- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Hari Ini Resmi Seluruh Lapak - Lapak PKL Tanah Abang Dibongkar


TS
ReiraMoreloze
Hari Ini Resmi Seluruh Lapak - Lapak PKL Tanah Abang Dibongkar
Quote:
Quote:
Lapak-lapak di Pasar Tanah Abang Dibongkar
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mulai hari ini, Ahad, 11 Agustus, membongkar lapak pedagang kaki lima dan membersihkan lokasi yang kumuh di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. Penertiban kali ini berlangsung lancar dan hanya satu-dua pedagang yang protes.
Sebanyak 713 personel gabungan dikerahkan, terdiri atas 200 orang dari Satuan Polisi Pamong Praja, 200 orang dari Dinas Kebersihan, 100 orang dari kepolisian, dan 100 orang dari TNI. Sisanya dari Dinas Perhubungan, Dinas Pekerjaan Umum, dan Dinas Pertamanan.
Walikota Jakarta Pusat, Syaefullah, mengatakan penertiban dilakukan agar pasar tekstil terbesar di Asia Tenggara ini menjadi kawasan yang bersih, rapi, dan memberikan kemaslahatan untuk masyarakat luas. "Ini kita membangun supaya asas manfaatnya lebih besar lagi untuk orang banyak," kata Syaefullah di Jalan Kebon Jati, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Ahad, 11 Agustus 2013.
Berdasarkan pantauan Tempo, pembongkaran lapak dan bangunan liar dilakukan di sepanjang Jalan KH Mas Mansyur, Jalan Kebon Jati, Jalan Jati Bundar, dan Jalan Jembatan Tinggi. "Ditanya dulu mana surat ijinnya. Kalau tidak ada ya dibongkar, tapi dengan cara halus," ujar dia.
Syaefullah mengatakan, setelah seluruh lapak dan bangunan liar dibongkar, badan jalanannya langsung dibersihkan dengan cara disemprot menggunakan air. Setelah itu, TNI membantu mengecat pembatas jalan. Di sepanjang jalan tersebut juga diberi tanaman-tanaman.
"Ya ini untuk penghijauan, dicat juga. Nanti pas tanggal 17 Agustus, biar kelihatan lebih bersih dan cantik," ujar Syaefulloh yang memakai hem lengan panjang berwarna putih tersebut.
Setelah pembongkaran hari ini, kata dia, besok dilakukan penjagaan di lokasi agar para pedagang tidak mencoba mencuri-curi kesempatan membuka lapaknya. "Besok tetap ada 100 personel yang jaga dan ada law enforcement bagi yang melanggar," kata Syaefullah.
TKP
Quote:
Tanah Abang Berubah, Kini Semakin Hijau
JAKARTA, KOMPAS.com -Kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, berubah. Setelah lapak-lapak pedagang kaki lima dibongkar, jalan-jalan di lokasi itu juga ditanami tanaman hias.
Kondisi itu berlangsung selama penertiban dan penataan Pasar Tanah Abang, Minggu (11/8/2013) pagi hingga siang. Ratusan petugas dari berbagai dinas membenahi kawasan yang setiap hari selalu dipenuhi pedagang kaki lima dan asap kendaraan yang terjebak kemacetan.
Hari ini, Dinas Pertanaman dan Pemakaman menanam pohon palem kuning dan bugenvil di sepanjang jalan Kebon Jati dan Jalan KH Mas Mansyur hingga depan Majid Al Makmur. Tanaman-tanaman itu dipasang agar PKL tidak lagi berjualan di badan jalan dan lebih memperhatikan lingkungan sekitar.
Tuti (55), seorang pengawas dari Dinas Pertanaman dan Pemakaman, mengatakan bahwa penanaman tersebut dilakukan untuk penghijauan. Warga sekitar diminta bisa menjaga keasrian lingkungan. Ia berharap para pedagang tidak berjualan lagi di tempat penghijauan tersebut.
"Kalau Pasar Tanah Abang ini kan pasar Asia, tolong dijaga kebersihannya. Jangan tempati ini, nanti pohonnya mati. Kita minta tolong warga sekitar, disiramin satu ember setiap hari," kata Tuti kepada Kompas.com di Jalan KH Mas Mansyur, Minggu.
Sebanyak 100 pohon palem dan 100 pohon bugenvil dalam polybag. Pohon tersebut sengaja dibawa dari Senayan untuk ditanam di kawasan Tanah Abang.
Pantauan Kompas.com di sela-sela penertiban dan penataan sejak pagi tadi, pohon sudah ditanam sepanjang Jalan KH Mas Masnsyur hingga depan Masjid Al Makmur yang mengarah ke Kuningan. Trotoar yang sebelumnya terlihat kumuh karena digunakan untuk berjualan kini terlihat bersih dan hijau.
Pagi tadi, alat berat menggali dan meratakan tanah di sisi bahu Jalan KH Mas Mansyur. Sampah-sampah dan lapak PKL di kawasan itu juga dibersihkan. Penertiban itu dipimpin langsung oleh Wali Kota Jakarta Pusat Saefullah.
Berikut photo - photo proses pelaksanaan pembongkaran lapak PKL Tanah Abang yang diambil dari berbagai media online
Quote:
Spoiler for PICTURES:
Suasana pembongkaran rumah jagal Blok G Pasar Tanah Abang penuh debu, Jakarta, Minggu (11/8/2013).
Belasan truk Dinas Pekerjaan Umum (DPU)DKI bermuatan puing-puing lapak pedagang kaki lima (PKL), Jakarta, Minggu (11/8/2013).

Petugas Satpol PP saat melakukan pembongkaran lapak-lapak PKL di Jalan Jembatan Tinggi, Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2013)

Sejumlah personel TNI diterjunkan di Jalan Kebon Jati, Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2013) pagi. Kehadiran tentara itu dimaksudkan untuk membantu lancarnya proses penertiban pedagang kaki lima di kawasan tersebut.

Petugas Satpol PP DKI Jakarta membongkar kandang sapi di Jalan Kebon Jati, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2013). Satpol PP dibantu dinas-dinas lain di Jakarta, polisi, dan TNI membongkar lapak pedagang kaki lima dan rumah jagal di Pasar Tanah Abang.

Warga melihat penertiban lapak pedagang kaki lima di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2013). Demi kelancaran penertiban tersebut, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menggandeng jajaran kepolisian dan TNI sehingga berjumlah 700 petugas gabungan. Penertiban ini sendiri berjalan kondusif tanpa ada perlawanan dari PKL dan warga setempat

Anggota DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung (kemeja garis-garis) tampak hadir dalam penertiban lapak pedagang kaki lima di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2013)

Alat berat dikerahkan dalam penertiban lapak pedagang kaki lima di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2013).




Petugas Satpol PP berusaha merobohkan lapak pedagang kaki lima di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2013).


Semoga saja dengan dipindahkannya para PKL tersebut ke lokasi baru akan memberikan hasil yang lebih baik bagi mereka...
GOOD LUCK !!!!
TKPTKP TKP
0
2.9K
Kutip
22
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan