Kaskus

News

shoptoamazonAvatar border
TS
shoptoamazon
Wah, Pengharum Ruangan dari Tinja Sapi di Lamongan, Juara III Olimpiade Internasional
TEMPO.CO,Lamongan-Pengharum ruang dari tinja sapi karya Dwi Nailul Izzah dan Rintya Miki Aprianti, siswa SMU Muhammadiyah Babat, Lamongan, Jawa Timur, berhasil meraih juara III di ajang International Environment Project Olympiade (INEPO) 2013 di Istanbul, Turki, pada 17-20 Mei 2013.

"Ya, baru saja kami terima informasi ini, beberapa waktu lalu," kata guru SMU Muhammadiyah Babat, Emzita Taufiq pada Tempo Selasa 21 Mei 2013. Kabar gembira itu pun langsung disampaikannya ke Pemerintah Kabupaten Lamongan dan Dinas Pendidikan Kabupaten.

Menurutnya, kedua siswa berprestasi itu kini masih berada di Istanbul Turki ditemani Kepala Sekolah SMU Muhammadiyah Babat, Mustafit dan guru Bahasa Inggris. Mereka dijadwalkan, baru pulang dalam dua hari ini.

Pihak sekolah belum mendapatkan informasi soal hadiah yang diterima juara III INEPO. Tetapi yang terpenting, kata Emzita, siswi di sekolahnya bisa meraih prestasi tinggi dan bergengsi di bidang ilmu pengetahuan. "Kami syukuri itu," kata Emzita.

Apalagi, di ajang INEPO ini, Dwi Nailul Izzah dan Rintya Miki Aprianti bersaing ketat untuk beradu karya dengan peserta dari 50 negara. Di antaranya dari Kanada, Denmark, Finlandia, Jerman, Italia, Portugal, Malaysia, Amerika Serikat, Rusia dan Polandia.

Sebelum diikutsertakan dalam lomba di Istanbul Turki, pengharum ruangan dari tinja sapi ini sudah berhasil meraih juara pertama tingkat nasional pada ajang Indonesian Science Project Olympiade (ISPO) 2013. Karya mereka juga sudah diuji coba dan dipresentasikan di depan Bupati Lamongan Fadeli.

Spoiler for komen ane:

0
1.5K
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan