- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Wow ! Seluruh Bangunan Baru di Bandung Wajib Miliki Taman di Atas Bangunan


TS
rosadie0606
Wow ! Seluruh Bangunan Baru di Bandung Wajib Miliki Taman di Atas Bangunan

Javanews.co, Bandung – Kondisi Kota Bandung yang semakin panas rupanya disadari betul oleh Wal Kota Bandung Ridwan Kamil. Jumlah bangunan yang tidak seimbang dengan jumlah pohon ditenggarai menjadi salah satu penyebab semakin panasnya suhu udara di Kota Bandung.
Untuk itu pihaknya kini sedang menggagas program satu taman satu bangunan.
” Pohon bisa ditanam tidak hanya dipinggir jalan atau ditanah, tapi juga bisa diatap bangunan. Nah, akhirnya kita kombinasikan bagaimana setiap bangunan menyumbangkan oksigen, menyumbangkan kehijauan dengan konsep ada taman di atas bangunan,” ujar Emil di Balaikota.
Jadi semua banguan yang baru di Bandung kata dia, harus punya taman hijau di atas. ” Jadi kalau ada 1000 bangunan baru, jadi ada 1000 taman. Bangunannya apa saja, dari rumah, komersial, bisa macem-macem,”tuturnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Tata Ruang dan Ciptakarya (Distarcip) Kota Bandung Rusjaf Adimenggala mengatakan untuk konsep taman di atas bangunan ini nantinya harus diisin dengan pohon-pohon yang agak besar.
” Karena ada taman yang pohonnya kecil. Nah ini engga, pohonnya harus cukup besar. Jadi itu teknis ya, bisa dibanghun di atas. Seperti contohnya RS Santosa. Itu kan bagus, sepoerti itu. Sehingga rindangh juga menghasilkan oksigen,” ungkapnya.
“Apabila ada perizinan baru, maupun yang sedang proses itu harus dirubah. Bangunan lama juga dihimbau untuk menerapkan konsep tersebut,” ujarnya menambahkan.
Namun demikian pihaknya tetap melihat struktur setiap bangunan juga, sebab setiap bangunan memiliki struktur yang berbeda-beda, apalagi lagi bangunan tingggi.
Mau liat gambar lebih banyak KLIK
0
1.4K
16


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan