- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
[ O Rly? ] Menteri PU klaim tak ada lagi jalan berlubang di Pantura


TS
LoE_Seifer
[ O Rly? ] Menteri PU klaim tak ada lagi jalan berlubang di Pantura
![[ O Rly? ] Menteri PU klaim tak ada lagi jalan berlubang di Pantura](https://s.kaskus.id/images/2013/07/26/450417_20130726010910.jpg)
Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto menyatakan pihaknya menargetkan menyelesaikan proses perbaikan jalur utama mudik di Pantai Utara (Pantura) rampung sesuai janji. Jalanan yang kerap macet itu diklaim siap menghadapi arus kendaraan sebelum Lebaran.
"Kita siap (hadapi mudik), sudah selesai. Tadi malam berakhir, sudah selesai semua," ujarnya selepas mengikuti rapat di Kementerian Koordinasi Bidang Perekonomian, Jakarta, Jumat (26/7).
Kementerian PU memang menargetkan perbaikan jalan utama di utara Pulau Jawa ini kelar sebelum 25 Juli.
Dia juga menjamin, tak ada lagi jalan berlubang di Pantura. Djoko sekaligus menegaskan pekerja dari PU sudah menghentikan setiap aktivitas di seluruh ruas jalan yang kerap macet itu.
"Sudah siap untuk menjalani Lebaran. Tidak ada lubang lagi, dan sudah tidak ada kegiatan (perbaikan)," kata Djoko.
Salah satu program utama PU tahun ini adalah pembetonan di sepanjang jalur Pantura yang mencapai 700 kilometer. Proses tersebut memakan waktu, karena pemerintah hanya sanggup melaksanakan betonisasi sepanjang 50 kilometer.
Sebelumnya, Djoko Kirmanto menjanjikan, jalur Pantai Utara (Pantura) Pulau Jawa siap dilalui pemudik pada 25 Juli. Pada tanggal itu pula, tidak ada lagi pengerjaan perbaikan jalan yang dilakukan pemerintah.
"Kita sudah siap, pokoknya sebelum 25 Juli kita sudah siap semua untuk dilewati arus Lebaran. Tadi yang saya sampaikan kepada Pak Presiden juga seperti itu. Jadi kalau ada kegiatan-kegiatan batasnya 25 Juli. Kegiatan selesai dan siap dipakai untuk lalu lintas Lebaran," terang Djoko di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis (18/7).
Guna menjaga kualitas, lanjut Djoko, sepanjang jalur Pantura dipasang dengan menggunakan beton, terutama jalanan yang sudah termakan umur. Namun, hingga mudik Lebaran nanti, belum semua area dapat dibeton.
"Jadi kegiatan kita itu, untuk jalan-jalan yang sudah tua itu kita ganti dengan beton. Tapi kan tidak mungkin sekian puluh ribu kilometer itu digantikan, tapi dengan bertahap. Saban tahun kita buat jalan dari beton, saban tahun," paparnya.
Untuk memastikan jalur tersebut sudah siap atau belum, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berencana melakukan peninjauan langsung. Namun, Djoko menolak membeberkannya secara detail.
sumber merdeka nyuss
aku percoyo

nunggu laporan kaskuser di bumi utara sajaaaahh


Diubah oleh LoE_Seifer 26-07-2013 06:09
0
1.1K
13


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan