MaVeAvatar border
TS
MaVe
Kelakuan Pemuda Kita Menyambut 17 Agustus (nilai sendiri)


Halo bro. Newbie numpang bikin trit ya. Kayaknya bukan repost, nyolong dari blog orang, atau segala macam tindakan kurang kreatif lainnya demi meraup ijo-ijo. Tulisan ini pernah ane post di FB kok, ini benar-benar ane pengen cerita… emoticon-Ngakak

dibaca n dikomentari boleh, dikasih ijo atau bintang 5 terserah. Ya bebas-bebas saja lah asal sopan, jangan sampai paragraf wajib awal tentang ngemis-ngemis cendol n rate lebih panjang dari isi ceritanya… makanya kita mulai saja… emoticon-Ngakak



Apakah di daerah kalian juga muncul pejuang-pejuang yang sudah membentangkan bendera merah putih beberapa bulan sebelum 17 Agustus? Di sini sih selalu ada saja dari tahun ke tahun. Berbekal bendera merah putih, bangku, ember / jaring ikan, serta kalau ada speaker yang tersambung ke HP cross yang memutar dengan sangar tembang musisi melayu mendayu.

Sedari pagi hingga mulai terik, sampai senja merah berhamburan menuju malam yang dingin, mereka tetap setia mejeng di tengah jalan, menunggu yang lewat melemparkan uang ke ember / jaring ikan. Karena ada bendera merah putih, semestinya motivasi dari aksi tersebut sepertinya nasionalisme.

Ya memang benar sih, mereka mengumpulkan dana untuk “17 Agustus” . Entahlah, seandainya ane punya kemampuan memanggil arwah, akan ane undang arwah pahlawan perang supaya menasihati mereka untuk setidaknya lebih kreatif, bukannya menghabiskan separuh jalan yang padahal sudah sempit, dan bikin macet.

Kenapa tidak memikirkan cara yang indah dan bikin orang yang lewat pun senang. Misalnya bikin lomba melukis tembok dengan tema lingkungan hijau, lalu cari dukungan dana sponsor, tarik biaya pendaftaran dll. Kan lebih elegan. ha ha.

Kalau belum bisa memikirkan cara kreatif dan elegan mencari uang, sekolah sajalah, ngapain panas-panasan. Toh setelah “17 Agustus”nya mereka, tidak ada yang berubah, mereka tetap nongkrong di tepi jalan alih-alih mengubah cara hidup, dan mewarisi semangat perjuangan para pahlawan (entah yang bagaimana, pokoknya kalimat itu begitu manis walau klise).


Sorry to say it... Tapi kalian masih muda, sehat dan bugar, kok kerjanya minta-minta? Mengganggu lalu-lintas pula. Serius, semangat pahlawan dan kemerdekaan itu, rasanya, tidak demikian.


emoticon-Matabelo
0
1.6K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan