Kaskus

Entertainment

SuicideSilenceAvatar border
TS
SuicideSilence
Kenali 5 Kendala dan Solusi Berbisnis di Situs Jual-Beli Online
Netpreneur.co.id - Penjual yang berkecimpung di dunia bisnis berbasis internet tidak hanya bisa mendagangkan produk melalui toko online. Media sosial dan situs jual-beli online juga populer di kalangan penjual sebagai sarana berbisnis. Di satu sisi, penjual dapat merasakan banyak manfaat berdagang di situs jual beli online. Namun di sisi lain, tak dapat dipungkiri situs jual-beli online memiliki beberapa kelemahan dibanding channel-channel pemasaran online lainnya.

Kendala berbisnis di situs jual-beli online beragam. Yang menjadi poin penting adalah bagaimana Anda, sebagai penjual, menemukan solusi atas kendala tersebut agar dapat meraih kesuksesan bisnis melalui situs jual beli online.

Siapapun bisa bergabung dalam situs, termasuk para penipu.

Kepemilikan akun yang gratis memungkinkan semua orang berbisnis di situs jual-beli online. Definisi “semua orang” di sini tidak hanya mencakup pihak-pihak yang berbisnis secara jujur, melainkan juga mereka yang memiliki niat jahat. Situs jual-beli online rentan terhadap penipuan online, baik yang dilakukan oleh pembeli maupun penjual.

Untuk mengatasi kendala semacam ini, penjual dan pembeli perlu jeli memilih situs jual-beli online. Pilihlah situs yang melindungi kedua belah pihak dari penipuan online, misalnya situs yang mewajibkan setiap penggunanya memakai payment system yang telah ditentukan. Payment system meminimalisir risiko terjadinya penipuan online.

Tak ada transaksi saat sistem down.

Pada dasarnya, situs jual-beli online sama seperti situs kebanyakan yang rentan terhadap kerusakan teknis yang sifatnya sementara. Terkadang, penjual tidak dapat mengakses situs jual-beli online karena server atau sistem situs tersebut sedang down. Meskipun hanya berlangsung sebentar dan tidak permanen, keadaan semacam ini mempengaruhi kelancaran transasksi antara penjual dan pembeli.

Untuk mengatasi kendala ini, penjual harus mampu membuat pembeli ingat akan nama merek bisnisnya. Salag satu caranya adalah dengan mencatumkan nama merek atau nama toko online di setiap foto produk. Jika ingat nama merek, pembeli akan mencari merek tersebut melalui search engine saat situs jual-beli tidak dapat diakses. Dengan begitu, penjual tidak akan kehilangan pembeli meskipun situs jual-beli sedang down.

Ada biaya tambahan.

Beberapa situs jual-beli online memberlakukan biaya tambahan atau charge kepada penjual sebagai imbalah karena telah menggunakan situsnya untuk berjualan. Persentase yang ditetapkan situs tersebut bervariasi. Penjual harus merelakan keuntungan yang ia dapat dari satu produk dipotong untuk biaya tambahan.

Penting bagi penjual untuk mengestimasikan biaya dan profit yang didapatnya sebelum berjualan. Buatlah perhitungan apakah profit dan biaya tambahan yang harus ditanggung relevan. Selain itu, gunakanlah channel-channel online lain yang gratis, misalnya lewat Facebook, Twitter, atau blog gratisan.

Ada produk-produk yang tidak cocok dijual secara online.

Meskipun situs jual-beli online menyediakan kategori produk yang sangat beragam, nyatanya ada beberapa jenis barang yang tidak cocok dijual secara online. Penjual yang berdagang produk semacam ini tentu saja tidak akan mendapatkan jumlah pembeli yang banyak dari situs jual-beli online tersebut.

Pertimbangkanlah karakteristik produk dan kesesuaiannya untuk dijual melalui situs jual-beli online. Memilih produk tanpa terlebih dahulu melakukan analisis pasar akan membuat penjual tidak mampu memperoleh penjualan dalam jumlah yang signifikan. Banyak aspek yang perlu diperhitungkan dalam menentukan produk yang akan dijual secara online.

Jumlah kompetitor banyak.

Karena siapapun boleh bergabung ke dalam situs jual-beli online, penjual harus menghadapi kompetitor produk sejenis yang jumlahnya banyak. Ia harus berbisnis dengan strategi pemasaran yang jitu agar bisa lebih unggul dibanding kompetitornya.

Salah satu strategi pemasaran adalah dengan memilih situs jual-beli yang menyediakan fitur rekomendasi penjual. Secara otomatis, sistem akan memasukkan nama penjual ke dalam daftar top sellers jika mendapat banyak rekomendasi positif dari pembeli. Fitur rekomendasi penjual ini akan mengunggulkan satu nama merek di antara merek-merek milik kompetitor produk sejenis lainnya.

sumber
--------------------------------------------------------------------------------
cendol dong emoticon-Blue Guy Cendol (L)
0
2.9K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan