Kaskus

Entertainment

pengelanamayaAvatar border
TS
pengelanamaya
Lenovo IdeaCentre Horizon Table PC, Jenis Baru PC di Dunia Teknologi
 Lenovo IdeaCentre Horizon Table PC, Jenis Baru PC di Dunia Teknologi

Lenovo merek ternama di Dunia PC mencoba membendung "kiamat PC' dengan menghadirkan jenis baru all-in-one PC : Table PC. Tipe Pc ini sebenarnya bukanlah jenis yang benar-benar baru, namun dahulu tipe jenis ini biasanaya hanya tersedia bagi pelanggan korporat saja. Lenovo berniat mengubah semua itu.

Pada International Consumer Electronics Show in Las Vegas, Lenovo meluncurkan Lenovo IdeaCentre Horizon Table PC – 'PC Interpersonal' pertama perusahaan tersebut dan merupakan kategori PC terbaru yang mungkin akan menjadi trend di masa depan : Table PC.Table Pc ini lebih mirip sebuah tablet PC-karena ia memiliki baterai- daripada desktop PC.

The Horizon Table PC adalah sebuah komputer all-in one desktop yang multi-user (dapat digunakan banyak orang secara bersamaan), multi-touch (mengenali banyak titik sentuhan), dan juga multi-mode yang bisa digunakan untuk bekerja dan bermain.

Jika Anda ingin menggunakannya untuk bekerja, Anda bisa memasang standnya sehingga PC ini bisa berdiri tegak, lalu hubungkanlah dengan sebuah keyboard dan mouse wireless (termasuk dalam paket pembelian) dan Anda siap untuk melakukan tugas apapun. Kinerja tinggi yang dimilikinya - berkat prosesor Intel Core i7, 8 GB DDR3 dan 1 TB hard disk- akan membantu Anda menyelesaikan tugas-tugas seberat apapun itu. Belum lagi kartu grafis NVIDIA Geforce GT 620M GPU dengan 2GB VRAM, juga Intel integrated graphics serta Nvidia Optimus technology yang mampu mengirim gambar 1080p Full HD ke layar sentuh 27 inch-nya yang akan semakin memudahkan Anda bekerja. Ingin melakukan video conference? Gunakan saja webcam-nya yang sudah beresolusi 720p yang dapat mengirim gambar kualitas tinggi. Sistem operasinya mengandalkan Windows 8.

Kalau Anda sudah lelah bekerja, Anda bisa menggunakannya untuk bermain. Lepaskan standnya, dan letakkan di atas meja. Lenovo IdeaCentre Horizon memiliki tampilan user interface (UI) khas : Lenovo Aura. Lenovo Aura memungkinkan banyak orang sekaligus untuk bermain, belajar dan menikmati hiburan multi-media bersama-sama. Pengguna bisa memilih ratusan apps, termasuk game yang sudah pre-install di dalamnya ("Lenovo Air Hockey," "Monopoly," "Lenovo Fishing Joy," "King of Opera," "Lenovo Roulette," "Draw Race 2," "Lenovo Texas Hold 'Em," Ubisoft's "Raiding Company" and "Lenovo Tycoon)

Yang menarik Lenovo menyertakan aksesoris khusus yang bisa Anda gunakan dalam permainan tersebut. Jika Anda bermain 'Lenovo Air Hockey' misalnya, Anda bisa menggunakan paddle swap khusus yang akan membuat permainan semakin nyata dan menyenangkan. Bagi Anda yang lebih menyenangi permainan Monoply dan kartu, ada E-dice; sebuah dadu yang akan berinteraksi langsung dengan permainan di dalam PC ini. Dadunya sangat responsif, bahkan jika Anda mengggulirkannya di luar layar sentuh.

Selengkapnya di Website bisnis dan teknologi
zharkiAvatar border
zharki memberi reputasi
1
1.3K
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan