Kaskus

Entertainment

putraariestyaAvatar border
TS
putraariestya
Jokowi jualan kesenian & budaya betawi ke hotel di Jakarta
Jokowi jualan kesenian & budaya betawi ke hotel di Jakarta

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) berencana untuk membesarkan seni Betawi hingga dapat masuk ke hotel-hotel agar bisa dinikmati wisatawan kelas atas.

Orang nomor satu di Jakarta itu mengakui, bila saat ini seni Betawi masih kurang mendapatkan perhatian dan perlu inovasi seiring dengan perkembangan zaman.

"Kemarin saya juga ketemu grup mas Bolot. Diminta seni budaya Betawi dapat dimasukkan di hotel-hotel. Kuliner khas betawi juga. Saya jawab, kalau ada produk yang siap kemasan untuk ditampilkan, bisa kita bentuk Pergub mewajibkannya," ungkap Jokowi usai ziarah di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2013).

Saat ini, lanjut Jokowi, pihaknya terus menyiapkan produk-produk tersebut seperti kostum dan perangkat lainnya agar bisa dipentaskan di hotel-hotel Ibu Kota.

"Contoh kemarin delman Betawi yang di Monas itu. Kusirnya diberi seragam. Image akan berbeda. Produk itu yang saya maksud. Nanti kumpulin seniman Betawi," terangnya.

Menurutnya, saat ini Pemprov DKI tengah membangun seni budaya di kampung-kampung Jakarta. "Sanggar dihidupkan, balai seni budaya harus hidup dan bisa konkrit dipakai untuk pengembangan. Nilai ekonomi terangkat juga. Harus ada perhatian khusus," tegasnya.

"Di Situ Babakan, ada SMK seni budaya Betawi. Tahun depan itu pasti mendukung," pungkasnya.

sumber
0
2.6K
16
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan