Kaskus

News

nanugbsAvatar border
TS
nanugbs
Freeport Diminta Beroperasi
NUSA DUA, KOMPAS. Pemerintah secara resmi menyetujui dimulainya kembali kegiatan operasi tambang terbuka PT Freeport Indonesia. Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi kerugian yang ditimbulkan bagi pemerintah, masyarakat, dan perusahaan pertambangan itu.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik menyampaikan hal itu seusai membuka acara pertemuan pejabat tinggi bidang energi negara-negara anggota ASEAN ke-31, Senin (24/6), di Nusa Dua, Bali.

Wacik menjelaskan, pihaknya telah mengizinkan kegiatan operasi tambang terbuka PT Freeport Indonesia pada Minggu (23/6). Sebelumnya, seluruh kegiatan tambang dihentikan sementara pasca runtuhnya fasilitas pelatihan area tambang bawah tanah Big Gossan yang menewaskan 28 pekerja.

Penghentian kegiatan operasi tambang itu diprotes masyarakat setempat yang kehilangan pekerjaan. Karena itu, bupati setempat mengirimkan surat kepada Menteri ESDM yang meminta agar tambang terbuka segera beroperasi lagi. “Bupati minta rakyat juga teriak,” ujarnya.

Dalam pertemuan dengan Wakil Menteri ESDM Susilo Siswoutomo, pihak Dewan Perwakilan Daerah juga meminta agar kegiatan tambang terbuka kembali beroperasi sehingga lapangan kerja tumbuh. Hal serupa disampaikan manajemen PT Freeport Indonesia untuk menekan kerugian yang ditimbulkan. Luas wilayah tambang Freeport di Timika sekitar 112.000 hektar.

Dari catatan Kompas, proyeksi volume penjualan PT Freeport Indonesia tahun 2012 sebanyak 930 pon tembaga dan 1,1 juta ons emas, mencakup 210 juta pon tembaga dan 400.000 ons emas pada triwulan 1-2012.

Adapun total kewajiban pembayaran PT Freeport Indonesia kepada Pemerintah Indonesia pada Semester 1-2011 sebesar 1,4 miliar dollar AS atau sekitar Rp 11,7 triliun.

Copas dari sini gan emoticon-Big Grin
0
695
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan