- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
JAK KARNAVAL - Besok Jalan Thamrin-Medan Merdeka Selatan Ditutup Tiga Jam


TS
bhasibuan
JAK KARNAVAL - Besok Jalan Thamrin-Medan Merdeka Selatan Ditutup Tiga Jam
Permisi om min dan om mod, numpang share info nih

Laporan Wartakotalive.com, Budi Sam Law Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ditlantas Polda Metro Jaya akan menutup Jalan MH Thamrin hingga Jalan Medan Merdeka Selatan, Minggu (30/6/2013) besok, mulai pukul 15.00 sampai pukul 18.00 WIB.
Penutupan jalan terkait digelarnya Jakarnaval 2013, sebagai rangkaian acara memperingati HUT ke-486 DKI Jakarta.
Menurut Kepala Bagian Operasi Ditlantas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Budiyanto menuturkan, penutupan ruas Jalan MH Thamrin sampai Jalan Medan Merdeka Selatan, tepatnya dilakukan di sisi selatan mulai dari Bundaran Hotel Indonesia sampai Tugu Patung Kuda.
"Selanjutnya, untuk pergerakan dari timur ke barat atau sebaliknya yang melintasi Jalan MH Thamrin sampai Bundaran HI, dilakukan penutupan yang sifatnya situasional. Saat karnaval melintas, maka saat itulah ditutup," kata Budiyanto kepada Warta Kota (Tribun Network), Sabtu (29/6/2013).
Untuk pergerakan dari utara ke selatan di Jalan Medan Merdeka Barat menuju Bundaran HI, lanjutnya, juga akan dilakukan penutupan saat rombongan karnaval melintas.
"Alternatif pergerakan diarahkan melalui Jalan Merdeka Selatan di sisi utara, atau Jalan Budi Kemuliaan dan seterusnya," papar Budiyanto. (*)
SUMBER
Kalau berkenan tolong komengnya &
& 
UPDATE lagi gan
Minggu, Pemprov DKI Gelar Pawai Kostum Betawi dan Mobil Hias
Laporan Lidwina H. R. Maharrini
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 1500 siswa SMA dan SMK dari lima wilayah DKI Jakarta dan mobil-mobil hias akan memeriahkan Jakarnaval 2013. Karnaval ini diselenggarakan Pemprov DKI Jakarta dan Dinas Pariwisata dalam rangka HUT DKI Jakarta.
Karnaval berlangsung pada Minggu (30/6/2013) pukul 14.00 WIB. Parade kostum bertemakan Betawi dan Ondel-Ondel kreasi siswa-siswi SMA dan SMK akan diperagakan melewati rute yang dimulai dari Balai Kota hingga Bundaran HI.
"Nanti juga akan diperkuat dengan kesenian khas dari Betawi, didukung balai-balai kesenian di lima wilayah DKI Jakarta, termasuk Kepulauan Seribu," tutur Arie Budhiman, Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Jumat sore (28/6/2013) saat gladi bersih parade kostum di lapangan Balai Kota Jakarta.
Jakarnaval juga akan diramaikan dengan pameran mobil-mobil hias yang berasal dari Dinas-dinas Pemprov DKI Jakarta, BUMG, dan juga POLRI.
500 Ondel-ondel akan Ikut Jak Karnaval
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-486 DKI Jakarta, Pemprov DKI akan menggelar acara karnaval yang diberi nama Jak Karnaval pada tanggal 30 Juni 2013 mendatang, pada pukul 15.00 WIB sampai 18.00 WIB.
Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Arie Budiman menjelaskan Jak Karnava tersebut akan menghadirkan 500 peserta ondel-ondel masa kini atau trendy, yang kostumnya dibuat sendiri oleh siswa-siswi di tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Kejuruan (SMK) di Jakarta.
"Mereka akan gunakan kostum ondel-ondel yang mereka desain sendiri dan buat sendiri," ujar Arie saat memantau gladi bersih karnaal ondel-ondel trendy di Balaikota, Jakarta, Jumat (28/6/2013).
Arie menjelaskan, para ondel-ondel trendy ini nantinya akan berpawai mengelilingi Jakarta, yang akan memulai pawai dari depan Balaikota, Jalan Medan Merdeka Selatan menuju ke Bundaran HI, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat dan kemudian menuju ke Jalan Sudirman.
Selain itu, Arie mengungkapkan, peserta yang akan mengikuti Jak Karnaval ini jumlahnya mencapai 1.500 peserta (termasuk peserta ondel-ondel), ditambah 32 kendaraan unik khas karnaval dari berbagai daerah di Indonesia.
"Karena tentu prosesinya bukan ondel-ondel saja, tapi juga akan ada prosesi yang lain, misalnya karnaval yang kita kenal dari Jember, Subang, Magelang dan akan ada dari Kutai Kartanegara," ucap Arie.
Selain Ondel-Ondel dan perangkat yang akan memeriahkan Jakarta pada tanggal 30 juni ini masih ada serangkaian kegiatan lainnya. Namun Arie enggan mengungkapkannya.
"Masih ada surpirse-surprise (kejutan) lain yang akan kita saksikan," ujar Arie.

Laporan Wartakotalive.com, Budi Sam Law Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ditlantas Polda Metro Jaya akan menutup Jalan MH Thamrin hingga Jalan Medan Merdeka Selatan, Minggu (30/6/2013) besok, mulai pukul 15.00 sampai pukul 18.00 WIB.
Penutupan jalan terkait digelarnya Jakarnaval 2013, sebagai rangkaian acara memperingati HUT ke-486 DKI Jakarta.
Menurut Kepala Bagian Operasi Ditlantas Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Budiyanto menuturkan, penutupan ruas Jalan MH Thamrin sampai Jalan Medan Merdeka Selatan, tepatnya dilakukan di sisi selatan mulai dari Bundaran Hotel Indonesia sampai Tugu Patung Kuda.
"Selanjutnya, untuk pergerakan dari timur ke barat atau sebaliknya yang melintasi Jalan MH Thamrin sampai Bundaran HI, dilakukan penutupan yang sifatnya situasional. Saat karnaval melintas, maka saat itulah ditutup," kata Budiyanto kepada Warta Kota (Tribun Network), Sabtu (29/6/2013).
Untuk pergerakan dari utara ke selatan di Jalan Medan Merdeka Barat menuju Bundaran HI, lanjutnya, juga akan dilakukan penutupan saat rombongan karnaval melintas.
"Alternatif pergerakan diarahkan melalui Jalan Merdeka Selatan di sisi utara, atau Jalan Budi Kemuliaan dan seterusnya," papar Budiyanto. (*)
SUMBER
Kalau berkenan tolong komengnya &


UPDATE lagi gan
Minggu, Pemprov DKI Gelar Pawai Kostum Betawi dan Mobil Hias
Laporan Lidwina H. R. Maharrini
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 1500 siswa SMA dan SMK dari lima wilayah DKI Jakarta dan mobil-mobil hias akan memeriahkan Jakarnaval 2013. Karnaval ini diselenggarakan Pemprov DKI Jakarta dan Dinas Pariwisata dalam rangka HUT DKI Jakarta.
Karnaval berlangsung pada Minggu (30/6/2013) pukul 14.00 WIB. Parade kostum bertemakan Betawi dan Ondel-Ondel kreasi siswa-siswi SMA dan SMK akan diperagakan melewati rute yang dimulai dari Balai Kota hingga Bundaran HI.
"Nanti juga akan diperkuat dengan kesenian khas dari Betawi, didukung balai-balai kesenian di lima wilayah DKI Jakarta, termasuk Kepulauan Seribu," tutur Arie Budhiman, Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Jumat sore (28/6/2013) saat gladi bersih parade kostum di lapangan Balai Kota Jakarta.
Jakarnaval juga akan diramaikan dengan pameran mobil-mobil hias yang berasal dari Dinas-dinas Pemprov DKI Jakarta, BUMG, dan juga POLRI.
500 Ondel-ondel akan Ikut Jak Karnaval
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam rangkaian acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-486 DKI Jakarta, Pemprov DKI akan menggelar acara karnaval yang diberi nama Jak Karnaval pada tanggal 30 Juni 2013 mendatang, pada pukul 15.00 WIB sampai 18.00 WIB.
Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Arie Budiman menjelaskan Jak Karnava tersebut akan menghadirkan 500 peserta ondel-ondel masa kini atau trendy, yang kostumnya dibuat sendiri oleh siswa-siswi di tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Kejuruan (SMK) di Jakarta.
"Mereka akan gunakan kostum ondel-ondel yang mereka desain sendiri dan buat sendiri," ujar Arie saat memantau gladi bersih karnaal ondel-ondel trendy di Balaikota, Jakarta, Jumat (28/6/2013).
Arie menjelaskan, para ondel-ondel trendy ini nantinya akan berpawai mengelilingi Jakarta, yang akan memulai pawai dari depan Balaikota, Jalan Medan Merdeka Selatan menuju ke Bundaran HI, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat dan kemudian menuju ke Jalan Sudirman.
Selain itu, Arie mengungkapkan, peserta yang akan mengikuti Jak Karnaval ini jumlahnya mencapai 1.500 peserta (termasuk peserta ondel-ondel), ditambah 32 kendaraan unik khas karnaval dari berbagai daerah di Indonesia.
"Karena tentu prosesinya bukan ondel-ondel saja, tapi juga akan ada prosesi yang lain, misalnya karnaval yang kita kenal dari Jember, Subang, Magelang dan akan ada dari Kutai Kartanegara," ucap Arie.
Selain Ondel-Ondel dan perangkat yang akan memeriahkan Jakarta pada tanggal 30 juni ini masih ada serangkaian kegiatan lainnya. Namun Arie enggan mengungkapkannya.
"Masih ada surpirse-surprise (kejutan) lain yang akan kita saksikan," ujar Arie.
Diubah oleh bhasibuan 30-06-2013 02:28
0
836
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan