- Beranda
- Komunitas
- Hobby
- Reptil
Tutorial Membuat Fakerock Background Sederhana, Accesories lainnya juga bisa gan...!!


TS
artazam666
Tutorial Membuat Fakerock Background Sederhana, Accesories lainnya juga bisa gan...!!
Assalamualaikum gan, tanpa bertele-tele, ane mau share cara bikin fake rock sederhana dari bahan styrofoam... karena banyak yang tanya via sms ke ane, mending ane share sekalian aja disini...
1. Bahan-bahan
Bahan yang harus di sediakan antara lain adalah:
-Styrofoam, tebal minimal 2cm, lebih tebal lebih bagus.
-Lem styrofoam, bisa pake lem silicon, atau lem khusus styrofoam
-Pisau cutter
-Spidol
-Grout/ semen warna hitam
-Kuas
-Cat akrilik (harus non toxic)
-Sealent (non toxic juga)
-Semprotan burung
-Terakhir jangan lupa design yang akan dibikin, bikin aja sketsanya gan..
2. Proses pembentukan
Pada proses ini di butuhkan kreativitas dan konsentrasi tinggi gan
, tahap awal tempel lapisan demi lapisan styrofoam sesuai kebutuhan design dengan lem

Setelah itu, gambar kasar design yang akan di bentuk dengan spidol pada styrofoam sesuai design yang diinginkan..



Setelah di gambar silahkan bentuk dengan cara potong dengan menggunakan pisau cutter, detail yang dibentuk harus lebay gan....
(nanti di jelaskan
)

Setelah bentuk selesai tinggal penghalusan, dan tambhkan detail2 yang diinginkan...

3. Grouting/Pelapisan
Pelapisan ini gunanya agar menguatkan struktur styrofoam yang lunakmenggunakan semen warna, agar lebih tahan lama dan tidak rusak oleh pet agan...
Lapisan harus dilakukan secara bertahap, agar strukturnya kuat minimal lapisannya harus 6 lapisan lebih banyak lebih bagus. Lapisan pertama campurkan air dengan semen warna sampe teksturnya benar2 cair, tapi jangan kebanyakan air..
lapisan kedua dan seterusnya tekstur campuran semen dan air harus lebih kental... nah kenapa designnya harus lebay, krna jika misalkan agan membuat design berlubang setelah di lapis semen kedalaman dan ukuran lubang akan berkurang karna bertambah dengan volume semen....
sehingga jadi gini...

ane diatas pake semen putih, itu juga bisa dipake ketika agan gak punya duit karna semen warna lumayan harganya.. hehe
4. Pengecatan/colouring
Dalam tahapan ini silahkan lakukan sesuai dengan kreatifitas agan, sedikit tips dari ane, kenapa ane memilih semen warna hitam karna hitam merupakan warna dasar yang bagus, pada saat pengecatan, agan bisa menggunakan metode dry paint atau dengan kata lain gunakan cat setipis mungkin dan kuaskan ke permukaan yang akan di cat, sehingga hanya sebagian saja yang akan terkena cat, hasilnya detail2 dan teksturnya akan terlihat... warna pun usahakan menggunakan gradasi agar tidak monoton.. silahkan berkreativitas gan...

5. Sealing/ Finishing
Sealent itu sejenis aquaproof, gunanya tentu saja agar apa yang di buat oleh agan sekalian tahan air, dan gak ada semen yang yang hancur dan bisa tertelan sama pet agan...
cara menggunakannya masukan sealent ke dalam semprotan burung, campur dengan air sehingga bentuknya cair. Lalu semprotkan ke permukaan background yang akan di sealing, sama seperti grouting agan harus sabar menunggu hingga kering lalu semprotkan lagi sampai beberapa lapisan sampai dirasa cukup..

Dan tarrraaaa.. karya agan udah jadi.... bisa ditambahkan daun2an ataukayu...
Setelah jadi jangan dulu langsung di instal ke terrarium agan, sabar dulu... karena ini di buat dengan bahan2 kimia, sebaiknya agan diamkan dulu kira2 semingguan lebih bagus di luar ruangan... agar bau bahan hilang, dan meminimalisir resiko pet agan keracunan...
Oya, bukan hanya background yang bisa agan bikin, agan juga bisa membuat yang lainnya seperti water dish, hiding cave, bahkan basking spot... tentu saja dengan design yang beragam sesuai dengan kreativitas gan...
yang di bawah ini beberapa contoh yang pernah ane bikin...sebenarnya masih banyak, tapi gak semua ane dokumentasiin..








1. Bahan-bahan
Bahan yang harus di sediakan antara lain adalah:
-Styrofoam, tebal minimal 2cm, lebih tebal lebih bagus.
-Lem styrofoam, bisa pake lem silicon, atau lem khusus styrofoam
-Pisau cutter
-Spidol
-Grout/ semen warna hitam
-Kuas
-Cat akrilik (harus non toxic)
-Sealent (non toxic juga)
-Semprotan burung
-Terakhir jangan lupa design yang akan dibikin, bikin aja sketsanya gan..

2. Proses pembentukan
Pada proses ini di butuhkan kreativitas dan konsentrasi tinggi gan


Setelah itu, gambar kasar design yang akan di bentuk dengan spidol pada styrofoam sesuai design yang diinginkan..



Setelah di gambar silahkan bentuk dengan cara potong dengan menggunakan pisau cutter, detail yang dibentuk harus lebay gan....



Setelah bentuk selesai tinggal penghalusan, dan tambhkan detail2 yang diinginkan...


3. Grouting/Pelapisan
Pelapisan ini gunanya agar menguatkan struktur styrofoam yang lunakmenggunakan semen warna, agar lebih tahan lama dan tidak rusak oleh pet agan...
Lapisan harus dilakukan secara bertahap, agar strukturnya kuat minimal lapisannya harus 6 lapisan lebih banyak lebih bagus. Lapisan pertama campurkan air dengan semen warna sampe teksturnya benar2 cair, tapi jangan kebanyakan air..

lapisan kedua dan seterusnya tekstur campuran semen dan air harus lebih kental... nah kenapa designnya harus lebay, krna jika misalkan agan membuat design berlubang setelah di lapis semen kedalaman dan ukuran lubang akan berkurang karna bertambah dengan volume semen....

sehingga jadi gini...

ane diatas pake semen putih, itu juga bisa dipake ketika agan gak punya duit karna semen warna lumayan harganya.. hehe

4. Pengecatan/colouring
Dalam tahapan ini silahkan lakukan sesuai dengan kreatifitas agan, sedikit tips dari ane, kenapa ane memilih semen warna hitam karna hitam merupakan warna dasar yang bagus, pada saat pengecatan, agan bisa menggunakan metode dry paint atau dengan kata lain gunakan cat setipis mungkin dan kuaskan ke permukaan yang akan di cat, sehingga hanya sebagian saja yang akan terkena cat, hasilnya detail2 dan teksturnya akan terlihat... warna pun usahakan menggunakan gradasi agar tidak monoton.. silahkan berkreativitas gan...


5. Sealing/ Finishing
Sealent itu sejenis aquaproof, gunanya tentu saja agar apa yang di buat oleh agan sekalian tahan air, dan gak ada semen yang yang hancur dan bisa tertelan sama pet agan...
cara menggunakannya masukan sealent ke dalam semprotan burung, campur dengan air sehingga bentuknya cair. Lalu semprotkan ke permukaan background yang akan di sealing, sama seperti grouting agan harus sabar menunggu hingga kering lalu semprotkan lagi sampai beberapa lapisan sampai dirasa cukup..

Dan tarrraaaa.. karya agan udah jadi.... bisa ditambahkan daun2an ataukayu...
Setelah jadi jangan dulu langsung di instal ke terrarium agan, sabar dulu... karena ini di buat dengan bahan2 kimia, sebaiknya agan diamkan dulu kira2 semingguan lebih bagus di luar ruangan... agar bau bahan hilang, dan meminimalisir resiko pet agan keracunan...

Oya, bukan hanya background yang bisa agan bikin, agan juga bisa membuat yang lainnya seperti water dish, hiding cave, bahkan basking spot... tentu saja dengan design yang beragam sesuai dengan kreativitas gan...
yang di bawah ini beberapa contoh yang pernah ane bikin...sebenarnya masih banyak, tapi gak semua ane dokumentasiin..








Quote:
Spoiler for bonus:
Best Regard


Diubah oleh artazam666 18-09-2013 12:27


tata604 memberi reputasi
1
20.6K
8
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan