Kaskus

News

mdsetiawan04Avatar border
TS
mdsetiawan04
JK: Jangan Balas Kekerasan Rohingya di Indonesia
JK: Jangan Balas Kekerasan Rohingya di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com – Wakil Presiden 2004-2009 Jusuf Kalla (JK) meminta umat Islam di Indonesia tidak melakukan aksi balas dendam terhadap aksi kekerasan yang menimpa etnis Rohingya di Myanmar. Tekanan terhadap kelompok agama dapat memicu pembalasan di tempat lainnya.

"Kita juga harapkan, di dalam negeri, kita jangan mengadakan suatu aksi," kata JK di Kantor Dewan Mesjid Indonesia (DMI), Jakarta, Senin (5/8/2013).

Pada saat yang sama, JK kembali meminta agar etnis Rohingya dan etnis mayoritas di Myanmar segera menghentikan aksi saling menyerang.

Dia meminta semua pemuka agama di dunia untuk menjaga dan menyebarkan toleransi. Pasalnya, kata dia, di era keterbukaan infomasi saat ini, seluruh dunia dapat menyaksikan yang dilakukan seseorang atau kelompok tertentu.

Seperti diberitakan, dua paket bahan peledak diletakkan di sekitar area Vihara Ekayana Arama, Minggu malam. Satu paket berhasil meledak, sementara satu paket gagal meledak dan hanya mengeluarkan asap.

Sebanyak tiga orang mengalami luka ringan dan dilarikan ke rumah sakit terdekat. Peristiwa ledakan ini terjadi tak lama setelah kebaktian malam berakhir. Polri hingga kini masih mengusut motif dan pelaku aksi teror ini.

http://nasional.kompas.com/read/2013...a.di.Indonesia

sang JK sudah bertitah, apakah para ababil dimari masih berani bertingkah? emoticon-Malu (S)

Quote:


Diubah oleh mdsetiawan04 05-08-2013 20:22
0
2.7K
36
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan