- Beranda
- Komunitas
- Hobby
- Reptil
Ω≈Welcome to the Frilled Dragon World (Soa Payung a.k.a Chlamydosaurus Kingii)≈Ω


TS
ra.horakhty
Ω≈Welcome to the Frilled Dragon World (Soa Payung a.k.a Chlamydosaurus Kingii)≈Ω
Ω≈Ω≈Ω≈SELAMAT DATANG DI TRIT SOA PAYUNG≈Ω≈Ω≈Ω
Quote:

Kingdom: Animalia
Phylum: Chordata
Class: Sauropsida
Order: Squamata
Suborder: Lacertilia
Infraorder: Iguania
Family: Agamidae
Subfamily: Agaminae
Genus: Chlamydosaurus
Species: Chlamydosaurus kingii
berhubung trit soa payung sudah raib waktu kaskus migrasi, perkenankan saya membuat trit soa payung yang baru 



Quote:
PERATURAN
gunakan kata2 yang sopan
- dilarang post hanya menggunakan emoticon saja, atau hanya greeting saja
- hormati dan hargailah orang lain
- maksimal 2 kali posting secara berurutan dan gunakan multiquote
- thread ini dibuat untuk sharing tentang soa payung saja, bukan untuk tempat berjualan atau promosi, karena kaskus sudah menyediakan tempatnya tersendiri, yaitu kaskus FJB
By using Kaskus.com, you agree to the following conditions:
Use this site at your own risk and it is not the risk of the owner or the webhost. If you do not agree to these terms, please do not use this service or you will face consequences.
Quote:
Soa Payung (Chlamydosaurus kingii), juga dikenal sebagai frilled lizard atau frilled dragon, ditemukan terutama di bagian utara Australia dan selatan New Guinea. Spesies ini adalah satu-satunya anggota dari genus Chlamydosaurus. Namanya berasal dari "payung" besar di lehernya, yang biasanya tetap dilipat, pada umumnya payungnya dikembangkan saat sedang menghadapi bahaya untuk menakut-nakuti musuhnya, membuat tubuhnya seolah-olah terlihat lebih besar. Soa payung menghabiskan sebagian besar waktunya di pohon-pohon (arboreal). Diet kadal ini terdiri dari serangga dan vertebrata kecil. ukuran dewasa soa payung relatif besar, rata-rata 45-60 cm untuk betina, dan 50-70 cm untuk jantan, bahkan ada yang bisa mencapai 80 cm. soa payung mencapai usia dewasa dalam waktu 2-3 tahun.
Spoiler for frilled dragon:
baby size

adult size
ada 3 variasi di spesies ini
1. Australian-Queensland locality
Biasanya disebut Yellow Phase. biasanya memiliki payung yang lebih besar ketimbang locality lain, sedikit atau tidak ada pola di tubuhnya dan mencapai ukuran 50-75cm. ciri-ciri lainnya, biasanya memiliki pipi berwarna putih.
Spoiler for quennsland:


2. Australian-Northern Territory Locality
ciri-ciri pada umumnya memiliki warna tubuh hitam gelap/merah dan payung berwarna kemerahan. perutnya berwarna hitam dari leher ke bawah. soa payung locality ini memiliki payung besar, ekor gemuk, dan kepala yang cenderung besar. dapat tumbuh 50-75 cm.
Spoiler for northern territory:




3. New Guinea
inilah locality yang paling banyak beredar di pasaran.memiliki tubuh yang relatif lebih kecil daripada locality lainnya, memiliki warna badan dari coklat kemerahan dengan pattern abu-abu di sepanjang tubuhnya. ukuran dewasa antara 45-60 cm
Spoiler for new guinea:


4. hybrid-New Guinea X Australian
memiliki ukuran lebih besar daripada new guinea, dengan motif badan menyerupai new guinea, tetapi memiliki warna payung yang lebih menarik seperti australian, yaitu kemerahan
Spoiler for hybrid:


Spoiler for caresheet:
Spoiler for substrate:
Ada banyak pilihan untuk substrat yang dapat digunakan dengan lebih aman, lebih higienis dan lebih mudah untuk perawatan daripada yang lain. Ketika memilih substrat kamu dapat memilih substrat non-partikel atau substrat partikel.
Substrat non-partikel seperti kertas, koran, dan karpet reptil adalah pilihan yang lebih aman yang tidak memiliki risiko impaction tetapi tidak memberikan tingkat kelembaban yang tepat yang soa payung butuhkan.
substrat partikel yang cocok untuk soa payung dapat berupa pasir malang, pakis (substrat tanaman), cocopeat, cocochip, reptilbark, dan tanah organik.
substrat terbaik untuk soa payung baby adalah substrat non-partikel untuk mengurangi risiko impaction.
soa payung dapat dipindahkan ke substrat partikel sekitar usia satu tahun.
** Hindari menggunakan ubin untuk frilles. Karena kandang mereka yang didesain tinggi, risiko cedera jika mereka jatuh jauh lebih besar.
Spoiler for kandang:
Karena soa payung adalah hewan arboreal (menghabiskan hidup di pohon2), kamu harus menyediakan kandang tinggi. soa payung baby harus ditempatkan di 29 gallon tank. soa payung dewasa harus ditempatkan minimal 75 cm X 50 cm X 100 cm. suhu kandang antara 24-29 derajat celcius, dan untuk suhu basking spot 35 derajat celcius.
Spoiler for peralatan suhu tambahan:
UVB LIGHTING SUGGESTIONS:
Florescent Tube NOT Compacts or Coils
·ZooMed Repti Sun 10.0 (Currently the best on the market in the U.S.)
·Reptile One 10% (Available in Australia and New Zealand)
·Arcadia 12% (Available in the UK and Australia and New Zealand and now the US!)
Mercury Vapor Bulbs *
·Zoo Med Powersun
·T-rex Active UV
*MVB’s produce UVB rays as well as heat although you still may need a secondary heat light to reach desired temperatures.
kandang juga harus dilengkapi dengan banyak tanaman, bisa memakai tanaman sintetis, maupun tanaman asli. disarankan untuk memberikan basking spot juga. dapat juga ditambahkan batu-batuan dan dinding untuk dekorasi.
Spoiler for contoh kandang:

menempatkan beberapa soa payung dalam satu kandang dimungkinkan meskipun tidak selalu dianjurkan. soa payung betina dapat ditempatkan dalam satu kandang tetapi jangan menempatkan 2 (atau bahkan lebih) soa payung jantan dalam satu kandang. kamu boleh saja menempatkan soa payung jantan dan betina dalam satu kandang, tetapi pastikan bahwa keduanya tidak terus-menerus berkembang biak atau berkembang biak terlalu muda karena dapat menyebabkan risiko kematian. dan jangan lupa, jika menempatkan 2 ekor soa payung dalam satu kandang, pastikan bahwa ukuran kandang cukup untuk keduanya (disarankan berukuran 2x lipat lebih besar). kamu juga menghadapi risiko si naga menjadi teritorial dan saling berkelahi untuk dominasi (terlepas dari jenis kelamin) yang dapat menyebabkan cedera atau kematian. Risiko lain adalah, jika salah satu naga terjangkit penyakit, penularan ke naga yang lain akan lebih cepat terjadi. jadi, ada baiknya menempatkan hanya satu naga dalam satu kandang.
perlengkapan kandang yang penting lainnya adalah alat untuk mencegah soa payung kamu dehidrasi. kamu dapat menggunakan water dish, tetapi jaga agar air di dalamnya tetap bersih dan segar. bisa dengan menggantinya tiap hari.
misting juga dapat digunakan, untuk menjaga kelembaban karena kelembaban merupakan faktor penting dalam pemeliharaan.
cara lain dengan merendam soa payungmu di air yang suhunya kira2 setara dengan suhu soa mu, tidak begitu panas dan tidak begitu dingin. cara ini membantu si naga dalam shedding, sekaligus untuk melatih mental si naga.
Spoiler for feeding:
soa payung merupakan insectivora, kadang memakan vertebrata kecil seperti tikus dan burung.
pastikan bahwa makanannya seimbang dengan besar mulut soa payung.
soa payung baby diberi makan 2x sehari, masing-masing 5-7 jangkrik sekali makan (atau sampai soa kamu tidak mau makan lagi)
sementara soa payung dewasa cukup diberikan sekali sehari saja.
meskipun insectivora, kadang beberapa soa doyan sayuran juga. menu sayuran hampir sama dengan menu bearded dragon, dapat berupa sawi hijau dan buah-buahan.
pemberian tikus pada soa payung juvenile dan dewasa dapat diberikan cukup 1-2 kali dalam sebulan.
disarankan untuk memberikan pakan di tempat terpisah. hal ini memudahkan kita mengawasi jangkrik dan soa payung kita. dengan dipisah, jangkrik tidak akan menyusahkan soa dengan sembunyi, sisa jangkrik juga dapat diambil sehingga tidak mengancam soa digigit jangkrik.
Spoiler for suplemen tambahan:
·Rep-Cal Calcium Phosphate free w/D3 (If using the Tube UVB)
·Rep-Cal Calcium Phosphate free WITHOUT D3 (If using MVBs)
·Rep-cal Herptivite Multivitamin
·Zoomed Reptivite Multivitamin
·Repashy Supplements
Calcium powder can be brought back to 2-3 times a week and multivitamin remains at 1 day a week. Gravid females should get calcium 5 to 6 days a week however. Calcium WITH D3 should be offered to animals under UVB tube lighting. Caclium WITHOUT D3 should be offered to animals under natural sun or MVB lighting.
Spoiler for reproduction:
naga jantan dan betina dibedakan secara visual. ukuran jantan lebih besar dan panjang daripada betinanya. selain itu, jantan juga memiliki 2 bulb di pangkal ekornya, yang tidak dimiliki oleh betina, hampir sama dengan cara membedakan bearded dragon jantan dan betina
musim kimpoi terjadi di bulan september - oktober.
betina akan menelurkan 1-2 clutch masing-masing 6-25 butir telur. inkubasi terjadi selama 2-3 bulan.
Spoiler for sumber:
bahan download nih=klik disini
http://www.thefrilleddragon.com/cont...gon-Care-Sheet
http://www.reedsdragons.com/Frilleddragoninfo.html
http://www.reptileoverload.com/frill...gon-care-sheet
http://en.wikipedia.org/wiki/Frill-necked_lizard
Diubah oleh ra.horakhty 28-05-2013 06:54


tata604 memberi reputasi
1
29.3K
Kutip
109
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan