Quote:
Pekan Ini Erick Thohir Bertemu Putra Massimo Moratti di Jakarta
Pengusaha Indonesia, Erick Thohir dikabarkan bakal menggelar pertemuan dengan Angelomario, putra presiden FC Internazionale, Massimo Moratti, di Jakarta untuk membicarakan pembelian saham Nerazzurri.
Sejumlah media Italia mewartakan, pertemuan antara Erick dan Angelomario akan dilakukan di Jakarta.
Corriere dello Sport menyebutkan, saat ini Angelomario sedang berlibur di Bali. Setelah berlibur, Erick dan Angelomario, yang mewakili keluarga Moratti, akan bertemu sebagai kelanjutan dari negosiasi pembelian saham Inter.
Sedangkan Calciomercato mewartakan, Thohir akan ke Italia pada 26 Agustus usai bertemu dengan Angelomario di Jakarta. Dalam pertemuan itu, kedua belah pihak akan membahas mengenai kekuasaan mereka di manajemen klub.
Sebelumnya, sejumlah media mewartakan Erick sedang berada di Milan, Kamis (15/8). Spekulasi pun merebak dengan menyebutkan negosiasi antara Erick dan Moratti bakal berlangsung dalam waktu dekat.
Namun Erick membantah pemberitaan itu. Menurutnya, sosok yang berada di Milan bukan dirinya, melainkan salah satu saudaranya Garibaldi Thohir. Erick menegaskan ia sedang di Jepang bersama keluarga.
Sumber:
http://id.olahraga.yahoo.com/news/pe...152100548.html
Mantap lah, ini berarti Moratti udah yakin banget sama Thohir
Emang sudah saatnya klub-klub Italia mendatangkan investor dari luar dan membangun brand mereka di luar negeri. Lagian cocok banget sama ideologi dan sejarah Inter.
Nama Internazionale kan diambil dari kata “Internasional” (CMIIW). Cuma untuk saat ini sosok internasional yang dimaksud adalah Erick Thohir yang berasal dari negara kita,
INDONESIA. Ane pribadi bangga banget kalo rencana ini benar terjadi. Nama Indonesia bisa sampai dikenal ke Italia gan!

Soalnya jarang-jarang orang Eropa itu tahu di mana letak negara Indonesia.
