Quote:
Koalisi: Ada Caleg yang Lolos Meski Pernah Korupsi
PortalKBR.com, Jakarta - Koalisi Amankan Pemilu 2014 sudah mengantongi sejumlah nama yang tidak layak lolos sebagai calon legislator. Mereka di antaranya pernah terlibat kasus korupsi dan bermasalah secara administrasi. Anggota koalisi, Veri Junaedi mengatakan nama-nama itu saat ini masih dikumpulkan sampai 24 Juni nanti. Dia berharap masyarakat aktif memberi masukan terkait para calon legislator yang tak layak duduk sebagai wakil rakyat.
"Misalnya korupsi, beberapa teman dari ICW menyampaikan kayaknya ada beberapa kandidat yang ini (tak layak). Tapi kami sedang menelusuri lebih lanjut, teman-teman dari ICW juga sedang menelurusi itu. Selain itu juga JPPR juga punya catatan terkait kandidat yang harusnya tidak lolos karena administrasi dan sebagainya," ujarnya dalam perbincangan program Sarapan Pagi KBR68H.
Anggota Koalisi Amankan Pemilu 2014 Veri Junaedi menambahkan masyarakat bisa memberi masukan melalui twitter @poskopemilu, Facebook : poskopengaduanpemilu atau Telepon dan sms di S E N S O R13147833.
Sebelumnya, KPU memberikan ruang kepada masyarakat untuk memberikan masukan terhadap DCS tersebut, mulai 14-27 Juni 2013. Adapun masukan masyarakat yang diperlukan seperti validitas syarat administrasi calon anggota DPR, DPD, DPRD yang tercantum dalam DCS, dan integritas calon.
Sumber : PortalKBR.com
MARI KITA CEGAHAMSYOONKK Kronis DGN CERMAT MEMILIH CALON WAKIL KITA BIAR GAK SAKIT HATI LAGI..
KLO KITA GOLPUT KERTAS SUARA KITA DICOBLOS OKNUM WUAAASSSUU...