Kaskus

News

ponjuanAvatar border
TS
ponjuan
Jokowi dan Sjafrie Bahas Strategi Pertahanan Jakarta
Jokowi dan Sjafrie Bahas Strategi Pertahanan Jakarta


Jakarta - Wakil Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoedin bertemu Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dalam rangka membahas strategi pertahanan Ibu Kota. "Kami bertukar pikiran dengan Gubernur soal penataan Ibu Kota dan strategi pertahanan," kata Sjafrie seusai bertemu selama satu jam dengan Jokowi di Balai Kota, Jakarta, 21 Agustus 2013.

Sjafrie mengatakan, kebijakan penataan Ibu Kota oleh Jokowi sejalan dengan kebijakan revitalisasi alat utama sistem pertahanan. Peralatan baru yang sebagian besar berteknologi tinggi memerlukan akses yang sejalan dengan tata ruang.

Rencananya, kata Sjafrie, alutsista yang baru dibeli Indonesia bakal segera tiba pada September dan Oktober 2013 mendatang. Alutsista itu nantinya bakal ditempatkan di sejumlah kesatuan operasional militer untuk mendukung strategi pertahanan Ibu Kota. "Jadi, perlu akses agar peralatan itu bisa difasilitasi sesuai tata ruang dan pertahanan," ujar dia.

Adapun sejumlah lokasi yang diproyeksikan menampung alutsista terbaru Indonesia adalah kawasan Pantai Mutiara, Jakarta Utara; Jalan Benyamin Sueb, Jakarta Pusat; dan sejumlah jalan protokol di Jakarta. Sjafrie menyatakan, lokasi tersebut bakal digunakan akses sejumlah alutsista terbaru, seperti puluhan tank amfibi, roket jarak jauh, sejumlah pesawat tempur, dan ratusan tank berat.

Namun, dia menyatakan akses tersebut tidak sepenuhnya akses baru. Sjafrie mengatakan, lokasi tersebut sebagian besar sudah ada, hanya saja perlu ditata ulang seperti pelebaran dan pengaturan akses. "Kalau seandainya butuh landasan pendaratan, mungkin Gubernur bisa memfasilitasi kembali akses Kemayoran atau jalur protokol bisa untuk diakses dengan beban 62 ton," ujar dia.

Sjafrie menyatakan, pembahasan ini merupakan saat yang tepat bagi strategi pertahanan Indonesia, khususnya Ibu Kota. Kondisi Jakarta yang sedang ditata ulang dan Kementerian Pertahanan yang sudah memiliki anggaran untuk memodernisasi alutsista merupakan momentum yang harus dimanfaatkan. "Kalau 5-10 tahun lalu strategi ada, tapi kami tidak punya anggaran. Namun sekarang, strategi ada, anggaran ada, dan alatnya juga ada," ujar dia.

Spoiler for Sumber:


Mantap Pak Jokowi, Menata Ibu Kota dari Segala Aspek.. Semakin Aman dan Tertata deh Jakarta Untuk Kenyamanan Masyarakatnya..
emoticon-2 Jempol
Diubah oleh ponjuan 21-08-2013 15:57
0
2.1K
24
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan