Kaskus

Entertainment

justmeagainAvatar border
TS
justmeagain
Review AFF U-19: Akhir Sempurna Garuda Jaya
Review AFF U-19: Akhir Sempurna Garuda Jaya

Paceklik gelar itu akhirnya telah berakhir bagi sepakbola Indonesia. Menghadapi timnas Vietnam U-19 di final Piala AFF U-19, timnas Indonesia U-19 mampu tampil sebagai yang terbaik setelah memenangi laga lewat adu penalti di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

Vietnam yang tampil lebih lepas dan rapi mampu menyulitkan timnas Indonesia di babak pertama. Bahkan beberapa kali peluang dari Pham Duc Huy, tendangan keras Nguyen Cong Phuong masih mampu diantisipasi dengan baik oleh kiper Garuda Jaya, Ravi Murdianto.

Setelah bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Indonesia mencoba bangkit dengan bermain lebih agresif di paruh kedua. Namun lagi-lagi Vietnam yang tampil lebih efektif mampu meraih peluang pertama. Beruntung Ravi Murdianto masih mampu menepis tendangan Nguyen Cong Phuong.

Kalah serangan dan lini tengah kurang berjalan dengan baik, pelatin Indra Sjafri melakukan pergantian dengan memasukkan Hendra Sandi menggantikan M Hargianto.

Pada menit ke-68, Garuda Jaya memperoleh peluang matang. Diawali sebuah serangan yang dibangun dari sisi kanan lewat Maldini, pemain bernomor punggung 15 tersebut mengirim umpan ke depan gawang Vietnam. Sayang umpan tersebut gagal diraih oleh Muchlis Hadi dan Ilham Udin yang berada di dalam kotak penalti.

Indonesia yang bermain di depan pendukung sendiri mencoba lebih menekan di sisa pertandingan. Pada menit ke-77 Indonesia kembali memperoleh peluang. Namun tendangan bebas dari Hendra Sandi masih mampu ditepiks Le Van Truong.

Vietnam yang kali ini menerapkan strategi serangan balik giliran memperoleh pelung. Beruntung tendangan dari Hoang Thanh Tung pada menit ke-82 masih menyamping dari gawang Ravi Murdianto. Hingga pertandingan di waktu normal usai, skor imbang tanpa gol tak mengalami perubahan. Pertandingan pun dilanjutkan dengan tambahan waktu

Di babak extra time, Indonesia terus memberikan tekanan ke pertahanan Vietnam melalui kedua sayap. Pada menit ke-101, Indonesia meraih peluang melalui tendangan Maldini. Namun lagi-lagi Le Van Truong mampu mengamankan gawangnya dengan baik.

Tempo permainan semakin tinggi di 15 menit kedua extra time. Baik Indonesia maupun Vietnam terus mencoba mencetak gol. Dua peluang beruntun dari Maldini dan Dimas Drajad masih mampu diantisipasi dengan baik oleh Le Van Truong. Skor imbang tanpa gol tetap bertahan sehingga pertandingan harus dilanjutkan dengan adu penalti.

Ambisi, tekad dan kegigihan Garuda Jaya mengakhiri paceklik gelar akhirnya terwujud di babak adu penalti. Ilham Udin menjadi penentu Indonesia setelah tendangannya gagal diantisipasi oleh kiper Vietnam dan membawa Indonesia meraih gelar juara setelah memenangi adu penalti dengan skor 7-6. Selamat Garuda Jaya.

Susunan pemain

Indonesia: Ravi Murdianto (GK); M Fatchu Rahman, M Sahrul Kurniawan, Hansamu Yama, Putu Gede Juni Antara; Zulfiandi, Hargianto (Hendra Sandi 62'); Evan Dimas (C); Dinan Yahdian (Maldini 39'), Ilham Udin, Mukhlis Hadi (M Dimas Drajad 106').

Vietnam: Le Van Truong (GK); Le Van Song, Tran Huu Dong Trieu, Truong Van Thiet, Hoang Thanh Tung; Nguyen Phong Hong, Pham Trum Tinh Nguyen Tuan Anh (C), Pham Duc Huy; Nguyen Chong Phuong (Lam Thi Phong 77'), Nguyen Van Toan.

SUMBER

Mohon bantu TS dengan komen dan Rate ya gan
emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star
TS juga gak nolak
emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)

Semoga jadi HTemoticon-No Hope

Thead ane yang lain gan

Jangan Sepelekan Jika Tubuh Bisa Bikin 10 Bunyi-bunyian Ini GAN!!! HT 22sept2013

Takut Minum Kopi? Semprotkan Saja ke Leher HT 21Sept 2013

Limbah Organ Tubuh Manusia Jadi Menakjubkan Saat Dibikin Karya Seni

Bayi-bayi Terbesar dari Penjuru Dunia, Asal Indonesia hingga Jerman

Beginilah Penampakan Orang-orang Paling Gemuk Sejagat

Jangan Sepelekan Jika Tubuh Bisa Bikin 10 Bunyi-bunyian Ini GAN!!!

Rumah Kokoh Dengan Pondasi Jaring Laba-laba

Penemuan Kreatif dan Aneh: Topi Tisu Orang Pilek Hingga Pembersih Udel

FOTO: Teknik Memancing Paling Unik Di Dunia gan emoticon-Smilie

7 Gedung Sekolah Berbentuk Unik di Dunia

Ini Dia, Lima Hotel Tertua di Dunia (paling update gan)

Ingin Bedakan Orgasme Asli dan Palsu? Ini Caranya [18+]

Masalah Kelamin yang Bikin Pria Frustasi, dari Ukuran hingga Kemandulan(Cowok only)

Ini 'Mantra' Ampuh Agar Orang-orang yang Insomnia Bisa Tidur Nyenyak

Ingin Tidur Sembari Bakar Kalori? Ini Caranya

Kacamata kuda, cara efektif untuk mengurangi urusan contek mencontek saat ujian?
4 JURUS DARURAT MENOLONG NYAWA gan emoticon-Smilie
Hentikan Laju Lawan, Suporter Klub Ini Lempar Puluhan Api
Desa Grinting "Kampung" Pengemis di Brebes Jawa Tengah
Menara Eifel Dibangun di Tasikmalaya Tahun 1898
Tim Idola Gagal Menang, Suporter "Bercinta" di Tengah Lapangan
Find Your Car: sudah tidak perlu kuatir bila anda lupa dimana anda parkir mobil
Adu Heboh Memainkan Gitar Udara di Finlandia ( NGAKAK GAN !!! )
Jam Tangan Microsoft Transparan Akan Lahir
Wartawan Ini Memiliki Koleksi Kamera Sebanyak 4.425 Kamera
Wanita Ini Mengambil Kail dari Dalam Mulut Hiu ( GILA GAN!!! )
Inilah Peta Situs Internet Terlarang di Dunia
0
1.8K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan