velrinAvatar border
TS
velrin
Hati-hati kejebak!!! perhitungan bunga kartu kredit semua bank, menjerumuskan nasabah
sebelum memulai tulisan ini, sekedar info, berdasarkan hasil penelusuran saya via googling, maupun observasi ke teman2, ternyata banyak banget yang tidak tahu tentang perhitungan bunga kartu kredit.

Sebelumnya minta maaf untuk para pakar kartu kredit atas tulisan saya yang awam ini, karna saya yakin banyak pengguna kartu kredit yang belum tau dan
hanya sekedar share, agar teman2 tidak terjerumus seperti saya... semoga bermanfaat..

*Jangan tertipu dengan pernyataan bank "bunga belanja 2,9% / bulan"

Saya pemegang kartu kredit Bank Mega sejak 7 bulan yang lalu, setiap jatuh tempo saya selalu membayar tagihan full payment,
namun terakhir saya tidak membayar full, dari tagihan sebesar 7,5juta, saya hanya bayar 7juta, artinya masih ada sisa hutang saya sebesar 500rb.

Saat itu saya berasumsi, saya akan dibebankan bunga 500rb x 2,9% sekitar 14.500 ditambah tetek bengek, paling ngga sampe 100rb... ternyata SALAH BESAR
setelah buka billing, interest fee saya sebesar 375.rb.. waw...
hutang 500rb, bunganya 375rb... emoticon-Bingung (S)

saat itu juga saya telpon cs di nomor telpon 60010 (no cs Bank mega khusus dari hp) kurang lebih penjelasan cs seperti ini:
yang dihitung bukan sisa hutang saya yang 500rb.. tapi transaksi saya yang 7,5juta (walaupun sudah saya bayar 7jt) benar2 tidak fair...belum selesai..
yang dihitung bukannya 7,5juta x 2,9%

perhitungan bunga menurut cs

interest fee yang harus saya bayar adalah:
total rasio bunga harian SEJAK TRANSAKSI (2.9%/30 hari = 0.096% x jumlah hari tertunggak SEJAK TRANSAKSI x Rp.7,5jt BUKAN Rp500rb sisa tagihan) SEJAK TANGGAL SUATU TRANSAKSI sebelumnya sampai tanggal cetak tagihan baru atau kira2 0.12%/hari x 30 hari x Rp7,5JT.
(tapi kok tetep ngga cocok dengan tagihan bunga saya yg 375rb yaemoticon-Hammer2 sampe sekarang masih bingung dari mana angka itu)

Ternyata jauh dari asumsi saya sebelumnya, koq bunga bisa 70% dari sisa tagihan saya, sedangkan sisa tagihan saya hanya beberapa ratus ribu. Katanya bunga Kartu Kredit 2.9% /bulan koq di tagihan keluarnya bisa lebih dari 70%/bulan sisa hutang??.

geregetan saya belum sampai disitu...
setelah tutup telpon dari cs, saya cek pulsa tinggal 700perak, padahal baru saya isi 25rbemoticon-Cape d... (S) jadi inget temen saya bilang, kalo mau telpon cs bank mega jangan lewat nomor 600xx tapi 5000xx

terimakasih, semoga kita semua dapat bijak dalam mengelola uang dan semoga manfaat..

*tulisan saya ini bukan untuk menjelekan suatu instansi/bank, karna perhitungan bunga berlaku umum disetiap bank dengan bunga yang variatif.
waspadalah....waspadalah

foto billing menyusul ya.. belom difoto





Diubah oleh velrin 27-05-2013 16:41
nona212Avatar border
nona212 memberi reputasi
1
45K
5
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan