- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Gerindra: Materi Kampanye yang Ada Kurang Menarik


TS
faktagerindra
Gerindra: Materi Kampanye yang Ada Kurang Menarik
http://www.aktual.co/politik/144455g...kurang-menarik
Jakarta, Aktual.co — Salah satu cara kampanye yang umum digunakan adalah dengan penggunaan baliho atau spanduk. Umumnya materi kampanye seperti itu menampilkan foto ketua umum partai politik dan calon legislatif.
Namun, materi kampanye yang selama ini berseliweran kurang menarik. Karena, pada umumnya hanya menampilkan foto tokoh-tokoh tertentu dengan desain yang asal jadi.
Demikian disampaikan Kepala Bidang Kominfo Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Ondy A. Saputra dalam keterangannya pers kepada Aktual.co, Jumat (20/9).
"Hal tersebut membuat masyarakat kurang tertarik, karena materi kampanye seperti itu dianggap kaku,” kata Ondy.
Dalam waktu yang tinggal sedikit, menuju Pemilu 2014, Partai Gerindra terus melakukan inovasi untuk menghasilkan materi kampanye yang menarik. Hal konkret yang lakukan Partai Gerindra adalah dengan mencanangkan program Gerindra Art.
"Program ini adalah wadah untuk menghimpun desain-desain yang menarik dari masyarakat kreatif yang mendukung perjuangan Gerindra. Desain-desain terbaik akan digunakan untuk materi kampanye Partai Gerindra di Pemilu 2014,” Ondy menambahkan.
Materi-materi kampanye yang terjaring dalam program Gerindra Art, imbuhnya, dapat dilihat di situs [url=http://www.GerindrART.com.]www.GerindrART.com.[/url]
"Sekarang masyarakat yang memiliki bakat dalam seni visual dapat berjuang bersama Gerindra dalam mewujudkan Indonesia Raya yang bersih, kuat dan berwibawa,” tutup Ondy.
Agan-agan ini cuman sekedar sharing saja, mohon dukungannya bila ada simpatisan2 Gerindra di kaskus, buat yang mendukung partai lain monggo, saya tidak bermaksud menyinggung atau bersaing.



Jakarta, Aktual.co — Salah satu cara kampanye yang umum digunakan adalah dengan penggunaan baliho atau spanduk. Umumnya materi kampanye seperti itu menampilkan foto ketua umum partai politik dan calon legislatif.
Namun, materi kampanye yang selama ini berseliweran kurang menarik. Karena, pada umumnya hanya menampilkan foto tokoh-tokoh tertentu dengan desain yang asal jadi.
Demikian disampaikan Kepala Bidang Kominfo Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Ondy A. Saputra dalam keterangannya pers kepada Aktual.co, Jumat (20/9).
"Hal tersebut membuat masyarakat kurang tertarik, karena materi kampanye seperti itu dianggap kaku,” kata Ondy.
Dalam waktu yang tinggal sedikit, menuju Pemilu 2014, Partai Gerindra terus melakukan inovasi untuk menghasilkan materi kampanye yang menarik. Hal konkret yang lakukan Partai Gerindra adalah dengan mencanangkan program Gerindra Art.
"Program ini adalah wadah untuk menghimpun desain-desain yang menarik dari masyarakat kreatif yang mendukung perjuangan Gerindra. Desain-desain terbaik akan digunakan untuk materi kampanye Partai Gerindra di Pemilu 2014,” Ondy menambahkan.
Materi-materi kampanye yang terjaring dalam program Gerindra Art, imbuhnya, dapat dilihat di situs [url=http://www.GerindrART.com.]www.GerindrART.com.[/url]
"Sekarang masyarakat yang memiliki bakat dalam seni visual dapat berjuang bersama Gerindra dalam mewujudkan Indonesia Raya yang bersih, kuat dan berwibawa,” tutup Ondy.
Agan-agan ini cuman sekedar sharing saja, mohon dukungannya bila ada simpatisan2 Gerindra di kaskus, buat yang mendukung partai lain monggo, saya tidak bermaksud menyinggung atau bersaing.



0
1.2K
12


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan