Kaskus

Entertainment

viitcinndyAvatar border
TS
viitcinndy
Apple terbukti melakukan kecurangan dalam penjualan ebook
Apple terbukti melakukan kecurangan dalam penjualan ebook

Dalam sebuah masa pra persidangan kasus permainan harga ebook yang melibatkan Apple, seorang hakim federal menemukan sebuah bukti yang mampu menjerat Apple. Dengan bukti ini, Apple dan beberapa perusahaan yang terlibat dikatakan bisa dijerat.

Seperti yang dilansir oleh Reuters (23/5), pernyataan ini dikeluarkan sendiri oleh hakim Denise Cote yang rencananya akan melakukan persidangan terhadap kasus ini pada 3 Juni mendatang. Sebelum persidangan ini dilakukan, kemarin (22/5), dirinya pun berkesempatan menyampaikan sebuah temuan baru yang didapatkannya.

Dirinya yakin bahwa Apple dan beberapa penerbit memang terlibat dalam kasus yang dinilai mencederai prinsip kompetisi ekonomi yang sehat di negara liberal ini. Dikatakannya, Apple dan beberapa penerbit memang sengaja mempermainkan harga ebook demi memenuhi tujuan pribadi.

"Saya percaya bahwa pemerintah akan mampu menunjukkan bukti bahwa Apple memang secara sadar melakukan konspirasi untuk menaikkan harga ebook, bukti ini, termasuk surat perjanjian yang ditemukan, akan menjadi saksi otentik," sebut Cote.

Menanggapi hal ini, pihak Apple pun menyatakan ketidaksetujuannya. "Kami sangat menentang keputusan pra persidangan terhadap kasus ini," kata Orin Snyder, kuasa hukum Apple.

Sebelumnya, Apple dan beberapa penerbit memang dicurigai melakukan praktik kecurangan untuk mempermainkan harga ebook di pasar Amerika Serikat. Bekerja sama dengan Penguin Group, HarperCollins Publishers Inc, Simon & Schuster Inc, Hachette Book Group Inc dan MacMillan, mereka membuat Amazon yang telah lama berkecimpung di pasar ini agar tak lagi mampu bersaing.

sumber :
Quote:
0
879
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan