- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Langkah Awal Cari Kos, Sowan Dulu ke Ketua RT


TS
indrasplash
Langkah Awal Cari Kos, Sowan Dulu ke Ketua RT

Quote:
Salah satu penunjang kuliah di luar daerah yang jauh dari tempat asal salah satunya yaitu mencari tempat tinggal di daerah yang dituju atau biasa disebut tempat indekos alias kos. Namun, bagaimana mencari tempat tinggal sementara seperti rumah sendiri agar bisa nyaman selama menimba ilmu di daerah perantauan yang jauh dari tempat tinggal.
Joko Nugroho, salah satu pemilik tempat kos-kosan yang beralamat di Tawangsari, Rt 2/13, Depok, Sleman, Yogyakarta mengatakan, untuk mencari tempat kos di daerah Yogyakarta tidakl ah begitu sulit didapat. Semua itu tergantung dana yang dimiliki pencari kos-kosan. Bila dananya cukup dan mampu membayar kos-kosan, tidak lah terlalu pusing-pusing dan bisa mendapatkan tempat kos yang diinginkan.
Menurut dia, ada tempat kos yang menawarkan fasilitas mewah dengan di dalamnya ada AC. Tapi ada juga tempat kos yang sangat sederhana. Menyangkut sistem pembayaran, ada yang menerapkan model pembayaran bulanan, tiga bulanan, enam bulanan, bahkan tahunan.
"Tergantung keinginan yang mau kos saja," papar Joko, pemilik kosyang merupakan staf di rektorat UGM, saat berbincang dengan Okezone, di Yogyakarta, Senin (26/8/2013).
Lantas, bagaimana mencari kos yang aman, nyaman? Joko mengatakan sebelum menemukan tempat kos, langkah awal yang harus dilakukan si pencari kos-kosan yaitu menghubungi semua teman atau kenalan yang ada di sekitar tempat yang kita tuju (tempat kerja, sekolah, ataupun kampus).
Biasanya, ungkap Joko, semua tempat kos sering menawarkan tempat yang nyaman dan aman. Namun bila memiliki teman atau kenalan, referensi tempat kos bisa didapat di sana.
"Kebanyakan yang kos di tempat saya, tahu tempat kos itu dari temannya. Jangan mencari lewat internet atau biasa dikenal dengan browsing. Sebab, seringkali hasil browsing tidak update dan tidak akurat," paparnya.
Namun bila tidak memiliki kenalan atau teman di lokasi baru, untuk menemukan tempat kos yang aman, saat mencari tempat kos idealnya terlebih dahulu mencari keterangan lewat Ketua RT atau RW.
"Soalnya, kalau kita sudah mendapat tempat kos, otomoatis kita diharuskan melapor dan meninggalkan kartu identitas di RT/RW. Nah, RT/RW itu kan jadi tahu mana kos yang baik atau tidak," ujarnya.
Bila sudah dapat incaran tempat kos, tanyakan pada induk semang tentang segala sesuatu terkait dengan kos-kosan yang akan kita tempati, misal kondisi air, listrik, fasilitas kamar, termasuk sistem pembayarannya. Kadang, tak jarang ada tempat kos hanya menentukan pembayaran sewa kamar, sementara rekening listrik, air, dan koran masih menjadi tanggungan penyewa.
"Yang terpenting, kos-kosan itu antara perempuan dan laki-laki jangan campur. Kalau laki-laki ya khusus laki-laki. Kalau perempuan ya khusus perempuan. Termasuk jangan mencari kos yang juga menerima yang sudah berkeluarga. Dan yang utama itu wajib diperhatikan adalah lingkungan di mana kos itu berada," pungkasnya.
sumber
Joko Nugroho, salah satu pemilik tempat kos-kosan yang beralamat di Tawangsari, Rt 2/13, Depok, Sleman, Yogyakarta mengatakan, untuk mencari tempat kos di daerah Yogyakarta tidakl ah begitu sulit didapat. Semua itu tergantung dana yang dimiliki pencari kos-kosan. Bila dananya cukup dan mampu membayar kos-kosan, tidak lah terlalu pusing-pusing dan bisa mendapatkan tempat kos yang diinginkan.
Menurut dia, ada tempat kos yang menawarkan fasilitas mewah dengan di dalamnya ada AC. Tapi ada juga tempat kos yang sangat sederhana. Menyangkut sistem pembayaran, ada yang menerapkan model pembayaran bulanan, tiga bulanan, enam bulanan, bahkan tahunan.
"Tergantung keinginan yang mau kos saja," papar Joko, pemilik kosyang merupakan staf di rektorat UGM, saat berbincang dengan Okezone, di Yogyakarta, Senin (26/8/2013).
Lantas, bagaimana mencari kos yang aman, nyaman? Joko mengatakan sebelum menemukan tempat kos, langkah awal yang harus dilakukan si pencari kos-kosan yaitu menghubungi semua teman atau kenalan yang ada di sekitar tempat yang kita tuju (tempat kerja, sekolah, ataupun kampus).
Biasanya, ungkap Joko, semua tempat kos sering menawarkan tempat yang nyaman dan aman. Namun bila memiliki teman atau kenalan, referensi tempat kos bisa didapat di sana.
"Kebanyakan yang kos di tempat saya, tahu tempat kos itu dari temannya. Jangan mencari lewat internet atau biasa dikenal dengan browsing. Sebab, seringkali hasil browsing tidak update dan tidak akurat," paparnya.
Namun bila tidak memiliki kenalan atau teman di lokasi baru, untuk menemukan tempat kos yang aman, saat mencari tempat kos idealnya terlebih dahulu mencari keterangan lewat Ketua RT atau RW.
"Soalnya, kalau kita sudah mendapat tempat kos, otomoatis kita diharuskan melapor dan meninggalkan kartu identitas di RT/RW. Nah, RT/RW itu kan jadi tahu mana kos yang baik atau tidak," ujarnya.
Bila sudah dapat incaran tempat kos, tanyakan pada induk semang tentang segala sesuatu terkait dengan kos-kosan yang akan kita tempati, misal kondisi air, listrik, fasilitas kamar, termasuk sistem pembayarannya. Kadang, tak jarang ada tempat kos hanya menentukan pembayaran sewa kamar, sementara rekening listrik, air, dan koran masih menjadi tanggungan penyewa.
"Yang terpenting, kos-kosan itu antara perempuan dan laki-laki jangan campur. Kalau laki-laki ya khusus laki-laki. Kalau perempuan ya khusus perempuan. Termasuk jangan mencari kos yang juga menerima yang sudah berkeluarga. Dan yang utama itu wajib diperhatikan adalah lingkungan di mana kos itu berada," pungkasnya.
sumber
klo kos campur ntar penghuninya nambah

0
2.8K
Kutip
18
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan