- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Tepergok Selingkuh, Seorang Pria Kabur dalam Kondisi Telanjang Bulat


TS
mrrplr
Tepergok Selingkuh, Seorang Pria Kabur dalam Kondisi Telanjang Bulat
Quote:
TRIBUNJGJA.COM, MALANG - Gara-gara selingkuh, seorang pria terpaksa harus mendapatkan perawatan medis akibat dianiaya suami dari perempuan yang ia ajak selingkuh. Ia mengalami luka robek akibat tusukan keris di bagian kaki dan perutnya. Kejadian ini menimpa Soffa (29) warga Genengan, Pakishaji, yang berselingkuh dengan Misriani (35), istri dari Dauri.
Adapun kejadian itu bermula ketika Dauri bersama kedua anaknya pergi ke acara hajatan saudaranya. Ia pun meninggalkan istrinya seorang diri di rumah. Saat itulah Soffa, pasangan selingkuh Misriani itu datang. Seolah mendapatkan kesempatan, keduanya pun melakukan hubungan badan di rumah itu.
Tanpa disangka, Dauri ternyata pulang lebih cepat. Tanpa sepengetahuan keduanya, Dauri mendadak pulang. Saat akan masuk, pintu rumah terkunci. Dauri kemudian berjalan berputar hendak lewat pintu belakang. Saat itulah, Dauri mendengar istrinya merintih-rintih dari dalam kamar.
"Dauri awalnya menduga, rintihan tersebut karena istrinya sakit gigi. Namun semakin dekat dia baru sadar, kalau ada orang lain di kamar bersama istrinya,” ujar Kapolsek Sukun, Kompol Lukman Cahyono, Jumat (23/8/2013).
Menyadari istrinya selingkuh, Dauri langsung mengambil sebilah keris Madura dan mendobrak masuk pintu kamar dan mencari lelaki tersebut. Namun Dauri hanya mendapati istrinya, dengan penuh emosi keris tersebut dihujamkan beruang kali ke arah kasur. Ternyata tusukan keris itu tembus ke kolong hingga melukai Soffa yang sedang bersembunyi di bawah ranjang.
Dalam keadaan terluka, Soffa yang sehari-hari berjualan kaca mata ini berusaha merebut keris dari tangan Dauri. Namun karena mengalami luka, Soffa akhirnya kabur dengan kondisi telanjang bulat.
Dauri yang memburunya bersama warga, akhirnya berhasil menangkap Soffa yang tengah sembunyi di dalam sebuah kolam. "Keduanya kemudian saling melapor. Soffa melaporkan penganiayaan, sementara Dauri melapor perseligkuhan,” urai Lukman.
Dauri akhirnya ditahan karena melanggar pasal 251 KHUP tentang penganiayaan dengan ancaman hukuman dua tahun delapan bulan. Sementara Soffa juga dijerat pasal 284 KUHP tentang berzinahan, dengan ancaman sembilan bulan.(*)
Quote:
ada ada saja...
0
3.7K
Kutip
36
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan