- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Ternyata, Tidak Semua Makanan Laut Aman !


TS
Bluemary
Ternyata, Tidak Semua Makanan Laut Aman !
Spoiler for Maaf Kalau Repost:
Spoiler for Tolong Bantu:
Spoiler for Kalau Terhibur Minta:
Ternyata, Tidak Semua Makanan Laut Aman !
Spoiler for :
Untuk menyelamatkan laut dan menyehatkan badan kita maka kita perlu makan ikan. Ikan tepat. Itulah salah satu penggalan kalimat dari buku "The Perfect Protein"yang ditulis oleh Andy Sharpless, ketua organisasi Oceana. Organisasi tersebut adalah organisasi yang berfokus pada konservasi kelautan.
Sharpless dalam bukunya memberitahukan ikan mana saja yang tepat untuk dimakan, dijaga dan ikan mana saja yang sebaiknya dihindari. Tak hanya itu, dia juga menuliskan tentang konsep inovatif untuk menyelamatkan ekosistem laut. Selain itu, ia juga membuat tips menarik dan unik dalam konsep diet dengan ikan.
- Direkomendasikan: Sarden dan Anchovies
Spoiler for Sarden:
Spoiler for Anchovies:
Ikan-ikan ini sangat populer di seluruh dunia. Dalam penyajiannya mereka sangat dekat dengan kita. Ikan ini bentuknya kecil. Bereproduksi cepat dan dalam jumlah yang besar. Dalam susunan rantai makanan, ikan-ikan ini berada pada tingkat bawah. Oleh karena itu, ketersediaannya di lautan begitu melimpah, karena mereka menjadi makanan bagi banyak mahluk, tak terkecuali dengan manusia.
“Semakin kecil mahluk berada pada rantai makanan, maka semakin kecil juga anda bagi alam. Jika Anda bisa mengolah mereka dengan berbagai bentuk dan cita rasa. Maka ikan-ikan tersebut bisa jadi pilihan mudah untuk dikonsumsi karena selain murah dan juga jumlahnya yang melimpah di lautan,”
- Direkomendasikan: Ikan Makarel
Spoiler for Ikan Makarel:
Lautan Atlantik akan ikan Makarel. Ikan ini kaya akan omega3 yang akan membantu perkembangan otak. Ikan makarel juga ikan yang sedikit terkontaminasi oleh alam.
- Direkomendasikan dan hati-hati: Kerang
Spoiler for Kerang:
Kerang adalah salah satu pilihan makanan yang disukai banyak orang. Kerang juga merupakan salah satu indikator baik atau buruknya kualitas air laut. Untuk itu bijaklah mengonsumsi makanan laut yang satu ini.
Kerang adalah salah satu “pembersih limbah” dilautan. Ia memakan apa saja yang terabawa oleh arus air, termasuk limbah. Namun, uniknya, limbah-limbah yang ia makan tidak berefek pada dirinya. Hal ini berbeda jika manusia memakannya. Maka sekali lagi, bijaklah mengonsumsi hewan ini.
- Tidak direkomendasikan: Udang
Spoiler for Udang:
Dalam buku ini, Sharpless menjelaskan, udang adalah salah satu hewan laut yang paling banyak mengalami kerusakan saat ditangkap dan paling tinggi berpotensi menimbulkan kanker.
- Tidak direkomendasikan: Salmon Ternak
Spoiler for Salmon Ternak:
Walau kaya akan omega3, ikan salmon yang diternak biasanya banyak mengandung kutu laut. Jika sudah terkena kutu laut, ikan ini membutuhkan racun dosis tinggi untuk membunuh parasit yang menempel pada ikan tersebut.
- Tidak direkomendasikan: Tuna Sirip Biru
Spoiler for Tuna Sirip Biru:
Saat ini, ikan ini berada pada jaring kepunahan. Ikan ini pernah jadi sasaran penangkapan ikan besar-besaran dibeberapa negara.
Jika ini dibiarkan terus, maka suatu saat nanti tak ada lagi anak cucu kita yang bisa merasakan ikan ini.
Sumber
Info Tambahan:
Spoiler for Makanan Wajib Bagi Perokok:
Arteri yang menyempit dan tertutup dapat disebabkan oleh diet yang tidak sehat atau efek dari kebiasaan merokok. Kondisi terseburt bila dibiarkan terus-menerus dapat meningkatkan risiko serangan jantung. Bagi Anda yang sering merokok disarankan melakukan berbagai cara untuk memperbaiki kondisi arteri.
Nah, salah satu caranya adalah dengan meningkatkan konsumsi makanan kaya asam lemak omega 3 yang banyak terkandung dalam ikan seperti salmon, makarel, sarden, kacang kedelai dan kenari.
Spoiler for Makanan Wajib Bagi Perokok:
Sumber
0
1.7K
16


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan