- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
[Bukan Berita Sara] Kelas Ekonomi Garuda Terbaik di Dunia, Bos Besar Bangga


TS
dahnm
[Bukan Berita Sara] Kelas Ekonomi Garuda Terbaik di Dunia, Bos Besar Bangga
Quote:
Jakarta- Maskapai penerbangan nasional, Garuda Indonesia, berhasil meraih predikat World’s Best Economy Class 2013 dan Best Economy Class Airline Seat 2013 dari Skytrax, sebuah lembaga pemeringkat penerbangan independen yang berkedudukan di London. Selain itu, BUMN ini juga masuk "The Ten Best Airlines" dari lembaga yang sama.
Penyerahan award sebagai The World's Best Economy Class tersebut dilakukan bersamaan dalam acara pameran dirgantara terbesar dunia, Paris Airshow, oleh CEO Skytrax Edward Plaisted dan Richard Quest (CNN) kepada Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar di Hall de la Cocarde, Air & Space Museum, Paris Airshow.
Emirsyah mengatakan, pencapaian tersebut merupakan milestone yang membanggakan, mengingat tahun lalu gelar itu diraih oleh Singapore Airlines. Tahun lalu, BUMN penerbangan kebanggaan Indonesia itu hanya berada di peringkat empat dari The Top Five Economy Class Airline, setelah Singapore Airlines, Qatar, dan Asiana Airlines.
“Achievement ini merupakan hasil dari upaya berkelanjutan Garuda dalam berbagai program peningkatan layanan yang dilaksanakan,” kata Emirsyah dalam keterangan tertulisnya, Selasa (18/7).
Dalam wawancara per telepon semalam dengan Investor Daily, Emir mengatakan, penerbangan yang dipimpinnya sudah mendapatkan lebih dari 60 awards dan tahun ini sudah belasan awards yang diterima.
Penetapan Garuda Indonesia sebagai The World's Best Economy Class tersebut didasarkan pada customer satisfaction survey atau survei tingkat kepuasan pelanggan yang dilaksanakan secara global. Survei itu melibatkan lebih dari 18 juta penumpang, yang terdiri atas 100 kewarnegaraan yang berbeda-beda.
Survei dilaksanakan terhadap lebih dari 200 perusahaan penerbangan internasional terbesar hingga penerbangan tingkat domestik. Survei itu juga mengukur lebih dari 38 aspek produk dan layanan yang diberikan oleh perusahaan penerbangan. Survei dilaksanakan mulai Juli 2012 hingga Juni 2013.
Emirsyah juga menuturkan bahwa terpilihnya Garuda sebagai World's Best Economy Class 2013 tahun ini merupakan hasil kerja keras dan komitmen seluruh karyawan perseroan. Mereka dinilai telah memberikan layanan terbaik kepada para pengguna jasa guna mewujudkan visi Garuda menjadi global player.
Berkat komitmen kuat manajemen dan karyawan, kinerja Garuda secara bertahap terus diakui di tingkat internasional. Hal itu telah mendorong perseroan untuk terus melanjutkan program Quantum Leap 2011 – 2015 , yakni maskapai akan menjadi airline bintang lima dan mengoperasikan 194 pesawat pada 2015.
Sejalan dengan peningkatan layanan yang terus dilaksanakan, Garuda juga akan meluncurkan layanan first class pada awal Juli nanti. Hal itu sejalan dengan kedatangan dua pesawat Boeing 777-300ER ke jajaran armada Garuda Indonesia akhir Juni mendatnag dan dua pesawat lagi pada akhir tahun ini.
Pesawat state of the art Boeing 777-300ER tersebut nantinya melayani rute penerbangan Jakarta-Jeddah pada Juli mendatang dan rute Sydney-Jakarta–London pada akhir 2013. Selain itu, Garuda dilengkapi first class dengan layanan chef on board yang siap menyajikan fine dining sesuai pesanan penumpang di ketinggian lebih dari 35.000 kaki. Pesawat juga dilengkapi layanan wi-fi sehingga penumpang tetap dapat melanjutkan aktifitas bisnis dalam penerbangan maupun mengakses channel hiburan.
Link
"Tetep aja, walau cuma kelas ekonomi, harganya itu loh....ga nahan

0
3.2K
Kutip
32
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan