Kaskus

Entertainment

gfirmandaAvatar border
TS
gfirmanda
[Cerita 17-an] Semangat perlombaan,tasyakuran,dan halal bihalal, adalah...
[Cerita 17-an] Semangat perlombaan,tasyakuran,dan halal bihalal, adalah...



emoticon-I Love Indonesia


Sesuai dengan tema KASKUS “Merah Darahku, Fitri Hatiku” maka perayaan peringatan kemerdekaan di lingkungan rumah saya kurang lebih mempunyai makna yang sama dengan tema kemerdekaan KASKUS.

Jauh sebelum tanggal tujuh belas, warga perumahan Sarinadi, Sidoarjo mengadakan kegiatan guna memperingati dan berpartisipasi menyambut kemeriahan kemerdekaan, seperti pada umumnya kegiatan tersebut yaitu perlombaan-perlombaan yang dapat diikuti oleh seluruh warga perumahan. Uniknya, perlombaan yang diadakan oleh warga perumahan saya selalu diadakan pada malam hari hingga larut malam. Satu alasan yang sudah pasti mengapa lomba diadakan malam hari adalah karena kesibukan yang super masing-masing individu, (maklum warga perumahan).

Spoiler for Lomba balon:


Spoiler for Awas door!!:


Meski dengan segala macam kesibukan, seluruh warga tanpa terkecuali wajib ikut serta berpartisipasi dalam segala rangkaian kegiatan kemerdekaan ini, Hingga pada puncaknya yaitu tanggal 16 Agustus 2013, tepatnya pukul 20.00 WIB , warga mengadakan tasyakuran dan halal bihalal di sekitaran komplek perumahan. Dimulai dengan sambutan, pembacaan doa, serta budaya salam-salaman, acara mengalir dengan lancar hingga pada prosesi pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur atas pemberian karunia dan kemerdekaan bangsa Indonesia.

Spoiler for Halbil:


Spoiler for Halbil2:


Walaupun warga perumahan tidak banyak, namun acara dikemas semeriah mungkin dengan memberikan doorprize undian, dan hiburan keyboard electone.

Spoiler for Potong tumpeng:


Spoiler for Tasyakuran:


Spoiler for Hiburan:


Banyak pilihan ketika anda ingin memperingati hari Kemerdekaan sebagai rasa penghargaan kepada para pendahulu kita, dan seluruh warga sepakat untuk memperingatinya dengan cara sedemikian rupa, menjaga kerukunan warga perumahan, dan mewajibkan kepada seluruh warga tanpa terkecuali untuk berpartisipasi dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Semangat perlombaan,tasyakuran,dan halal bihalal, adalah Merah Darahku, Fitri Hatiku”. MERDEKAAAA!!!!!!



Pernyataan :
Spoiler for Pernyataan:
0
1.6K
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan