Kaskus

Entertainment

tungkul88Avatar border
TS
tungkul88
kondisi manusia di yaumul mahsyar gan [ISLAM WAJIB MASUK]
langsung aja gan,, semoga trit ane yang kedua ini ga di close sama mimin / momod LAGI karena trit ane yg pertama ga tau kenapa di close gan semoga yg kedua kaga,, AMIN,, karena ane hanya berbagi pengetahuan bukan bermaksud SARA emoticon-No Sara Please, ini hanya sebagai renungan dan pengetahuan bagi kalangan muslim ataupun yang lainnya,, semoga HT amin

langsung aja gan,, ini bikinan temen 1 kelas ane waktu diskusi cekibrot yah

Yaumul Mahsyar

Yaumul mahsyar adalah hari manusia akan di kumpulkan di suatu tempat yang bernama padang mahsyar. Manusia sejak nabi adam as. Sampai manusia yang hidup ketika hari kiamat tiba.Firman Allah SWT yang Artinya:

“dan (ingatlah) pada hari (ketika) kami perjalankan gunung-gunung, dan engkau akan melihat bumi itu rata dan kami kumpulkan mereka (seluruh manusia), dan tidak kami tinggalkan seorang pun dari mereka. (Q.S al-kahfi: 47)


Dalam sebuah hadits :
Mahsyar adalah sebuah tempat yang rata, luas, tidak ada tempat yang tinggi tanahnya berwarna putih seperti kapas yang jernih. Tidak ada identitas tertentu bagi seseorang. (H.R Bukhori dan muslim).

Pada hari mahsyar, segala tabir rahasia dibukakan, tidak ada lagi yang dapat disembunyikan. Hari mahsyar juga dinamakan yaumul ardh (hari pertunjukan) karena semua pekerjaan di dunia yang baik maupun yang buruk/jahat diperlihatkan kepada kita. Di hari itu tidak ada orang yang bisa menolong, setiap orang sibuk dengan urusannya sendiri. Orang tua tidak dapat membantu anaknya begitu pula sebaliknya. Satu-satunya yang dapat menolong adalah keimanan yang benar, keyakinan yang teguh sesuai dengan ajaran agama (Islam)Firman Allah SWT."Maka pada hari ini sebagian kamu tidak berkuasa (untuk memberikan) kemanfaatan dan tidak pula kemudharatan kepada sebagian yang lain"(Q.S. Saba' : 42).


7 golongan pada yaumul mahsyar golongan yang mendapat syafa'at

7 golongan ini akan mendapat syafa'at yang luar biasa nanti di yaumul mahsyarhari dimana semua umat dikumpulkan di padang mahsyarpadang dengan matahari hanya berjarak berkisar dua busur dari manusiadan manusia akan bangkit dalam wujud aslinyanamun, nanti akan ada 7 golongan yang akan menerima syafa'at dari Allah swt.yakni:

1. Remaja yang hatinya tertambat di dalam masjid,Remaja yang selalu mandahulukan shalat jama'ah, jama'ah pertama dan menggunakan waktu sebaik-baiknya dimasjid

2. Pemimpin yang adil,sungguh luar biasa balasan bagi para pemimpin yang mampu adil, dan menggiring umatnya dalam jalan kebenaran

3. Orang yang ikhlas dalam berinfaq,lebih besar balasan orang yang hanya berinfaq 1 rupiah tetapi dengan ikhlas, ketimbang orang yang menyumbang sejuta dollar hanya agar dibilang dermawan oleh tetangganya

4. Dua insan yang saling mencintai, bertemu, dan berpisah karena Allah,subhanallah, semoga kita termasuk yang satu ini.

5. Seseorang yang menggunakan masa mudanya (remaja) untuk beribadah pada Allahsungguh beruntung orang yang mampu menggunakan masa mudanya sebaik mungkin

6. Muslim yang bangun ditengah malam, berdoa, hingga meneteskan air mata,Betapa indahnya balasan Allah bagi mereka yang bangun malam untuk berdoa pada Allah.

7. Seorang lelaki yang ketika diajak berzinah dia berkata "Sesungguhnya aku takut pada Allah"

Bagi orang yang beriman akan diberikan syafaat oleh Nabi Muhammad saw, syafaat itu berupa:

1. Dipercepatkan pembicaraan dan dipermudahkannya memasuki Surga
2. Ditambahkan timbangan pahala supaya lebih berat daripada dosa
3. Dimasukkan ke Surga tanpa hisab

Menurut ajaran Islam, manusia yang menerima syafaat di Mahsyar adalah orang Islam yang selalu berzikir, bershalawat kepada Muhammad, ikhlas membantu orang yang sedang kesulitan.


selain itu ada pula 11 golongan yang akan dihalau di padang mahsyar:


1. Kelompok Pertama
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan tanpa tangan dan berkaki. Mereka adalah orang yang ketika di dunia dulu suka mengganggu tetangganya.

2. Kelompok Kedua
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan berupa babi hutan. Mereka adalah orang yang ketika hidupnya meringankan malas dan lalai dalam shalat.

3. Kelompok Ketiga
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan keledai, mereka Sedangkan perut membesar seperti gunung dan di dalamnya penuh dengan ular dan kalajengking. Meraka ini adalah orang yang enggan membayar zakat

4. Kelompok Keempat
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan darah memancut keluar dari mulut mereka. Mereka ini adalah orang yang berdusta didalam jual beli.

5. Kelompok Kelima
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan berbau busuk lebih daripada bangkai. Mereka ini adalah orang yang melakukan maksiat sembunyi-sembunyi kerana takut dilihat orang, tetapi tidak takut kepada Allah.

6. Kelompok Keenam
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan leher mereka terputus. Mereka adalah orang yang menjadi saksi palsu.

7. Kelompok Ketujuh
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan terbalik yaitu kepala kebawah dan kaki keatas, serta farajnya mengeluarkan nanah yang mengalir seperti air. Meraka adalah orang yang berbuat zina dan mati tanpa sempat bertaubat.

8. Kelompok Kedelapan
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan wajah hitam gelap dan bermata biru serta perutnya dipenuhi api. Mereka itu adalah orang yang memakan harta anak yatim dengan cara zalim

9. Kelompok Kesembilan
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan tubuh mereka penuh dengan sopak dan kusta. Mereka adalah orang yang durhaka kepada orang tuanya.

10. Kelompok Kesepuluh
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan buta, gigi mereka memanjang seperti tanduk lembu jantan, bibir mereka melebar sampai ke dada dan lidah mereka terjulur memanjang sampai ke perut. Perutnya pula menggelebeh hingga ke paha dan keluar beraneka kotoran. Mereka adalah orang yang minum arak.

11. Kelompok Kesebelas
Dibangkitkan dari kubur dengan keadaan wajah yang bersinar-sinar bercahaya laksana bulan purnama. Mereka melalui titian sirath seperti kilat yang menyambar. Mereka adalah orang yang beramal soleh dan banyak berbuat baik, selalu menjauhi perbuatan durhaka, mereka memelihara shalat lima waktu, ketika meninggal dunia keadaan mereka bertaubat dan mendapat ampunan, kasih sayang dan keridhaan Allah.

adapun Keadaan manusia di padang mahsyar adalah sebagai berikut

Keadan manusia akan tergantung dari amalan apa yang telah mereka kerjakan semasa hidup, ketika itu semua manusia akan sibuk dengan urusan mereka masing-masing. Sehingga anak tidak lagi mengenali kedua orang tuanya, begitu pula sebaliknya.

Ketika Matahari padam sehingga bumi dalam kegelapan. Takala mereka dalam keadaan demikian, langit di atas mereka berputar-putar dan meledak pecah berkeping-keping selama 500 tahun sehingga langit terbelah dengan segala kekuatannya kemudian meleleh dan mengalir bagaikan perak yg dipanaskan hingga berwarna merah dan manusia bercampur baur seperti serangga yang bertebaran dalam keadaan telanjang kaki, tidak berpakaian dan berjalan kaki.

Kemudian matahari diterbitkan oleh Allah, tepat di atas kepala dengan jarak hanya 2 busur, sehingga manusia terpanggang oleh teriknya matahari yang intensitas panasnya telah dinaikkan dan keringat pun mengalir deras, menggenangi padang mahsyar seiring dengan rasa takut yang luar biasa karena mereka akan dihadirkan dihadapan Allah. Bagi orang yang beriman, beramal shaleh serta banyak mengerjakan kebaikan akan terlindungi dari terik sengatan sinar matahari.

Kemudian keringat tersebut naik ke badan mereka, sesuai dengan tingkatan mereka dihadapan Allah. Bagi sebagian orang keringat akan menggenang mencapai lutut, bagi sebagian lain mencapai pinggang dan bagi sebagian lainnya mencapai lubang hidung bahkan ada sebagian manusia nyaris tenggelam di dalamnya.

Di padang mashyar nanti bendera-bendera dipasang oleh pemimpin-pemimpin kebenaran dan di bawahnya terdapat barisan-barisan pengikutnya. Bendera itu dipasang dan dikibarkan oleh :

Bendera Liwaus Shidqi (Kebenaran) dikibarkan oleh Abu Bakar Al-Shiddiq bagi semua orang yang benar dan jujur akan berada di bawah bendera tersebut.


Bendera Fuwaha' untuk Mu'adz bin Jabal bagi semua orang yang alim fiqih akan berada dan berbaris di bawah bendera panji-panji ini.


Bendera Zuhud untuk Abu Dzar Al-Ghiffari bagi semua manusia yang menjiwai dan membudi daya dengan zuhud akan berada di bawah bendera ini.


Bendera Dermawan untuk Utsman bin Affan bagi para dermawan akan berada di bawahnya.


Bendera Syuhada untuk Ali bin Abi Thalib bagi setiap orang yang mati syahid sama berbaris di bawah bendera ini.



Bendera Qurra' untuk Ubay bin Ka'ab bagi para qari' sama berbaris di bawah bendera panji-panji ini.


Bendera Mu'adzin untuk Bilal bin Rabah bagi para mu'adzin akan berada pada barisan di bawah bendera ini.


Bendera orang-orang yang dibunuh dengan aniaya untuk Husain bin Ali bagi orang-orang yang dibunuh dengan aniaya akan berada di bawah bendera ini.



demikian gan dari ane,, semoga trit ane yg sederhana ini bisa mengingatkan agan dan menyadarkan agan semua, tinggalkan maksiat dan berbuatlah kebaikan gan untuk siapapun, dimanapun, karena sekecil apapun kebaikan kita pasti kita akan memperoleh balasannya, begitupun maksiat

kalau berminat tolong emoticon-Rate 5 Star emoticon-Blue Guy Cendol (L) yah gan,, biar jadi HT biar banyak yang baca dan banyak yang tau gan,, semoga yg emoticon-Rate 5 Star dan emoticon-Blue Guy Cendol (L) dapet pahala amin
0
10.4K
13
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan