- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Pembunuh Sisca ber inisial A dan W (Perkembangan Updated)


TS
j1j4y
Pembunuh Sisca ber inisial A dan W (Perkembangan Updated)
Spoiler for pembunuh A menyerahkan diri:
Bandung, - Satu dari dua pelaku terkait kasus pembunuhan Sisca Yofie (34) menyerahkan diri kepada polisi. Apa alasan pria berinisial A (33) itu menyerahkan diri ke polisi dengan diantar keluarga?
"Beberapa hari setelah kejadian itu (Sisca tewas), dia (A) seperti orang linglung. Gelisah. Malah enggak makan-makan," kata Ahri kepada wartawan di kediamannya, kawasan Sukamulya, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, Minggu (11/8/2013)
Ahri (65) membenarkan kalau A sebagai cucunya. Ia juga ayah kandung dari W yang merupakan paman A.
Kedua pelaku tersebut satu atap tinggal di tempat Ahri. Selepas kejadian yang berujung tewasnya Sisca, A balik ke rumah. Sementara W tidak diketahui keberadaannya sambil membawa sepeda motor milik A.
Ahri pun mencoba menelisik ikhwal kenapa cucunya terebut berprilaku tidak seperti biasanya. Ia langsung bertanya kepada A. "Cucu saya itu mengaku terlibat kasus penjambretan," ucapnya.
Ahri kaget mendengar ungkapan A. Tak berpikir panjang, Ahri bergegas meminta agar A tidak kabur dan menyerahkan diri.
"Kemudian saya antar dia ke kantor polisi (Polsek Sukajadi). Kami pihak keluarga sengaja menyerahkannya agar keterangan bisa jelas," beber Ahri.
Dari pengakuan A, terbunuhnya Sisca bermula dari motif penjambretan. Hasil pengembangan penyelidikan dan keterangan A, Tim Satreskrim Polrestabes Bandung berhasil menangkap pelaku utamanya yakni W (45). Dua pria tersebut masih satu keluarga.
Spoiler for Keterangan pembunuh A:
Pembunuhan Sadis di Bandung
Bandung, - Hampir di sekujur tubuh Sisca Yofie (34) mengalami lecet dan lebam karena tergerus aspal jalan. Pelaku pembunuhan Sisca menyebut korban terseret karena rambutnya terbelit di gir motor.
"Menurut keterangan versi A, dia diajak W untuk mengambil proposal. Di perjalanan menggunakan satu unit sepeda motor, A diminta W berhenti. W melihat ada mobil (dikendarai Sisca) dengan pintu terbuka," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Sutarno di Mapolrestabes Bandung, Minggu (11/8/2013).
Dari keterangan A, W langsung turun dari motor begitu melihat pintu mobil Sisca terbuka. "W mengambil tas di dalam mobil. Korban sempat melakukan perlawanan. Namun W mengikuti korban hingga terjatuh," ujar Sutarno.
"A sempat merasakan laju motor dikemudikannya berat saat belok. Dia (A) sempat bilang kepada W dengan bahasa Sunda, kunaon berat motor teh (kenapa berat ini motor). Ternyata rambut Sisca menyangkut ke dalam gir motor dan terseret. W pun menyuruh A untuk ngebut," tuturnya.
Diduga panik, W melayangkan senjata tajam untuk melepas rambut Sisca. Tebasan itu mengenai bagian kepala Sisca.
Awal kasus ini diselidiki polisi, beberapa saksi mengaku sempat melihat salah satu pelaku menjambak rambut dan menyeret Sisca.
Namun kemudian ada keterangan dari A yang mengaku kasus itu aksi penjambretan.
"Maka itu, kami masih mendalami motif sebenarnya. Keterangan A dan W nantinya akan kami cocokan," papar Sutarno.
Sutarno menambahkan, perkembangan lebih lanjut soal kasus ini akan segera dibeberkan kepada wartawan. Rencananya ekpose digelar Senin (12/8)
Spoiler for penjelasan polisi:
"Kalau versi inisial A, kasus ini penjambretan. W sebagai pelaku utamanya," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Sutarno di Mapolrestabes Bandung, Minggu (11/8/2013).
A menyerahkan diri dan diantar keluarganya ke Polsek Sukjadi kemarin, Sabtu (10/8). Setelah ditelusuri dan dilakukan pengembangan, Tim Satreskrim Polrestabes Bandung berhasil menangkap W di daerah Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, siang ini sekitar pukul 11.00 WIB.
Menurut keterangan A kepada penyidik Satrekrim Polrestabes Bandung, A diajak W untuk mengambil proposal. Proposal dimaksud untuk kegiatan memperingati 17 Agustus.
Di perjalanan menggunakan satu unit sepeda motor Satria R, ternyata A diminta W berhenti. W melihat ada mobil yang dikendarai Sisca pintunya terbuka di depan rumah yang berlokasi di Jalan Setra Indah Utara.
Sisca indekos di rumah tersebut. Sisca turun dari mobil untuk membuka pagar rumah.
Sutarno melanjutkan, sepeda motor Satria R itu diketahui milik A. Saat itu A membonceng W.
W mendekati mobil dan disebut-sebut menggondol tas. Sisca sempat melakukan perlawanan. Namun W menyikutnya hingga terjatuh.
"Kami sedang mendalami motif sebenarnya. Keterangan A dan W nantiya akan kami cocokan. Benar atau tidak seperti itu (jambret). Tas kantor korban (Sisca) berisi laptop masih ada di lokasi kejadian. Tapi kami coba menyelidiki lagi, apakah kemungkinan ada tas korban yang diambil. Soalnya kami tidak menemukan tas berisi tanda pengenal, ATM, milik korban," kata Sutarno.
Apakah A melihat W menenteng tas atau membawa barang berharga milik Sisca? "A mengaku saat itu tidak melihatnya," jelas Sutarno.
Beberapa saksi mengaku sempat melihat salah satu pelaku menjambak rambut dan menyeret Sisca. Namun kemudian ada keterangan dari A yang mengaku kasus ini terkait penjambretan.
"Maka itu, kami masih mendalami motif sebenarnya. Keterangan A dan W nantinya akan kami cocokan," papar Sutarno.
Spoiler for update 12August 2013 jam 5.00WIB:
Jakarta - A (33) dan W (45) punya rencana mengambil sumbangan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia sebelum diduga membunuh Sisca Yofie (34). Dua pria tersebut kini sudah diamankan polisi terkait kasus yang sementara ini bermotif penjambretan.
Ungkapan tersebut disampaikan Ahri (65) yang merupakan ayah kandung W sekaligus kakeknya A. Ahri tak menyangka anggotanya keluarganya tersebut melakukan aksi kriminal.
"Waktu itu (Senin sore) anak (W) dan cucu (A) saya bilang mau pergi mengambil sumbangan untuk acara kegiatan Agustusan," kata Ahri saat ditemui wartawan di kediamannya, kawasan Sukamulya, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, Minggu (11/8/2013).
W merupakan paman dari A. Keduanya selama ini tinggal satu atap di rumah Ahri. Lokasi rumah tersebut hanya berjarak satu kilometer dari tempat indekos Sisca di Jalan Setra Indah Utara.
A kepada Ahri akhirnya mengakui terkibat penjambretan yang diotaki W. A usai kejadian langsung pulang ke rumah. W pergi entah kemana sambil membawa sepeda motor Suzuki Satria milik A.
Informasi dihimpun A ialah Ade, dan W bernama Wawan. "Saya kaget, ternyata mereka menjambret," ujar Ahri.
Ahri menaruh curiga kepada A yang datang ke rumah dengan perilaku tak biasa. Beberapa hari setelah kejadian, A terlihat gelisah. "Seperti orang linglung. Dia (A) juga enggak mau makan," bebernya.
Rasa ingin tahu Ahri soal masalah apa yang membelenggu cucunya itu akhirnya terbongkar. "Cucu saya bilang terlibat penjambretan. Saya memintanya untuk menyerahkan diri," ungkap Ahri.
Ahri dan keluarga lainnya mengantar A ke Mapolsek Sukajadi pada Sabtu (10/8/2013). Berdasarkan keterangan A, Tim Satreskrim Polrestabes Bandung bergerak memburu W. Berselang sehari, polisi menyergap W di kawasan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Minggu (11/8/2013), sekitar pukul 11.00 WIB.
"Menurut keterangan versi A, waktu itu diajak W untuk mengambil proposal (sumbangan Agustusan) di daerah Ciwaringin. A sempat menolak, tapi dipaksa W untuk ikut. Akhirnya mereka pergi," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Sutarno di Mapolrestabes Bandung, Minggu (11/8/2013).
Di perjalanan menggunakan satu unit sepeda motor, A diminta W berhenti. W melihat ada mobil (dikendarai Sisca) dengan pintu terbuka," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Sutarno di Mapolrestabes Bandung, Minggu (11/8/2013).
Dijelaskan Sutarno, saat itu A membonceng W. Di tengah perjalanan, W meminta A menghentikan laju motor. Berdasarkan keterangan A, sambung dia, W melihat ada mobil (dipakai Sisca) terparkir dengan pintu terbuka. Posisi mobil tepat terparkir di luar gerbang rumah tempat Sisca indekos.
"W turun dari motor dan mengambil tas di dalam mobil. Korban sempat melakukan perlawanan. Namun W menyikut korban hingga terjatuh," ujar Sutarno.
"Nah, A sempat merasakan laju motor dikemudikannya berat saat belok. Dia (A) sempat bilang kepada W dengan bahasa Sunda, 'Kunaon berat motor teh (kenapa berat ini motor). Ternyata rambut Sisca menyangkut ke dalam gear motor dan terseret. W pun menyuruh A untuk ngebut," tuturnya.
Diduga panik, W melayangkan senjata tajam untuk melepas rambut Sisca. Tebasan itu mengenai bagian kepala Sisca.
Awal kasus ini diselidiki polisi, beberapa saksi mengaku sempat melihat salah satu pelaku menjambak rambut dan menyeret Sisca. Namun kemudian ada keterangan dari A yang mengaku kasus itu aksi penjambretan.
"Maka itu kami masih mendalami motif sebenarnya. Keterangan A dan W nantinya akan kami cocokan," jelas Sutarno.
Ahri menaruh curiga kepada A yang datang ke rumah dengan perilaku tak biasa. Beberapa hari setelah kejadian, A terlihat gelisah. "Seperti orang linglung. Dia (A) juga enggak mau makan," bebernya.
Rasa ingin tahu Ahri soal masalah apa yang membelenggu cucunya itu akhirnya terbongkar. "Cucu saya bilang terlibat penjambretan. Saya memintanya untuk menyerahkan diri," ungkap Ahri.
Ahri dan keluarga lainnya mengantar A ke Mapolsek Sukajadi pada Sabtu (10/8/2013). Berdasarkan keterangan A, Tim Satreskrim Polrestabes Bandung bergerak memburu W. Berselang sehari, polisi menyergap W di kawasan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Minggu (11/8/2013), sekitar pukul 11.00 WIB.
"Menurut keterangan versi A, waktu itu diajak W untuk mengambil proposal (sumbangan Agustusan) di daerah Ciwaringin. A sempat menolak, tapi dipaksa W untuk ikut. Akhirnya mereka pergi," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Sutarno di Mapolrestabes Bandung, Minggu (11/8/2013).
Di perjalanan menggunakan satu unit sepeda motor, A diminta W berhenti. W melihat ada mobil (dikendarai Sisca) dengan pintu terbuka," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Sutarno di Mapolrestabes Bandung, Minggu (11/8/2013).
Dijelaskan Sutarno, saat itu A membonceng W. Di tengah perjalanan, W meminta A menghentikan laju motor. Berdasarkan keterangan A, sambung dia, W melihat ada mobil (dipakai Sisca) terparkir dengan pintu terbuka. Posisi mobil tepat terparkir di luar gerbang rumah tempat Sisca indekos.
"W turun dari motor dan mengambil tas di dalam mobil. Korban sempat melakukan perlawanan. Namun W menyikut korban hingga terjatuh," ujar Sutarno.
"Nah, A sempat merasakan laju motor dikemudikannya berat saat belok. Dia (A) sempat bilang kepada W dengan bahasa Sunda, 'Kunaon berat motor teh (kenapa berat ini motor). Ternyata rambut Sisca menyangkut ke dalam gear motor dan terseret. W pun menyuruh A untuk ngebut," tuturnya.
Diduga panik, W melayangkan senjata tajam untuk melepas rambut Sisca. Tebasan itu mengenai bagian kepala Sisca.
Awal kasus ini diselidiki polisi, beberapa saksi mengaku sempat melihat salah satu pelaku menjambak rambut dan menyeret Sisca. Namun kemudian ada keterangan dari A yang mengaku kasus itu aksi penjambretan.
"Maka itu kami masih mendalami motif sebenarnya. Keterangan A dan W nantinya akan kami cocokan," jelas Sutarno.
dengernyaa sihh ini cuma kambing hitammm?
TS rada aneh ajjja.. jambret koq Jambakk! 1km lagi jambaknyaa....
semoga kebenaran terungkap! jangan hanya karena ingin keliatan hebat, polisi cari kambing congek! eh salah kambing hitam!


Quote:
Original Posted By sajot5►beritanya masih simpang siur dan g beres...
masih belum diketahui yg sebenarnya..
1. sisca d seret 500meter bukan lebih..
2. umur sisca d setiap berita kq berbeda2 kemarin di detik kisaran 20an, di yahoo 28.. di kaskus kemarin 30.. sekarang 34.. ini apa gak ada ktp nya nih orang.
3. kenapa tukang jambret kq g ambil mobil, atau hp, atau yg lain.
4. yg masih bgung kq bsa rambut kesangkut d ger motor???? caranya gmn?? apa korban ama pelaku berantem saat pelaku naek mtor trus korban jatuh lngsung kesangkut?? atau tarik tas saat merampas tas korban ketarik? tapi tas itu kuat buat narik korban dan pelaku tidak menyadari berat saat menarik korban ke motor?
5. denger2 anak ibu kos yg mengeluarkan mobil? tpi jika iya kq tidak membantu korban saat menjambret?
6. pemerkosaan ada sperma d celana korban, caranya mau rudapaksa gmn cba?
7. sempet2nya bawa senjata.. katanya mau mnta sumbangan.. y hrusnya bawa kertas dan bolpoint.
8. dan masih bnyak lgi kejanggalan2 yg belom pasti...
kita harap mendapatkan pelaku yg tepat dan segera diselediki dan di hukum sesuai dengan undang2 yg berlaku dan kabar dari pihak polisi untuk minta keterangan kejadian yg bner2 pasti...
sekian dan terima kasih..
GBU...
masih belum diketahui yg sebenarnya..
1. sisca d seret 500meter bukan lebih..
2. umur sisca d setiap berita kq berbeda2 kemarin di detik kisaran 20an, di yahoo 28.. di kaskus kemarin 30.. sekarang 34.. ini apa gak ada ktp nya nih orang.
3. kenapa tukang jambret kq g ambil mobil, atau hp, atau yg lain.
4. yg masih bgung kq bsa rambut kesangkut d ger motor???? caranya gmn?? apa korban ama pelaku berantem saat pelaku naek mtor trus korban jatuh lngsung kesangkut?? atau tarik tas saat merampas tas korban ketarik? tapi tas itu kuat buat narik korban dan pelaku tidak menyadari berat saat menarik korban ke motor?
5. denger2 anak ibu kos yg mengeluarkan mobil? tpi jika iya kq tidak membantu korban saat menjambret?
6. pemerkosaan ada sperma d celana korban, caranya mau rudapaksa gmn cba?
7. sempet2nya bawa senjata.. katanya mau mnta sumbangan.. y hrusnya bawa kertas dan bolpoint.
8. dan masih bnyak lgi kejanggalan2 yg belom pasti...
kita harap mendapatkan pelaku yg tepat dan segera diselediki dan di hukum sesuai dengan undang2 yg berlaku dan kabar dari pihak polisi untuk minta keterangan kejadian yg bner2 pasti...
sekian dan terima kasih..
GBU...
Spoiler for mampir juga om:
sumber detik..com
Diubah oleh j1j4y 11-08-2013 21:59
0
6K
Kutip
72
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan