Basuki: Mau Rapikan Jakarta? Setengahnya Harus Dibakar!
TS
TEMON3
Basuki: Mau Rapikan Jakarta? Setengahnya Harus Dibakar!
WELCOME TO MY THREAD
Wah makasih buat mimin n momod n kaskuser semua! dah Di Jadiin HT!
Spoiler for HT#2:
Spoiler for PENTING BANGET GAN!!!!!:
BACA DULU THREADNYA,PAHAMI...BARU ENTE KOMENG!
Spoiler for Pak Bas:
Quote:
JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan, Kota Jakarta menjadi tidak tertata karena peraturan dan implementasinya selama berpuluh-puluh tahun, misalnya pembangunan gedung di ruang terbuka hijau.
"Peraturan 40 tahun, itu semuanya sudah salah. Kamu mau bongkar? Kalau kamu mau bersihkan Jakarta? Setengahnya harus kita bakar," ujar Basuki, menanggapi pertanyaan wartawan, di Balaikota Jakarta, Rabu (5/6/2013) malam.
Ahok pun menyatakan, ia dan Gubernur Joko Widodo berkomitmen menata Jakarta, yang sejauh ini tampak dari normalisasi sunga-sungai, relokasi warga bantaran, pembangunan rumah susun, penataan perkampungan, dan pembelian lahan untuk dijadikan ruang terbuka hijau dan resapan air.
Mengenai warga yang menolak direlokasi, Ahok mengatakan, "Kami sudah sediakan rusun bagi mereka yang tidak punya rumah. Jangan meminta uang kerahiman kepada kami karena lahan yang Anda duduki itu lahan negara. Makanya sekarang kita kebut dan lakukan bertahap untuk fokus normalisasi sungai dan waduk dulu," tandas Basuki.[RIGHT]sumber[/RIGHT]
Tambahan Dari agan!
Quote:
Original Posted By ZigZion►VIVAnews - Permasalahan Jakarta diakui Wakil Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Rbu 5 Juni 2013 sangat rumit. Penyelesaiannya harus bertahap dan butuh waktu. Hanya cara ekstrem dan berisiko bisa mengubah Jakarta dengan cepat.
"Kamu mau cepat benerin Jakarta. Bakar setengahnya Jakarta!" kata Ahok di Balai Kota.
Dan, kata mantan Walikota Belitung Timur ini, langkah ekstrem itu tentu tidak mungkin dilakukan karena terlalu berisiko. "Kamu mau bakar? Enggak kan. Makanya kita lakukan bertahap," katanya.
Ahok lalu menuturkan, dia dan Jokowi telah menyiapkan strategi dan skala prioritas untuk membenahi Jakarta. "Kita fokus normalisasi sungai dan waduk dulu, baru yang lain," katanya.
Permasalahan klasik di Jakarta yang kini menumpuk, menurutnya, akibat kebijakan yang dibiarkan sejak lama. "Selama 40 tahun banyak peraturan yang salah di Jakarta," ujarnya lagi.
Pemprov DKI kini tengah menormalisasi Waduk Pluit sebagai langkah antisipasi banjir. Februari 2013 lalu, Jakarta 'ditenggelamkan' banjir. Salah satunya akibat kapasitas waduk yang tidak bisa menampung air dari 13 aliran sungai yang ada di Jakarta.
Waduk Pluit rusak parah akibat pendangkalan dan pemukiman liar di bantaran waduk. Awalnya luas waduk mencapai 80 hektare dan saat ini menyusut menjadi sekitar 50 hektare. Sedangkan kedalaman waduk mengalami pendangkalan, dari sepuluh meter menjadi tiga meter saja. (umi)Sumbernya
komeng Damai itu sederhana
Quote:
Original Posted By sandrabullock►Satu nusa satu bangsa.
apapun suku, agama mu maupun mata mu (sipit atau belo) .. kita tetap satu.
Indonesia dan juga sama2 kaskuser dong