kekasihnya sudah berkali-kali menggelengkan kepala. Seharusnya ini sudah jadi pertanda buruk. Namun nyatanya pria itu tetap melamar. Dan ketika si wanita tak menjawab, dia tetap berlutut dan memaksa kekasihnya mengatakan iya, hingga akhirnya wanita itu pergi meninggalkannya. Penolakan memang menyakitkan, namun yang lebih parah adalah pria ini meminta ibunya yang ada di rumah untuk merekam aksinya tadi.
Tamparan ke hati dan ke wajah
Spoiler for :
Proses lamaran ini dilakukan di sebuah pertandingan baseball. Awalnya semua baik-baik saja dan tampak lancar. Namun setelah 15 detik berjalan, tampaknya ada yang salah. Entah apa yang dikatakan oleh pria tersebut, namun mimik muka wanita yang dilamar langsung berubah dari senang menjadi marah. Dia langsung menampar sang pria dan berlari pergi. Semua orang semakin heboh melihat sang pria mulai menangis.
Dilamar di konser
Spoiler for :
Melamar di sebuah konser musik sebenarnya sedikit klasik, namun tetap saja manis dan membutuhkan keberanian. Namun yang satu ini sedikit unik dan menyedihkan. Seorang pria naik ke atas panggung, kemudian mengatakan bahwa dia sudah memacari wanita selama satu tahun. Setelah itu, dia mulai berlutut untuk melamar. Anehnya, sebelum pria itu sempat mengajukan lamaran, wanita itu telah menggeleng dan pergi. Tentu saja ini sangat menyakitkan. Mungkin pria ini terlalu terburu-buru dan menganggap hubungan mereka sudah siap dibawa ke jenjang yang lebih lanjut, sementara wanita itu tak memiliki pendapat yang sama.
Lamaran yang didahului orang lain
Spoiler for :
Empat orang pergi untuk makan saat hari Valentine. Salah satunya akan melakukan lamaran pada kekasihnya yang diajak saat itu. Semua kawannya tahu bahwa dia akan melamar kekasihnya. Mereka menunggu ketika sang wanita pergi ke kamar mandi. Ketika wanita itu keluar dari kamar mandi, si pria berencana akan langsung melamarnya. Namun yang terjadi benar-benar di luar dugaan. Ketika sang wanita keluar dari kamar mandi, ada pria lain yang malah melamar kekasihnya duluan. Pasangan tersebut mendapatkan perhatian dari seluruh pengunjung sehingga si pria ini tampaknya tak jadi melamar gadisnya. Tapi setidaknya dia tidak ditolak.
Kekasih yang langsung kabur
Spoiler for :
Ini terjadi pada sebuah acara olahraga. Seorang wanita diminta membawa bola kemudian ditutup matanya. Setelah itu sang kekasih masuk dan langsung berlutut untuk melamarnya. Ketika penutup mata dibuka, sang gadis langsung melihat kekasihnya berlutut dan tahu apa yang akan terjadi. Tanpa kata-kata, dia langsung pergi dan membuang bola yang tadi dipegangnya. Uniknya, ada petugas yang mengawal gadis itu untuk segera pergi dari lapangan. Well, ini bukan berarti di ditolak, namun bisa jadi si gadis malu dilamar di depan umum.
Itulah beberapa kisah lamaran yang berakhir menyedihkan dan tentunya tak sesuai dengan harapan si pelamar. Bagi para pria, ada baiknya untuk meyakinkan terlebih dahulu bahwa kekasih kalian memang ingin menikah dengan kalian dan tidak malu dilamar di depan umum. Jika tidak, akhir semacam ini bisa juga menimpa kalian.