- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Luar Negeri
Seluruh Warga Venezuela Diminta Tutup Akun Facebook


TS
Bluemary
Seluruh Warga Venezuela Diminta Tutup Akun Facebook
Quote:
Quote:
Quote:
Spoiler for Mohon Maaf Sebelumnya Kalau Ternyata Repost:
Seluruh Warga Venezuela Diminta Tutup Akun Facebook
Spoiler for :
Caracas -Menteri Urusan Penjara Venezuela, Iris Varela, menyerukan seluruh warga di negara tersebut mematikan akun jejaring sosial Facebook, agar tidak menjadi informan badan intelejen Amerika Serikat CIA secara tidak sengaja.
Langkah itu dilakukan setelah harian ternama Brasil, O Globo melaporkan bahwa Amerika Serikat telah mematai-matai komunikasi sejumlah negara Amerika Latin, termasuk Venezuela, salah satunya melalui Facebook.
"Komrade (sebutan untuk para pejuang revolusioner): matikan akun Facebook kalian, jika tidak kalian akan bekerja sebagai informan CIA tanpa dibayar. Pelajari kasus Snowden!" kata Varela dalam akun Twitternya pada Kamis (11/7) waktu Indonesia.
"Negara-negara dan orang yang telah dilanggar privasinya harus menuntut Amerika Serikat untuk mendapatkan ganti rugi yang adil. Jika ini dilakukan, Amerika Serikat akan bangkrut," lanjutnya.
Pada bulan lalu, kegiatan mata-mata Amerika di sejumlah negara diungkapkan oleh mantan anggota CIA Edward Snowden. Ia mengungkapkan detail soal pengumpulan informasi yang dilakukan oleh badan intelejen Amerika Serikat dari situs-situs populer seperti Facebook".
Tak cuma itu, Snowden mengungkap sebuah program rahasia Amerika Serikat yang dikenal dengan nama Prism. Program tersebut bertujuan untuk mencegah terorisme dengan mengumpulkan data pelanggan perusahaan-perusahaan teknologi besar.
Akibat aksinya, Snowden, saat ini, menjadi buronan Amerika Serikan. Ia diduga berada di Bandara Moskow untuk menghindari ekstradisi.
Di sisi lain, Venezuela telah menawarkan suaka kepada Snowden. Snowden sendiri dikabarkan tengah menerima tawaran suaka politik dari Venezuela. Akan tetapi, Snowden diduga tidak dapat meninggalkan zona transit Bandara Internasional Sheremetyevo.
Sumber
Quote:
0
1.1K
7


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan