- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Tahukah Teman-Teman? "SEJARAH ARUNG JERAM DI INDONESIA"


TS
whatdezig
Tahukah Teman-Teman? "SEJARAH ARUNG JERAM DI INDONESIA"
Awal Arung Jeram Di Indonesia
Indonesia, yang terletak tepat ditengah garis Katulistiwa, yang hampir sebagian besar luas wilayahnya terdiri dari perairan. Tidak mengherankan jika sejak dulu bangsa kita sudah mengenal dan tidak asing dengan pengarungan sungai. Sebagai contoh di Pulau Kalimantan, suku-suku Dayak telah lama mengarungi Sungai Mahakam dan Sungai Kapuas dengan "Perahu Biduk". Perahu Biduk adalah sejenis perahu yang dibuat dari batang pohon yang dilubangi. Selain suku-suku Dayak, suku-suku lainnya di Indonesia yang hidup disekitar sungai juga telah melakukan pengarungan sungai, seperti suku-suku yang hidup disekitar Sungai Mamberamo di Papua dan suku-suku lainnya.
Sedangakan, di lingkungan Angkatan Darat, ekspdisi arung jeram pertamakali dilakukan oleh Satuan PUSPASSUS AD pada tahun 1969 di Sungai Eipo, Papua Barat, untuk mempelajari kehidupan lembah X, dengan menggunakan enam perahu menelusiri sungai selama lebih kurang 12 hari. Selain itu, Kopassus dan Wanadri juga pernah melakukan ekspedisi Sungai Mamberamo yang terletak di sebelah selatan Pegunungan Foja, Kabupaten Sarmi, Propinsi Papua.
Spoiler for arumjeram:
Sejarah Arung Jeram Modern Di Indonesia
berbicara tentang sejarah arung jeram di Indonesia, tidak akan lepas juga dari Sungai Citarumdan Wanadri. Kelompok inilah yang menggelar kegiatan perlombaan arung jeram pertama kali di Indonesia, Citarum Rally pada Tahun 1975. Dua tahun kemudian, digelar perlombaan kedua, dan namanya berganti menjadi Lomba Arung Sungai Citarum II (LASC-II) pada Tahun 1977.
Setalah kedua perlombaan itu diselenggarakan, kegiatan arung jeram yang oleh Wanadri dinamakan Olah Raga Arus Deras (ORAD), baru resmi diperkenalkan dalam kurikulum pecinta alam Indonesia pada Gladian V Cipatat Tahun 1978. Selain menggunakan perahu karet, sekarang kegiatan ini juga sudah dikembangkan dengan menggunakan kayak, canoe, oars, cataraft dan lainnya.
Ekspedisi internasional pertama di bidang arung jeram dilakukan oleh klub Aranyacala Trisakti, yang mengarungi sungai-sungai di California, Idaho dan Oregon, Amerika Serikat pada Tahun 1992. Pada tanggal 29 Maret 1996, berdirilah Federasi Arung Jeram Indonesia, yang dibidani oleh 30 klub arung jeram baik komersil, maupun amatir. Kejadian tersebut merupakan titik tolak perkembangan dunia arung jeram di Indonesia.
Spoiler for arumjeram:
Dewasa kini, arung jeram telah menjadi salah satu tujuan olah raga dan wisata yang sangat digemari dan ddan dicari oleh wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.
Jadi, Teman-Teman ada baiknya selain kita menikmati kegiatan arung jeram, kita juga mengetahui sejarah singkat tentang arung jeram di Indonesia.
Dengan ber arung jeram, diharapkan kita menjadi lebih sadar akan pelestarian lingkungan, dan mengetahui ternyata alam Indonesia begitu kaya dan indah. Setuju?
Quote:
Quote:
0
1.9K
10


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan