Kaskus

News

paidesignAvatar border
TS
paidesign
Miris Partisipasi Pemilih Pilgub Jateng Hanya 51,01 Persen
Miris Partisipasi Pemilih Pilgub Jateng Hanya 51,01 Persen


Hitungan cepat yang dilakukan Jaringan Suara Indonesia menunjukkan tingkat partisipasi pemilih/voter turs out (VTO) dalam pemilihan Gubernur Jawa Tengah yang dilangsungkan hari ini sangat rendah.

Untuk sementara diketahui tingkat partisipasi pemilih dalam pemilihan Gubernur Jateng hanya 51,01 persen. Angka itu diperoleh dari hitung cepat berdasarkan data yang sudah masuk sebanyak 93 persen atau 372 TPS, dengan jumlah suara 84.742. Sampel hitung cepat yang dilakukan JSI adalah 400 sampel. Sementara seluruh pemilih dalam pemilihan Gubernur Jateng sebanyak 27,3 juta dengan 61.951 TPS.

Untuk sementara, pasangan Ganjar Pranowo-Heru Sudjatmoko memperoleh suara 48,55 persen, Bibit Waluyo-Sudijono 30,29 persen, dan Hadi Prabowo-Don Murdono 21,18 persen.

Peneliti Jaringan Suara Indonesia, Fajar S. Tamin, menyatakan, dengan melihat hasil hitung cepat maka Ganjar-Heru telah menang. “Perubahan suara bisa terjadi, tapi tingkat kemenangan sepertinya sudah milik Ganjar-Heru,” kata Fajar. (tempo)

sumber link
0
1.8K
32
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan