- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Google akhirnya dipaksa buka rahasia pengguna ke FBI


TS
aldoaxljr
Google akhirnya dipaksa buka rahasia pengguna ke FBI


Permintaan FBI untuk bisa mendapatkan data pribadi pengguna Google memang tak bisa dibendung siapapun. Bahkan, Google yang sempat menolak menuruti permintaan ini pun dipaksa langsung oleh hakim federal AS.
Seperti yang dilansir oleh Mercury News (31/5), hal ini diketahui setelah Hakim Pengadilan Distrik AS, Susan Illston, yang menolak permintaan Google untuk menghentikan pemberian data kepada FBI. Dengan begitu, National Security Letters yang menjadi acuan FBI melakukan kegiatan ini pun harus dituruti oleh raksasa internet dunia ini tanpa terkecuali.
Sebelumnya, NSL ini memang sempat memicu polemik banyak kalangan. Pasalnya, dengan NSL ini, FBI bisa dengan leluasa mengetahui apa saja yang mereka mau kapanpun juga dari perusahaan penyedia layanan internet seperti Google.
Hal ini ditakutkan akan mencederai kebijakan privasi yang dilindungi oleh Google. Ditakutkan akan banyak pengguna menghilang akibat kebijakan dari FBI ini.
Menanggapi keputusan pengadilan sendiri Google masih belum mengambil sikap dan komentar apapun. Namun, mereka masih diberi kesempatan untuk mengajukan banding bila diperlukan.
Semoga thread ini bermanfaat dan menghibur gan .. Tapi jangan lupa ninggalin jejak , Ngerate5 dan timpuk




SUMBER
0
2.3K
20


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan