[WOW!!] Pernah denger "Bakso Setan"?? nyicip yok!!
TS
iwantyoubaby258
[WOW!!] Pernah denger "Bakso Setan"?? nyicip yok!!
Quote:
ASSALAMU"ALAIKUM..!!
Quote:
selamat datang di trit ane...
Quote:
Sebelumnya ane hanya mengingatkan, thread ini adalah sebuah bentuk tugas sekolah, maka dari itu doakan ane dapat nilai bagus ya gan...
Quote:
Hampir semua orang tahu tentang kuliner bakso. Tapi pernahkah agan mencoba bakso berukuran jumbo alias raksasa? Yap, mungkin artikel satu ini patut menjadi referensi agan-agan yang sangat menyukai bakso.
Quote:
Bakso yang lebih dikenal dengan nama “Bakso Setan” memiliki ukuran yang sangat tidak biasa, yaitu dengan diameter kurang lebih 15-20 cm. Walaupun penampilannya hampir sama dengan menu-menu bakso yang sering kita jumpai, tapi bakso dengan ukuran sebesar itu pastilah sangat eye catching.
Untuk rasa, “Bakso Setan” memiliki rasa tidak jauh berbeda dengan menu-menu bakso yang lain. Akan tetapi, dengan tekstur bakso yang lembut dan mudah dimakan, sangat pantas kalau kuliner ini terkenal. Satu porsinya dihargai Rp 8000,00, namun masih tergolong mahal khususnya untuk para pelajar.
Kuliner ini baru diperkenalkan sekitar enam bulan yang lalu, tepatnya di Muntilan, Jawa Tengah. Diungkapkan oleh Supri, kepala cabang Rumah Makan Bakso Mr. Setan di Jalan Magelang KM 11, usaha ini pertama kali didirikan dengan konsep masakan Jepang (Japanese food). Namun karena prospek yang kurang menjanjikan, rumah makan ini merubah konsepnya menjadi menjadi tempat kuliner bakso yang pastinya hampir semua orang menyukainya.
Sebenarnya ada dua menu yang menjadi andalan rumah makan ini. Selain “Bakso Setan ” yang berukuran jumbo, ada juga menu “Setan Pedas”, yaitu menu bakso dengan 15-20 cabai rawit! Sayangya, menu “Setan Pedas” tidak tersedia di cabang yang TS kunjungi, jadi TS mohon maaf jika tidak dapat menampilkan fotonya.
Kini, rumah makan Bakso Mr. Setan memiliki lima cabang yang berada di Muntilan, Borobudur, Sleman dan sekitarnya. Rumah makan ini sangat ramai pada saat jam makan siang atau pulang sekolah. Jadi tidak heran jika saat siang hari akan dipenuhi oleh para pelajar atau mahasiswa. Tertarik mencoba “Bakso Setan”?
Spoiler for Berikut gan penampakannya:
Gambar Rumah makannya nih
waktu TS ke sana siang-siang