- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Hari Ini, Yeni Resmikan Jalan KH Abdurahman Wahid


TS
erlanggaparzela
Hari Ini, Yeni Resmikan Jalan KH Abdurahman Wahid
Quote:
Hari Ini, Yeni Resmikan Jalan KH Abdurahman Wahid

Yeni Wahid, rencananya akan menandatangani prasasti peresmian ruas jalan yang mengabadikan nama ayahandanya; KH Abdurahman Wahid. Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan, mengatakan, ruas jalan tersebut sudah menjadi wacana sejak tahun 2010. "Sebenarnya bukan hanya Gusdur yang namanya kita abadikan sebagai nama di ruas jalan daerah Kubu Raya. Ada juga Jalan Soeharto, Soekarno-Hatta, M Yusuf dan Sarwo Edi," kata Muda kepada TEMPO, Minggu (9/6).
Pemberian nama ini, menurut Muda, dilatarbelakangi oleh beberapa alasan, salah satunya sebagai daerah pemekaran banyak ruas jalan yang belum mempunyai nama. Selain itu, mengabadikan nama tokoh pluralisme tersebut selaras dengan sosiokultural daerah tersebut.
"Ruas jalannya berada di daerah Kuala Dua, Mekar Sari dan Sungai Asam tersebut, banyak terdapat pesantren dan madrasah-madrasah," jelasnya. Di Kalimantan Barat, Kubu Raya merupakan kabupaten terbanyak jumlah pesantren, terdapat 50 pesantren yang tercatat di Pemerintah Kabupaten Kubu Raya. Muda bahkan membanggakan daerah pimpinannya sebagai Kabupaten Seribu Santri.
Dengan penamaan tersebut, dia mengharapkan spirit pluralisme dapat mengalir pada masyarakat setempat. Masyarakat juga diajak untuk mengetahui sejarah tokoh-tokoh besar Nasional. "Maka penandatanganan prasasti oleh ahli waris Gusdur, merupakan hal yang berkesan bagi masyarakat Kubu Raya," katanya.
Disinggung kaitannya dengan kampaye untuk pemilihan kepala daerah, Muda menepis anggapan tersebut. "Ini bukan kampanye. Kan wacananya sudah sejak lama. Kebetulan ruas jalan tersebut sudah mulus pengaspalannya," kilahnya. Dia menyatakan, Yeni Wahid pun bersedia datang ke Kalbar untuk memenuhi undangan Pemda Kubu Raya, lantaran yakin dirinya tidak akan didompleng sebagai objek kampanye.
Rencananya, Yeni Wahid, Rako Prijanto, Ikranegara, dan Christine Hakim akan datang ke Kalbar, khususnya Kubu Raya untuk nonton massal Sang Kyai. Sebanyak 1180 warga Kubu Raya yang terdiri dari santri, murid madrasah, aliyah dan tsanawiyah, tokoh agama, tokoh masyarakat serta organisasi massa di Kubu Raya, akan memenuhi studio XXI, Mega Mall Pontianak, pukul 09.00 WIB.
SUMBER.................
Sudah sepantasnya nama KH Abdulrahman Wahid di abadikan sebagai nama jalan.......
0
2.4K
Kutip
28
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan