Menjadi seorang bintang rock papan atas sungguh menyenangkan. Selain dikelilingi harta yang melimpah, para rockstar juga selalu dikelilingi oleh wanita-wanita cantik.
Bahkan, anaknya sendiri pun terlahir dengan begitu cantik. Kecantikan mereka tentunya menurun dari sang ibu yang juga cantik pastinya.
Dalam rubrik kali ini KapanLagi.com bakal memaparkan beberapa anak rockstar yang cantik dan aduhai. Sudah penasaran? Yuk intip, tapi pelan-pelan ya!
Spoiler for 1:
1. Calico Cooper
Yang pertama ada anak dari rockstar kenamaan Alice Cooper. Calico Cooper lahir di tahun 1981 yang lalu. Calico adalah buah cinta dari hubungan Alice dengan mantan istrinya Sheryl Goddard.
Saat ini, Calico banyak dikenal sebagai seorang aktris dan model. Memang kecantikannya sungguh pas berada di industri entertainment Amerika.
Spoiler for 2:
2. Alexandra Richards
Keith Richards beruntung memiliki pasangan yang cantik seperti Patti Hansen. Buah cinta dari mereka juga menghasilkan gadis yang cantik pula. Dia adalah Alexandra Richards.
Alex, sapaan akrabnya, juga bergelut di dunia entertainment. Dia banyak dikenal sebagai model, artis, dan DJ di New York, Amerika Serikat
.
Spoiler for 3:
3. Kimberly Stewart
Selanjutnya ada putri dari pasangan Alana Stewart dan rockstar Rod Stewart, Kimberly Stewart. Lahir di tanggal 21 Agustus 1979, kini Kimberly tumbuh menjadi wanita dewasa yang cantik dan seksi.
Senada dengan para putri rockstar sebelumnya, kini Kimberly juga tengah berkarir di dunia entertainment. Kimberly kini menjadi seorang sosialita yang kerap tampil di acara reality televisi. Selain itu ia juga seorang designer.
Spoiler for 4:
4. Lauren Harris
Selanjutnya ada putri dari bassis yang sekaligus penggagas band heavy metal kenamaan Iron Maiden, Steve Harris. Tak seperti putri rockstar lainnya, Lauren lebih memilih untuk mengikuti jejak sang ayah untuk menjadi seorang rocker.
Karirnya berawal saat ia diajak sang ayah untuk ikut dalam tur Eropa Iron Maiden di tahun 2007 silam. Kini ia dikenal sebagai solois rock wanita yang juga telah banyak melakukan tur.
Spoiler for 5:
5. Minka Kelly
Minka Kelly adalah putri dari mantan gitaris band Aerosmith Rick Duffay dan penari erotis Dumont Kelly. Namanya tenar berkat beberapa seri televisi yang ia bintangi.
Bahkan kalau kamu memperhatikan, Minka juga bermain di film (500) DAYS OF SUMMER, loh. Dalam film tersebut Minka berperan sebagai Autumn, wanita yang bertemu dengan Thomas saat sesi wawancara kerja. Saat ini Minka telah berusia 33 tahun.
Spoiler for 6:
6. Georgia May Jagger
Selanjutnya ada putri dari Mick Jagger, Georgia May Jagger. Gadis cantik ini kini berprofesi sebagai model papan atas dunia. Namun, jika dilihat sekilas, Georgia lebih mirip dengan Freddie Mercury, ya?
Spoiler for 7:
7. Lily Collins
Jika kamu pernah menonton film THE BLIND SIDE, nama yang satu ini tak mungkin asing lagi. Ya, dialah Lily Collins, yang ternyata putri dari salah satu musisi terkenal, Phil Collins.
Lily adalah buah cinta dari hubungan Phil Collins dengan istri keduanya, Jill Tavelman. Hingga saat ini, Lily telah membintangi sembilan judul film.
Spoiler for 8:
8.Erin Lucas
Erin Lucas, atau yang juga memiliki nama lain Erin Williams, ini adalah putri dari bassis AC/DC, Cliff Williams. Saat ini Erin tengah mengembangkan karir di dunia modeling America.
Spoiler for 9:
ini ayahnya favorot ane nih gan
9. Liv Tyler
Beruntung bagi Steve Tyler, pentolan band Aerosmith, memiliki putri secantik Liv Tyler. Selain cantik , gadis buah cinta dari Steve dan mantan Playboy Playmates, Bebe Buell ini juga terbilang cukup sukses di dunia entertainment. Tercatat namanya telah membintangi 27 judul film. Ia juga membintangi film sekuel THE LORD OF THE RINGS.
Spoiler for 10:
10. Frances Bean Cobain
Yang terakhir adalah nama dari satu-satunya anak dari mendiang Kurt Cobain, Frances Bean Cobain. Kisah hubungan Kurt dengan Courtney Love berbuah manis dengan lahirnya Frances.
Frances lahir pada tanggal 18 Agustus 1992. Tumbuh besar tanpa seorang ayah, sayangnya hubungan Frances dengan sang ibu juga tidak baik. Hal tersebut yang membuat Frances tumbuh menjadi seorang wanita yang kuat.
kasian banget ya gan,andai ayahnya dulu gak gitu
itulah kesepuluh wanita cantik anak rockstar terbaik yang dimiliki dunia,