- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Mesut Oezil pindah ke arsenal
TS
ratu.afniza
Mesut Oezil pindah ke arsenal
Quote:
London - Arsenal mendapatkan Mesut Oezil menjelang ditutupnya bursa transfer musim panas. Kabar ini mengonfirmasi desas-desus yang sudah menyeruak selama beberapa hari terakhir.
Untuk mendapatkan pemain internasional Jerman itu dari Real Madrid, Arsenal disebut harus menggelontorkan uang sejumlah 42,4 juta poundsterling.
BBC menyebut, Oezil sudah menandatangani kontrak berdurasi lima tahun dengan Arsenal setelah sebelumnya lolos uji medis dan mencapai kesepakatan personal. Pemain berusia 24 tahun itu sendiri harus menjalani uji medis di Jerman karena saat ini sedang menjalani tugas bersama tim nasional Jerman.
"Gelandang internasional Jerman Mesut Oezil sudah bergabung dengan Arsenal dalam kontrak jangka panjang dalam sebuah rekor kesepakatan buat klub," jelas Arsenal di situsnya.
"Oezil, 24 tahun, bergabung dengan Arsenal dari Real Madrid di mana ia membuat total 159 penampilan dalam tiga tahun. Dalam kurun waktu itu ia memenangi La Liga dan Copa del Rey," lanjut pernyataan tersebut.
Selain Oezil, pada hari ini Arsenal juga mendapatkan kiper Emiliano Viviano yang diboyong dari Palermo dengan status peminjaman selama semusim penuh.
[URL="http://sport.detik..com/sepakbola/read/2013/09/03/044104/2347515/72/arsenal-dapatkan-oezil?b99220170"]SUMBER[/URL]
Bola.net - Arsenal resmi merekrut Mesut Ozil dari Real Madrid. Nilai transfernya bahkan memecahkan rekor pembelian dalam sejarah The Gunners.
"Pemain tim nasional Jerman Mesut Ozil telah bergabung Arsenal dengan kontrak jangka panjang dan rekor klub," terang klub London tersebut lewat situs resminya.
Arsenal tidak mengungkap berapa tepatnya nilai transfer pemain 24 tahun tersebut. Namun, menurut laporan media-media Inggris, Arsenal memboyongnya dari Santiago Bernabeu dengan deal £42,4 juta atau €50 juta.
Pembelian Ozil pun melewati rekor Arsenal sebelumnya yang sebesar £15 juta ketika mendatangkan Andrei Arshavin dari Zenit St Petersburg pada musim 2008/09.
Ozil kini sudah resmi berlabuh di Emirates Stadium, tapi The Gunners belum menentukan berapa nomor yang akan dipakainya.
Sementara itu, datangnya Ozil menjadi rekor transfer termahal kedua di Inggris setelah perekrutan Fernando Torres oleh Chelsea yang senilai £50 juta musim 2010/11 silam.
TEMPO.CO, London - Klub Liga Premier Inggris Arsenal berhasil memancing di air keruh. The Gunners sukses menggoda Mesut Ozil hijrah ke London setelah pemain asal Jerman itu frustasi tidak dimainkan saat Los Blancos menang 3-1 atas Athletic Bilbao.
Arsenal harus merogoh koceknya dalam-dalam guna mendatangkan Ozil ke Emirates Stadium. Kabar yang beredar Meriam London mengeluarkan uang sebesar 42,5 juta poundsterling atau sekitar Rp 719,66 miliar.
Mendapatkan pemain bintang di penghujung jendela transfer bak mimpi di siang bolong bagi Arsenal. Wajar saja, klub asal Ibukota Inggris itu baru mendapatkan Yaya Sanogo sejak bursa transfer musim panas dibuka. Dan mendapatkan Ozil jelan penutupan bursa transfer merupakan berkah tak ternilai bagi manaje Arsene Wenger.
Ozil sejatinya tidak ingin hengkang dari Madrid. Namun sejak Madrid mendatangkan Isco, ia mulai tersisih. Puncaknya ia tidak dimainkan Carlo Ancelotti di laga terakhir Los Merengues. Gerah dengan kondisi tersebut, Ozil terpaksa angkat kaki dari Santiago Bernabeu.
"Saya memiliki kontrak di sini sampai 2016. Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan tim dan itu adalah suatu kehormatan untuk bermain di sini," kata Ozil beberapa waktu lalu.
Melihat kekisruhan tersebut, Wenger tidak tinggal diam. Dengan sejuta jurusnya dalam bursa tansfer pemain ia pun menggelontorkan dana Rp 719,66 miliar kepada Madrid. Tanpa banyak pikir, Madrid menerima tawarsan tersebut. Apalagi mereka butuh pemasukan setelah memboyong Gareth Bale dengan harga sensasional yang kabarnya mencapai 86 poundsterling atau sekitar Rp 1,45 triliun.
Tawaran manis kemudian membuat Ozil merelakan memilih Arsenal ketimbang Manchester United atau Paris Saint-Germain, yang juga kabarnya meminati jasanya. Kabarnya Arsenal akan menaikkan gaji Ozil sebesar 2 juta euro atau sekitar Rp 28,91 miliar, yang akan membuat ia mendapatkan gaji sebesar 7 juta euro atau sekiar Rp 101,20 miliar per musim.
TS hanya berbagi Informasi
Semoga Bermanfaat Buat agan Semua
TS Ngarep ada yang Lempar
Jangan Lempar Ane
Quote:
Original Posted By gojixx►selamat aja deh buat gunners.
ane agak kecewa juga sama manjemen madrid yang ngejual doi :'(
buat mesut: trimakasih banyak, 3 tahun yang indah bersamamu. semoga bisa dapet banyak trofi ntar di arsenal
ane agak kecewa juga sama manjemen madrid yang ngejual doi :'(
buat mesut: trimakasih banyak, 3 tahun yang indah bersamamu. semoga bisa dapet banyak trofi ntar di arsenal
Quote:
Original Posted By FibyMelodic►
PDKTnya sama United eh jadiannya sama Arsenal
0
2.6K
Kutip
23
Balasan
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan