TENGKORAK
Pada akhir tahun 1993 Ombat, Danang, dan Yoyok membentuk band bernama TENGKORAK. Dengan karakter music yang dipengaruhi oleh salah satu dari pionir band grindcore asal Inggris yaitu NAPALM DEATH. TENGKORAK awalnya terdiri dari empat orang: M. Hariadi 'Ombat "Nasution (vokal), Danang Bhudiarto (Bass), Yoyok Radianto (Guitars), dan Denny Julianto (Drums), kemudian, Pada tahun 1994 Adam Mustofa bergabung menjadi gitaris di line up ini. TENGKORAK adalah band Grindcore pertama di Jakarta yang merilis mini Album berjudul "It's a Proud to Vomit Him " yang memuat 4 lagu yaitu: Primitive Jokes, Aggression, The Grave Torment dan Bencana Moral.
Tema lagu ini tentang islam semua lho gan,kalo gak percaya coba ente gugling
LINE UP :
Ombat - Vokalis
Samier - Gitaris
Yoyok - Gitaris
Heri Budiman - Bassist
Ronnie - Drummer
Cicip Lagunya Tengkorak !
PURGATORY
Purgatory adalah sebuah grup musik death metal asal Jakarta, grup musik ini dibentuk pada tahun 1994 oleh Lutfi sang gitaris bersama dengan adik kandungnya yaitu Al yang memainkan drum. Lirik yang dibawakan oleh Purgatory adalah berkisar tentang ajaran agama Islam, perang Uhud, kematian, dan lain-lain.
Awal terbentuknya mereka sering membawakan lagu Obituary dan Sepultura. Baru sekitar tahun 2002 mereka memutuskan untuk menggunakan topeng dan penambahan personel seorang DJ.
tema lagu sama seperti tengkorak gan masih berbau muslim
LINE UP :
L.T.F - Gitar
Al - Drum
Madmor - Vokal
Bone - Bass
Sandman - Vokal
D'Jackal - DJ/ Sampling/ Programming
BadArt - Gitar
Cicip Lagunya Purgatory !
CHILDREN OF GAZA
Children of Gaza didirikan oleh ANIS, pada awal 2010, rencana untuk mendirikan band ini sudah ada sejak awal 2009, hanya saja belum bisa terlaksana disebabkan kesibukannya dengan Log Guns (Log Zhelebour Production).
Pembunuhan, penindasan, pemerkosaan hak asasi yang terus terjadi terhadap anak-anak di jalur gaza sana.dan Anis terpikirkan untuk membangun band ini.
LINE UP :
Anis - Lead Vocal
Aliem Syahdana - Lead/Rhytm Guitar
Muhammad Syarif Al Haddad - Keyboard
Fredy Pardamean - Bass
Muhammad Maldo - Drum
Cicip Lagunya Children Of Gaza !
Quote:
Original Posted By ronieroxx►masih ada punk muslim, trus ada manrobbuka, sebenarnya sih masih banyak band cadas di bawah aliran Tauhid one finger movement,..
Quote:
Original Posted By adiielian►MELODY MAKER

Quote:
Original Posted By singdadibiyunge►Geboren gan,Band Gothic Metal asal Bandung. tapi ane ga tau nih band masih eksis atau engga
