fazarateAvatar border
TS
fazarate
Cintai Prosesmu


Menjadi sukses tentu impian semua orang. Tapi apakah perjalanan menuju sukses itu mudah dan ringan? Jawabannya pasti tidak selalu. Ada jalan yang harus kita lewati, sekalipun jalan tersebut berliku, penuh duri, hinga bergelombang. Sukses atau tidaknya kita itu soal mental. Karena tidak semua apa yang kita inginkan bisa kita dapatkan.

Hidup itu berproses. Sama halnya dengan kupu-kupu. Dari kepompong menjadi kupu-kupu yang indah butuh proses yang harus dilalui. Bisa jadi proses tersebut terlihat berat dan butuh waktu yang tidak singkat. Tapi yakinlah, jika kita mencintai prosesnya maka hasil yang didapatpun akan terasa indah. Gagal dalam mendapatkan sesuatu tidak selalu menjadikan kita hina dihadapan orang lain. Kita ambil contoh Nabi Nuh. Ketika Nabi Nuh diperintahkan Allah untuk membuat kapal yang begitu besar, Dia menuruti apa yang diperintahkanNya. Tetapi apa yang terjadi? Nabi Nuh tidak berhasil mengajak seluruh umatnya untuk menaiki kapal tersebut. Hanya sebagian dari umatnya yang ikut ditambah dengan hewan-hewan yang ukurannya dari ang kecil hingga yang besar. Tapi apakah kegagalan mengajak seluruh umatnya menaiki kapal tersebut menjadikan kedudukan Nabi Nuh hina dimata Allah? Tentu tidak. Karena Dia sudah melaksanakan perintah Allah. Allah menilai proses yang kita lakukan, bukan semata-mata hasil yang kita lakukan.

Nah, jika kita tidak cukup sabar dalam menunggu proses maka siap-siaplah banyak kecewa. Sebab seharusnya habis akal maka tawakal. Berusahalah semampu kita, baru kemudian hasilnya kita pasrahkan pada Yang Maha Tahu. Ingat, ALlah menilai proses yang kita lakukan, bukan hasil yang kita dapatkan. So, cintai prosesmu emoticon-Smilie



Sumber
0
890
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan