http://nasional.kompas.com/read/2013...ling.Aspiratif
Quote:
Priyo Budi Disebut sebagai Politisi Paling Aspiratif
Penulis :
Sandro Gatra
Minggu, 29 September 2013 | 14:37 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat dari Partai Golkar Priyo Budi Santoso disebut sebagai politisi paling aspiratif oleh publik. Hal itu disimpulkan oleh Institut Riset Indonesia (Insis) setelah melakukan survei nasional.
Peneliti Insis Mochtar W Oetomo mengatakan, responden yang menilai Priyo paling aspiratif sebanyak 6,91 persen. Survei tersebut dilakukan secara tatap muka pada 17 Agustus-20 September 2013 dengan mengambil 1.070 responden di 34 provinsi.
Anggota Dewan lain yang dianggap aspiratif menurut Insis, yakni politisi PDI Perjuangan Rieke Dyah Pitaloka (6,16 persen), Ganjar Pranowo (5,6 persen), politisi PAN Taufik Kurniawan (4,67), politisi PDIP Budiman Sujatmiko (3,92 persen), politisi PKS Mahfudz Siddiq (3,45 persen).
Selain itu, politisi PPP Ahmad Muqowan (2,89 persen), politisi Partai Gerindra Ahmad Muzani (1,86 persen), politisi PAN Eko Hendro Purnomo (1,4 persen), dan lainnya 40,46 persen. Sebanyak 21,21 persen tidak menjawab.
Mochtar menjelaskan, Priyo dianggap paling aspiratif lantaran kerap memberi komentar positif terhadap sejumlah isu aktual. Salah satu contoh, menemui demonstrasi kepala desa dan perangkatnya di depan Kompleks Parlemen Senayan.
"Penjelasan Priyo sekedar menyampaikan aspirasi dan tidak berkepentingan apapun ternyata dipahami masyarakat," kata Mochtar saat jumpa pers di Hotel Atlet Century Park, Senayan, Jakarta, Minggu (29/9/2013).
Ketika disinggung Priyo yang terseret kasus dugaan korupi Al Quran, Mochtar mengatakan, masalah tersebut tidak dinilai oleh publik. Reponsen menilai aspiratif sesuai latarbelakang mereka masing-masing. Ada yang menilai dari tingkat kehadiran di daerah pemilihan, kemunculan di televisi, atau berdasarkan pembicaraan dari mulut ke mulut.
"Kami memberi makna aspiratif secara moderat, lebih kepada menyerap aspirasi dari publik. Kalau enggak tahu apa aspiratif, sederhanakan saja siapa yang sering turun ke bawah," kata dia.
Mochtar menambahkan, lantaran dinilai berdasarkan tingkat kehadiran di dapil, Eko bisa dinilai salah satu anggota Dewan paling aspiratif. Padahal, Eko relatif tidak aktif di DPR.
"Saya sangat terkejut Eko paling aspiratif. Kapan turun ke bawah kalau sering shooting? Eko ternyata sering turun ke Nganjuk," tuturnya.
No 1 PRIYO BUDI SANTOSO
No 2 RIEKE DIAH PITALOKA
No 3 GANJAR PRANOWO
No 4 TAUFIK KURNIAWAN
No 5 BUDIMAN SUJATMIKO