Quote:
Quote:
berita8.com__Gelandang timnas Jerman yang merumput di Real Madrid, Mesut Ozil, dikabarkan resmi hengkang ke klub Inggris Arsenal, Senin (2/9).
Menurut media massa Inggris, The Gunners resmi merekrut Ozil dari Madrid dengan biaya transfer 50 juta Euro. Harga ini merupakan rekor tertinggi yang dicatat klub Arsenal selama ini. Keberhasilan tim Arsene Wenger mendapatkan Oezil, menjadi kabar baik bagi fans Arsenal setelah sebelumnya gagal mendapatkan Luiz Suarez dan Gonzalo Higuain. Los Blancos bersedia melepas Oezil karena mereka telah merekrut Isco dan mendatangkan Gareth Bale.
Ozil sendiri, memilih untuk pindah ke Arsenal butuh bermain reguler karena ingin tampil di Piala Dunia 2014. Jika tetap bermain di Madrid, kemunginan besar Ozil akan kalah bersaing dengan Bale.
Quote:
Bola.net - Deadline transfer tinggal tersisa kurang dari 8 jam lagi. Seperti biasa, akan ada banyak transfer mendadak dan cenderung 'gila' dalam waktu krusial seperti ini.
Semua pihak sudah mencapai kesepakatan verbal dan tinggal menunggu peresmian transfer saja. Bild melaporkan bahwa Ozil sudah meminta izin kepada Joachim Low untuk melakukan tes medis bersama Arsenal.
Karena sempitnya waktu, tes medis itu akhirnya digelar di kota Munich. Jika dinyatakan lolos, Ozil disebut akan menandatangani kontrak berdurasi lima tahun bersama Arsenal. Ia akan mendapatkan bayaran sebesar 180 ribu pound per pekan.
Selama membela Real Madrid, Ozil selalu menunjukkan permainan bagus. Ia setuju untuk pergi karena banyaknya pemain baru yang dibeli Madrid plus permintaan kenaikan gaji yang ditolak klub.