Quote:
Sigmanews - 'Thailand Trade Show 2013' yang diadakan di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, yang dimana akan dilaksanakan selama tiga hari, dari tanggal 6-9 Juni, bertujuan untuk mempererat dan merupakan bagian dari kerjasama Indonesia dengan Thailand, baik dari segi Pariwisata, Ekonomi, dan berbagai bidang.
Hal ini disampaikan oleh, Srirat Rastapana, selaku Director General Departemen of Internasional Trade Promotion.
"Ini sudah yang kedelapan. Fokus kami adalah menjalin hubungan Thailand dan Indonesia. Banyak yang kami pamerkan. Dari produk makanan termasuk buah-buahan dari Thailand, kami punya durian, pepaya, jambu, klengkeng, dan masih banyak lagi. Pastinya produk-produk yang dipamerkan semuanya berkualitas, kata Srirat, kemarin (06/06).
"Pameran ini bertujuan untuk hubungan antar Thailand dan Indonesia dari pariwisata, ekonomi, dan mungkin bisa yang lainnya. Kami promosikan produk-produk Thailand untuk pasar di Indonesia," ujar Srirat Rastapana.
Tidak hanya itu, ajang 'Thailand Trade Show 2013' ini juga dimeriahkan dengan promosi Thailand memperkenalkan Pantai Pucket, pulau Phi-Phi, gue Satun dan pariwisata lainnya.
"Tidak hanya itu, kami juga promosikan fashion, furniture, kain sutra, makanan, budaya. Setiap harinya akan ada tari tradisional. Itu tujuan utama kami ingin mempromosikan budaya Thailand kepada masyarakat Indonesia. Kami menargetkan kunjungan wisatawan Indonesia ke Thailand akan ada kenaikan 50 persen di tahun ini," ujarnya.
adain acara juga di thailand
biar bnyk yg ke indonesia juga kali ya
