Kaskus

News

transaksitransaAvatar border
TS
transaksitransa
Kekenyangan Usai Berbuka, Puluhan Warga Qatar Dirawat
DOHA, KOMPAS.com — Inti berpuasa bagi umat Muslim di bulan suci Ramadhan ini adalah menahan hawa nafsu. Salah satu nafsu yang harus ditahan adalah makan "gila-gilaan" di saat berbuka puasa.

Nah, akibat tak mampu menahan nafsu ini, puluhan orang di Qatar, Rabu malam lalu, terpaksa dirawat di rumah sakit.

Penyebabnya, mereka mengalami "kekenyangan" karena makan berlebihan di saat buka puasa. Demikian situs Arabian Business mengabarkan, Kamis (12/7/2013).

"Kami biasa merawat 10 sampai 15 kasus kekenyangan setiap hari selama Ramadhan," kata seorang pegawai di rumah sakit Al Ahli.

"Penderita kekenyangan biasanya datang ke UGD pada poukul 20.00-20.30 dengan gejala sakit lambung parah dan muntah-muntah. Tanpa pengobatan, mereka tak berhenti muntah karena adanya radang di lambung mereka," tambah staf rumah sakit itu.

Tahun lalu sekitar 100 orang dirawat di sejumlah rumah sakit di Doha karena kasus yang sama, kekenyangan. Penyakit lain yang juga banyak terjadi saat bulan Ramadhan adalah dehidrasi dan masalah ginjal.

sumber

Makan untuk hidup BUKAN hidup untuk makan
0
696
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan