Quote:
Metrotvnews.com, Jakarta: Hasil audit investigatif tahap II Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terhadap kasus megakorupsi Hambalang diprediksi rampung pekan depan. KPK bisa langsung melimpahkan berkas dan menahan para tersangka yakni Anas Urbaningrum, Andi Alfian Mallarangeng, dan Teuku Bagus Muhammad Noor.
"Ada pertemuan antara Ketua KPK dan Ketua BPK. Agak disinggung sedikit, hasil (audit investigatif) itu minggu-minggu depan katanya," ujar Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto di bundaran HI, Jakarta, Minggu (18/8).
Bambang membantah KPK sengaja menunda-nunda kasus Hambalang. "Enggak ada urusan (menunda-nunda). Kalau sudah lengkap ya apalagi? Sekarang sudah banyak kasus antre, kita itu sudah ada stok kasus yang perlu kita tangani yang harus naik ke tahap penyidikan, penuntutan." (Hafizd Mukti)
Quote:
jadi teringat kembali kata-kata bung anas : "Satu rupiah saja Anas korupsi Hambalang, gantung Anas di Monas,"
Apakah tali di monas sudah disiapkan ??