Quote:
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku menerima pesan singkat dari narapidana Lapas Tanjung Gusta, Medan, Sumatera Utara. Pesan itu diterima kepala negara tak lama setelah kerusuhan terjadi.
"Kalau benar ini yang di dalam pun kirim SMS ke saya, saya hargai. Intinya, Pak SBY jangan salah terima, listrik dan air penyebabnya lalu tidak ada respons dan ada provokator," kata SBY di Bandara Halim Perdanakusuma, Sabtu (13/7).
Menurut SBY, seharusnya kejadian seperti ini tidak perlu terjadi apabila petugas merespons hak para warga binaan. Ke depan, SBY meminta agar kebutuhan di dalam tahanan diperhatikan.
"Napi juga punya hak-hak dasar yang harus kita penuhi. Ini Ramadan, banyak yang puasa, jangan kehilangan hak dasarnya meski dia napi," pesan SBY.
Seperti diketahui, ratusan napi kabur jelang buka puasa, Kamis (11/7). Kepolisian menyatakan kerusuhan yang terjadi akibat tidak adanya listrik dan air di dalam Lapas.
Saat ini sudah ada 85 narapidana yang kembali ditangkap petugas. Untuk Menghindari terjadi kerusuhan susulan, aparat gabungan dari TNI dan Polri disiagakan di sekitar lapas.
NAPI DAPET NO SBY DARI MANA??????
sumber