- Beranda
- Komunitas
- Tech
- Internet Service & Networking
Membuat Software Anti Situs Porno dengan Visual Basic 6


TS
indonlineshop
Membuat Software Anti Situs Porno dengan Visual Basic 6
hai kawan. kita lanjut lagi dengan soal visual basic namun kali ini saya akan membuat software yang tentunya pasti bermanfaat dan semoga saja bermanfaat juga buat kamu. sebelumnya saya sudah membahas tentang membuat antivirus. sekarangpun masih sama masih bergulat dengan anti-antian.. hehe tapi sekarang bergulat dengan soal pornografi. Semua orang pasti tahu mengakses situs yang memiliki konten-konten pornografi dan apapun yang berbau pornografi itu dilarang agama, karena merupakan perbuatan zina dan dapat menjuruskan orang kepada tindakan yang kurang terpuji. Mendekati zina saja itu sudah dilarang, apalagi melakukan zina ?.
Sudah sangat banyak produk-produk hukum dan peraturan yang melarang pornografi. Dan sekarang juga semakin lengkap dengan adanya undang - undang ITE (informasi dan transaksi elektronik). Untuk dapat melindungi keluarga kita dari dampak buruk situs-situs pornografi kita dapat menggunakan cara berikut ini :
tingkatkan taqwa kepada Tuhan YME
gunakan software content filtering
Opsi pertama adalah perlindungan yang paling utama dan paling sempurna daripada opsi-opsi lainnya. Tetapi sebagai cadangan kita bisa menggunakan software content filtering dan untungnya ada saat ini sudah sangat banyak tersedia software-software tersebut, mulai dari yang gratis sampai yang berbayar. Tapi kita juga dapat membuatnya sendiri walaupun sederhana dan minim fasilitas. Saya akan berbagi pengalaman dengan anda tentang pembuatan aplikasi porn blocker ini. Walaupun saya pun masih belajar dan harus terus belajar.
Kita akan membuatnya menggunakan visual basic 6 (VB6). Fungsinya masih sangat minim dan menggunakan metode sedrhana yaitu :
1. menutup semua aplikasi yang memiliki title/judul/caption yang ada pada daftar
2. menggunakan file hosts, yang berfungsi untuk pemetaan alamat web. dengan file hosts ini kita dapat melakukan redirect terhadap permintaan akses suatu situs menuju situs lainnya. Misalnya ada permintaan ke www.playboy.com maka kita akan mengarahkannya langsung ke www.rumahzakat.org (supaya dia gak jadi dan malah berpikir untuk zakat).
Yang harus anda lakukan dan persiapkan :
Iman
Siapkan mental dan tekad anda untuk menolak pornografi. Karena jika anda masih berpikir untuk menikmati pornografi anda akan ragu untuk membuat aplikasi ini.
awali setiap pekerjaan baik dengan berdo’a.
Komputer dengan OS Windows (harus asli, karena jika tidak akan tidak berkah)
Visual Basic 6
Musik jika perlu
Makanan dan minuman ringan
Jangan sampai ada rokok dan merokok
Setelah semuanya siap, silahkan buat sebuah proyek baru. Kemudian ikuti langkah berikut ini :
Tambahkan sebuah form, sebuah timer dan sebuah listbox
Masukan kode berikut ini pada form dan pahami prosedurnya.
Dim i As Integer ‘variabel i sebagai integer.
‘ variabel judul sebagai array dengan tipe string dan isinya ada enam (6)
Dim Judul(5) As String
Dim x As Long ‘ variabel x bertipe long integer
Private Sub Form_Load()
‘panggil fungsi blacklist
BlackList
’set interval timer 3 detik
Timer1.Interval = 3000
BuatFileHost
End Sub
Private Sub Timer1_Timer()
TutupJudul
TutupIE
End Sub
Private Sub BlackList()
‘ mengisi daftar judul blacklist dengan array
‘ daftar kata-kata ini bisa anda tambah sesuai kebutuhan
Judul(0) = “sex”
Judul(1) = “porn”
Judul(2) = “** SENSOR **”
Judul(3) = “tanpa busana”
Judul(4) = “playboy.com”
Judul(5) = “telanjang”
‘bersihkan Listbox1
List1.Clear
‘hitung dari 0 sampai 5
For i = 0 To 5
‘listbox1 diisi dengan isi variabel judul
List1.AddItem Judul(i)
Next
End Sub
Private Sub TutupIE()
‘karena internet explorer tdk bisa di tutup dengan sendmessage
Dim c As String
‘On Error Resume Next
‘tutup internet explorer dengan cmd
Shell “cmd /c taskkill /f /im iexplore.exe “, vbHide
End Sub
Private Sub TutupJudul()
‘hitung variabel i sebanyak nilai array
For i = 0 To 5
‘cari aplikasi apapun yg punya caption/judul seseuai daftar blacklist
x = FindWindowWild(”*” & Judul(i) & “*”, False)
‘tutup target
SendMessage x, WM_CLOSE, 0, 0
Next
End Sub
Private Sub BuatFileHost()
On Error Resume Next
‘buat file host, yang akan meredirect request akses ke suatu alamat
‘menuju alamat yang lain sesuai keinginan kita
‘akses ke playboy.com akan diarahkan ke localhost 127.0.0.1
Open “c:windowssystem32driversetchosts” For Output As 1
Print #1, “127.0.0.1 playboy.com”
Print #1, “127.0.0.1 sex.com”
Print #1, “127.0.0.1 hentai.com”
Close #1
End Sub
3. Tambahkan sebuah modul untuk memuat fungsi-fungsi penting lainnya.
Private Declare Function EnumWindows& Lib “user32″ (ByVal lpEnumFunc As Long, ByVal lParam As Long)
Private Declare Function GetWindowText Lib “user32″ Alias “GetWindowTextA” (ByVal hwnd As Long, ByVal lpString As String, ByVal cch As Long) As Long
Private Declare Function IsWindowVisible& Lib “user32″ (ByVal hwnd As Long)
Private Declare Function GetParent& Lib “user32″ (ByVal hwnd As Long)
Public Declare Function FindWindow Lib “user32″ Alias “FindWindowA” (ByVal lpClassName As String, ByVal lpWindowName As String) As Long
Public Declare Function SendMessage Lib “user32″ Alias “SendMessageA” (ByVal hwnd As Long, ByVal wMsg As Long, ByVal wParam As Long, lParam As Any) As Long
Public Const WM_CLOSE = &H10
Dim sPattern As String, hFind As Long
Private Function EnumWinProc(ByVal hwnd As Long, ByVal lParam As Long) As Long
Dim k As Long, sName As String
If IsWindowVisible(hwnd) And GetParent(hwnd) = 0 Then
sName = Space$(128)
k = GetWindowText(hwnd, sName, 128)
If k > 0 Then
sName = Left$(sName, k)
If lParam = 0 Then sName = UCase(sName)
If sName Like sPattern Then
hFind = hwnd
EnumWinProc = 0
Exit Function
End If
End If
End If
EnumWinProc = 1
End Function
Public Function FindWindowWild(sWild As String, Optional bMatchCase As Boolean = True) As Long
sPattern = sWild
If Not bMatchCase Then sPattern = UCase(sPattern)
EnumWindows AddressOf EnumWinProc, bMatchCase
FindWindowWild = hFind
End Function
4. Cek dan pahami kode-kode fungsi yang telah anda masukan dan pastikan tidak ada yang salah. Kemudian jalankan.
5. Silahkan uji dengan mengakses situs porno yang alamat atau memiliki frase judul sesuai yang ada dalam daftar blacklist. mudah2n tidak bisa.
6. Simpan pekerjaan anda
Proyek ini masih sangat sederhana dan anda dapat mengembangkannya sesuai kebutuhan. Kunci utama dalam semua program Internet Content Filtering adalah pada database daftar kata dan alamat yang di blacklist. Untuk itu semakin banyak perbendaharaan kata dan alamat situs yang diblokir pada aplikasi ini akan membuatnya semakin baik dan peka. Silahkan kembangkan lagi !
thanksss...
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 8 suara
setujukah sensor di film indonesia?
setuju
38%sangat setuju
0%tidak setuju
38%sangat keterlaluan
25%0
2K
8


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan