Sepanjang Jalan Yos Sudarso Macet Parah
Quote:
Kemacetan panjang terjadi dari pintu keluar Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara menuju arah Kemayoran, Jakarta Pusat, sejak pukul 17.00 Wib menjelang berbuka puasa. Kemacetan ini diduga sampai sepanjang 8 kilometer lebih hingga melewati perempatan Plumpang, Jakarta Utara.
Pasalnya, waktu kemaceran terjadi memang bertepatan dengan waktu buka puasa. Jadi, semua orang tumpah ke satu jalan sempit itu. "Kemacetannya diprediksi bisa memakan waktu dua jam lebih," kata Kepala Kepolisian Resor Jakarta Utara, Komisaria Besar Polisi M. Iqbal, ketika dihubungi Tempo hari ini, Kamis, 11 Juli 2013.
Selain itu, kemacetan diperparah lantaran kondisi jalan yang sempit dan pembangunan fly over tol menuju pelabuhan yang tidak kunjung selesai. Menurut Iqbal, pembangunan fly over tol yang tidak kunjung selesai bukan salah satunya faktor. Jumlah truk yang lewat situ juga menjadi faktor lain.
Kondisi jalan yang rusak juga membuat laju kendaraan terhambat. "Banyak lubang dan air akan tergenang setelah hujan di wilayah itu," ucapnya.
Di lokasi kemacetan pun, sejak Halte Trasjakarta Koja jalan memang banyak yang rusak. Selain itu, banyak air tergenang yang dapat mengakibatkan kendaraan selip jika tidak memiliki kehati-hatian yang lebih.
Dia menegaskan bahwa kemacetan ini bukan lantaran terbakarnya mobil pick up bermuatan puluhan galon cat terbalik dan terbakar di Tol Wiyoto Wiyono KM 7.400 Pulomas, dari Cawang menuju Cempaka Putih. Kejadian itu sudah ditangani oleh petugas setempat," ujar Iqbal.
SUMBER
Wah pada mau buka puasa dirumah nih