Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ajiksipAvatar border
TS
ajiksip
Iklan-Iklan Kreatif yang Memanfaatkan Media Bangunan
Beriklan di televisi, radio, web? Meh, itu sudah terlalu mainstream. Kini, banyak perusahaan yang sudah memanfaatkan media gedung tinggi untuk beriklan. Selain jangkauannya luas (orang yang bisa melihat gedungnya, bisa melihat iklannya), iklan gedung tentunya sangat pay attention, sangat menarik perhatian orang yang melihatnya.

Dan berikut ini adalah iklan-iklan gedung paling kreatif gan. Cekiprut.



Pantene Shampoo

Siapa sih yang nggak kenal Pantene? Tiap hari iklannya kan muncul di tipi kita. Pantene menawarkan solusi rambut anti rontok karena patah.

Di Toronto, Kanada, ada sebuah iklan Pantene yang cukup unik. Dari sebuah bangunan, terjulur rambut yang sangat panjang hingga ke jalan (kayak rambut Rapunzel), dan ada seseorang yang memanjat rambut itu. Hal ini untuk mengiklankan jargon Pantene disana, "Really Strong Hair".

Spoiler for Pantene Shampoo:




Anando Milk

Perusahaan susu lokal Anando Milk membuat iklan gedung yang cukup unik. Ada seorang anak kecil yang mampu mendorong gedung. Hal ini untuk mempromosikan bahwa susu bisa memberi kekuatan super untuk anak.

Spoiler for Anando Milk:




Allstate Auto Insurance

Kecewa nggak sih kalau mobil agan mengalami musibah, misalnya jatuh dari gedung parkir dan belum diasuransikan? Hal itulah yang dipromosikan oleh Allstate Auto Insurance.

Di sebuah gedung parkir terkenal, Marina Towers, di Chicago, ada sebuah iklan unik dimana sebuah mobil sungguhan digantung di tepi gedung, untuk memberi kesan seakan-akan mau jatuh.

Spoiler for Allstate Auto Insurance:




Axe

Di Korea Selatan, ada sebuah asrama mahasiswa cew dengan dekorasi kalender. Konsep iklan Axe ini adalah untuk mempromosikan apabila menggunakan Axe, tiap hari (di kalender) kamu bisa mendapatkan cew yang beda-beda emoticon-Hammer (S).

Spoiler for Axe:




Vodafone

Di London, Inggris, tepatnya di bandara Heathrow Terminal 1, ada iklan cukup unik. Disana ada bagian bangunan yang dibuat mirip kulkas, di pintu kulkasnya tertempel ikon-ikon kota-kota terkenal di seluruh dunia, ada Mesir, Delhi, New Zealand, Amsterdam, Paris, dsb.

Iklan gedung ini untuk mempromosikan jargon Vodafone, "Make the most of now".

Spoiler for Vodafone:




MBC ACTION TV Channel

Sticker unik bergambar orang menjebol dinding ditempelkan di sebuah bangunan perkantoran. Menggambarkan seolah-olah ada seseorang yang lari menjebol dinding, dengan tulisan "escape boredom". Konsep iklannya mungkin "segera tinggalkan kebosanan dengan menonton MBC ACTION TV Channel".

Spoiler for MBC ACTION TV Channel:




Sandal Havaianas

Sebuah iklan unik yang mempromosikan sandal Havaianas di New York.

Spoiler for Havaianas:




GTA IV

Kalau yang ini adalah iklan raksasa mempromosikan Rockstar’s Grand Theft Auto IV, nggak tanggung-tanggung, memanfaatkan 3 sisi gedung sekaligus, setdah. Iklan ini ada di NY dan LA.

Spoiler for GTA IV:




Kipas Angin Midea

Iklan ini ada di Shanghai. Memanfaatkan struktur gedung Shanghai Haitong yang berlekuk-lekuk dan unik, Midea memasang iklan bergambar produk kipas angin barunya tepat di gedung belakang Shanghai Haitong. Memberi kesan seolah-olah kipas angin ini mampu meniup gedung Shanghai Haitong.

Spoiler for Midea:




Nike

Kalau yang ini mungkin agan pernah liat. Iklan sebuah bola raksasa yang nyangkut di sebuah bangunan, untuk mempromosikan World Cup.

Spoiler for Nike:




Powerhouse Gym

Kalau yang ini adalah iklan dari Powerhouse Gym, yang menggambarkan seorang binaraga berotot besar sedang menarik crane konstruksi diatasnya.

Spoiler for Powerhouse Gym:




LEGO

Iklan LEGO di sebuah bangunan di Chile. Kebetulan bangunan ini berpanel kotak-kotak di dindingnya, jadi cocok buat ngiklan LEGO, digambarkan seolah-olah bangunan itu terbuat dari LEGO.

Spoiler for LEGO:




Nike

Iklan dari Nike lagi yang memanfaatkan dua gedung. Gedung pertama ada gambar dinding jebol berbentuk pelari, di gedung kedua barulah ada iklan Nike bergambar pelari, jadi seolah-olah pelari itu menembus gedung pertama.

Spoiler for Nike:




Coops Paint

Iklan cat yang unik. Digambarkan seolah-olah ada cat yang tumpah hingga ke parkiran, bahkan mobil yang terparkir pun ada yang ketumpahan cat.

Iklan Coops Paint ini terletak di Atlas Building di Columbus, Ohio.

Spoiler for Coops Paint:


SUMBER

Demikian trit ane gan, semoga bisa memperi inspirasi, siapa tahu agan berencana beriklan di gedung-gedung tinggi, eh disini masih jarang ada gedung tinggi emoticon-Ngakak

Kalau ada yang mau menambahkan, monggo..

Kaskuser yang baik selalu meninggalkan komen, emoticon-Rate 5 Stardan emoticon-Blue Guy Cendol (L)

Jangan lupa kunjungin trit ane lainnya gans emoticon-Malu (S) :
Arsitektur Pasir yang Keren dan Unik
Tupai aja bisa menjadi model foto..
Suka selancar gan? Masuk sini.
0
3.3K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan